Pustakawan: Arti, Tugas & Tanggung Jawab, Skills, Jenisnya
Ketika kamu pergi ke perpustakaan, akan ada profesional yang bisa membantumu mendapatkan informasi yang dicari. Nah, profesional itu adalah seorang pustakawan.
Di artikel ini Glints akan memberi penjelasan lengkap seputar profesi pustakawan.
Simak selengkapnya di artikel ini, yuk!
Isi Artikel
Apa Itu Pustakawan?
Mengutip Your Career, pustakawan adalah seorang profesional yang membantu pengunjung perpustakaan menemukan informasi yang dicarinya baik dalam bentuk digital atau fisik.
Pustakawan juga merupakan seseorang yang mengategorikan serta mengklasifikasikan berbagai koleksi perpustakaan mulai dari buku, jurnal, database, video, dan lainnya.
Hal tersebut dilakukannya supaya kumpulan informasi tersebut bisa diakses dengan mudah oleh pengunjung perpustakaan.
Sebagai pustakawan, kamu bisa bekerja di berbagai lingkungan kerja seperti perpustakaan umum, sekolah, universitas, hingga museum.
Profesi pustakawan tergolong dalam posisi supervisor. Hal ini karena ia akan mengawasi pegawai perpustakaan lainnya seperti teknisi dan asisten perpustakaan.
Tugas dan Tanggung Jawab Pustakawan
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, seorang pustakawan bertugas untuk membantu pengunjung mendapatkan informasi yang mereka cari.
Namun tentu, bukan hanya itu saja tugas dan tanggung jawab seorang pustakawan.
Nah, mengutip Better Team, berikut adalah beberapa tugas dan tanggung jawab umum seorang pustakawan.
- mengumpulkan dan mengategorikan sumber daya perpustakaan seperti buku, jurnal, film, hingga video
- membantu pengunjung menemukan informasi atau materi yang dicari
- mengembangkan dan mengimplementasikan layanan serta peraturan perpustakaan
- menjaga laporan perpustakaan dan memastikannya tetap up-to-date
- melakukan audit informasi dan perlengkapan perpustakaan secara rutin
- mengedukasi pengunjung tentang bagaimana mencari informasi di perpustakaan dengan benar
- mengelola budgeting, perencanaan, dan aktivitas karyawan perpustakaan
- mengawasi proses peminjaman buku dan materi lainnya
- mengorganisasi dan menyelenggarakan acara penjualan buku, meet and greet dengan penulis, hingga kegiatan lainnya yang berhubungan dengan membaca
- memastikan perpustakaan bisa memenuhi kebutuhan setiap pengunjungnya
Skills yang Dibutuhkan Pustakawan
Tentunya untuk menjadi seorang pustakawan juga dibutuhkan kemampuan yang khusus agar bisa menjalankan perannya dengan baik.
Nah mengutip Indeed, berikut adalah beberapa contoh skills yang perlu dimiliki pustakawan.
1. Organisasi
Seorang pustakawan perlu memiliki kemampuan organisasi yang baik.
Hal ini supaya ia bisa mengelola data dan informasi yang akan mereka awasi secara efektif.
Pustakawan juga harus mengorganisir koleksi buku, menjaga catatan masuk dan keluarnya materi di perpustakaan, serta mengawasi struktur database informasinya.
2. Interpersonal
Kemampuan interpersonal juga perlu dimiliki seorang pustakawan karena ia akan berinteraksi dengan para pengunjung perpustakaan.
Dengan kemampuan interpersonal, pustakawan bisa memberi pelayanan dengan baik dan efektif.
Tak hanya itu, seorang pustakawan bisa memahami apa yang pengunjung butuhkan ketika berkunjung ke perpustakaan.
3. Komunikasi
Seorang pustakawan yang baik harus memiliki kemampuan komunikasi yang bagus, secara tertulis maupun verbal.
Kemampuan komunikasi yang baik dapat membantu pustakawan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.
Terlebih ketika ia harus berkomunikasi dengan berbagai kalangan seperti vendor, kolektor buku, pelajar, pengajar, profesor, dan pengunjung perpustakaan lainnya.
Seorang pustakawan bisa berkomunikasi secara langsung seperti diskusi atau melalui email, surat, hingga telepon.
4. Analisis
Kemampuan lain yang perlu dimiliki pustakawan yaitu analisis. Hal ini supaya pustakawan bisa memproses informasi dalam jumlah yang banyak dengan baik.
Seorang pustakawan harus mendengarkan kebutuhan pengunjung dan mengarahkan mereka ke informasi yang diinginkan.
Tak hanya itu, pustakawan juga harus membuat keputusan secara rutin terutama seputar klasifikasi, organisasi, dan penyimpanan berbagai materi serta sumber daya perpustakaan.
5. Customer service
Seorang pustakawan juga harus memiliki kemampuan customer service yang baik supaya bisa memberikan pengalaman terbaik untuk para pengunjung.
Tak hanya itu, memiliki kemampuan ini juga dapat membantu pustakawan jika terjadi konflik atau masalah terkait pengunjung perpustakaan, seperti peminjaman buku atau lainnya.
Kemampuan customer service yang baik juga dapat membantu pustakawan menarik minat pengunjung untuk menjadi anggota perpustakaan.
6. Teknologi
Seorang pustakawan sekarang ini juga perlu memiliki kemampuan teknologi yang baik.
Hal ini karena hampir seluruh perpustakaan mencatat dan menyimpan informasi secara digital.
Tak hanya itu, perpustakaan juga menggunakan komputer untuk membuat serta membarui database-nya.
Sehingga, pustakawan harus bisa memiliki kemampuan teknologi untuk bisa melakukan berbagai hal tersebut dengan baik.
Jenis-Jenis Pustakawan
Pustakawan pun memiliki beragam jenis dengan tugas dan tanggung jawab yang lebih spesifik.
Mengutip Career Explorer, berikut adalah beragam jenis pustakawan.
1. Pustakawan umum
Pustakawan publik bekerja di perpustakaan umum dan melayani berbagai macam pengunjung.
Ia bertanggung jawab untuk mengelola koleksi perpustakaan, memberi layanan referensi dan penelitian, serta membuat program atau kegiatan yang menjangkau masyarakat.
2. Pustakawan akademik
Seorang pustakawan akademik bekerja di perpustakaan universitas dan bertanggung jawab membantu penelitian serta kebutuhan akademik mahasiswa, fakultas, dan staf.
Ia juga mengedukasi dalam hal penelitian, format kutipan, mengelola sumber daya perpustakaan, dan mengembangkan koleksi serta arsip perpustakaan.
3. Pustakawan sekolah
Jenis pustakawan ini adalah ia yang bekerja di lingkungan sekolah seperti SD, SMP, dan SMA yang bertugas untuk membantu hal-hal akademis dan perkembangan murid.
Ia akan berkolaborasi dengan guru untuk mengintegrasikan perpustakaan dalam rencana pembelajaran.
Pustakawan sekolah juga bertanggung jawab melakukan kurasi pada koleksi perpustakaan yang bisa menunjang akademik siswa.
4. Pustakawan khusus
Pustakawan khusus bekerja di lingkungan yang sangat spesifik, seperti lembaga hukum, museum, hingga perusahaan.
Ia bertanggung jawab untuk mengelola koleksi perpustakaan yang spesifik dan berkaitan dengan kebutuhan perusahaan.
Pustakawan khusus juga akan memberi bantuan dalam melakukan penelitian pada anggotanya.
Itu adalah beberapa hal seputar pustakawan yang bisa kamu pelajari. Intinya, profesi ini tidak sekadar menjaga perpustakaan saja.
Ada banyak hal lain yang harus dilakukan supaya perpustakaan tempatnya bekerja dapat membantu pengunjung mendapatkan informasi yang dicari.
Setelah mempelajari profesi ini, apakah kamu tertarik untuk berkarier sebagai pustakawan?
Atau kamu ingin mengeksplor lebih banyak pilihan karier yang cocok untukmu?
Jangan khawatir, Glints sudah menyiapkan beragam artikel seputar prospek karier untukmu yang masih bingung ingin menjalani pekerjaan seperti apa.
Beragam artikel yang sudah Glints siapkan bisa membantumu mendapat gambaran tentang suatu profesi, lho.
Menarik bukan? Yuk, klik di sini sekarang untuk mengaksesnya secara gratis!