6 Minuman dan Makanan untuk Memperlancar Buang Air Kecil

Tayang 19 Jul 2023 - Dibaca 4 mnt

Isi Artikel

    Per harinya, seseorang akan buang air kecil sebanyak 6 hingga 7 kali menurut Medical News Today. Apabila kurang dari itu, kamu harus segera mengonsumsi makanan dan minuman untuk memperlancar buang air kecil.

    Sibuk kerja sampai lupa minum serta tekanan darah yang tinggi akibat stres di kantor bisa membuatmu alami kesulitan buang air kecil, kata Frontiers.

    Air putih dapat jadi pilihan utama, selain itu ada beberapa minuman serta makanan yang bisa jadi solusi.

    Penasaran apa saja jenisnya? Simak selengkapnya di artikel Glints berikut ini, yuk!

    1. Teh

    Minuman pertama yang bisa kamu konsumsi untuk memperlancar buang air kecil adalah teh.

    Teh mengandung kafein yang dapat meningkatkan aktivitas di kandung kemih.

    Sehingga, kamu akan lebih sering buang air kecil. Teh bersifat asam yang membuat kandung kemihmu semakin aktif.

    Baca Juga: 6 Makanan dan Minuman yang Baik untuk Penderita Asam Urat

    2. Minuman bersoda

    Mengutip WebMd, kamu juga bisa mengonsumsi minuman bersoda agar buang air kecil menjadi lebih lancar.

    Minuman bersoda pun memiliki kandungan kafein yang mendorong tubuhmu untuk buang air kecil.

    Meski begitu, batasi konsumsi minuman bersoda karena berisiko membuat kandung kemihmu mengalami iritasi.

    Tak hanya itu, minuman bersoda umumnya memiliki kandungan gula yang tinggi sehingga dapat berbahaya bagi kesehatan tubuhmu.

    3. Makanan pedas

    Kata Livestrong, konsumsi makanan pedas sehari-hari dapat berpengaruh pada kandung kemih dan mendorongmu buang air kecil.

    Seperti yang kita tahu, makanan pedas akan membuatmu lebih butuh air putih.

    Makanya, kamu bisa memilih makanan yang punya unsur sambal atau pedas untuk makan siang di kantor.

    Jika kamu adalah tipe orang yang susah makan pedas, maka bisa coba makanan dengan takaran pedas yang minimum.

    Jika kamu penyuka makanan pedas, ingat-ingat untuk mengontrol porsimu, ya!

    Baca Juga: 12 Makanan dan Minuman yang Aman untuk Radang Tenggorokan

    4. Kopi

    Minuman lain yang dapat membantumu untuk memperlancar buang air kecil adalah kopi.

    Kopi merupakan salah satu minuman yang bersifat diuretik.

    Artinya, kopi membantu tubuhmu untuk mengeluarkan garam dan air sehingga kamu lebih sering buang air kecil.

    Kandungan kafein dalam kopi juga mendorong tubuhmu untuk lebih sering buang air kecil.

    Namun, jika kandung kemihmu sensitif, batasi konsumsi kopi karena kafeinnya dapat menyebabkan iritasi.

    5. Jus cranberry

    Jus buah cranberry menjadi minuman lain yang bisa kamu konsumsi agar buang air kecil semakin lancar.

    Buah cranberry memiliki kandungan asam yang tinggi sehingga membuatmu lebih sering buang air kecil.

    Tak hanya itu, buah cranberry atau olahannya dapat mencegah infeksi saluran kemih.

    6. Makanan dan buah-buahan yang mengandung air

    Hal lain yang membuat buang air kecilmu semakin lancar adalah makanan dan buah-buahan yang banyak mengandung air.

    Buah-buahan seperti semangka, nanas, dan tomat kaya akan kandungan air yang mendorong keinginan buang air kecil semakin tinggi.

    Jenis buah-buahan seperti itu juga dapat membantumu memenuhi kebutuhan cairan sehingga terhindar dari dehidrasi.

    Terutama untuk kamu yang sering lupa makanan dan minum karena sibuk kerja.

    Meski begitu, pastikan kamu mengiringi konsumsinya dengan air putih, ya.

    Baca Juga: 15 Makanan yang Mengandung Vitamin B12 agar Tak Mudah Sakit

    Itu adalah beberapa jenis makanan dan minuman yang bisa kamu konsumsi untuk memperlancar buang air kecil.

    Apabila kamu masih mengalami kesulitan untuk buang air kecil yang berkelanjutan, segera kunjungi dokter untuk pengobatan.

    Nah selain paparan di atas, kamu bisa mendapatkan lebih banyak informasi, tips, dan trik seputar kesehatan dengan baca kumpulan artikel yang sudah Glints siapkan.

    Ada tips praktis untuk menghadapi ragam masalah kesehatan yang dialami pekerja seperti:

    Semoga segera sembuh, ya!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 3.8 / 5. Jumlah vote: 19

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait