Ketahui Cara Mencegah Penyebaran Corona (Covid-19) di Kantor

Diperbarui 14 Feb 2022 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Dunia kini tengah diguncang dengan mewabahnya virus Corona (COVID-19). Banyaknya korban akibat Corona membuat banyak pihak berlomba mencari cara mencegah penyebaran virus ini.

    Badan Kesehatan Dunia (WHO) saat ini telah meningkatkan kesiagaan level risiko penularan dan risiko dampak dari virus Corona untuk skala global dari tinggi menjadi sangat tinggi.

    Level kesiagaan tersebut sama persis dengan yang diberlakukan di negara awal munculnya virus tersebut, yaitu Tiongkok.

    Belakangan ini virus Corona juga sudah menjangkiti Warga Negara Indonesia di tanah air. Berkenaan dengan itu, pemerintah kerap melakukan pembaruan kabar terkait virus ini secara berkala.

    Melihat kondisi di atas, warga Indonesia, terutama para pekerja, harus mencari cara mencegah penyebaran virus Corona, khususnya di kantor.

    Pasalnya, lingkup aktivitas di kantor sangat memungkinkan untuk terjadi penyebaran virus Corona.

    Lalu, kira-kira langkah apa yang tepat untuk mencegah penyebaran virus corona di kantor? Tenang, Glints akan memberikan langkah-langkahnya.

    Gali Informasi Terkait Corona

    mencegah virus corona

    © Pexels

    Walaupun virus Corona sedang ramai dibicarakan, usahakan kamu tetap tenang ketika sedang berkegiatan di kantor.

    Saat ini sudah banyak sekali informasi-informasi yang disebar terkait pencegahan penyebaran virus corona di internet. Di Instagram, kamu misalnya bisa menengok kiriman dari akun WHO atau Kemenkes RI.

    Di akun Instagram @kemenkes_ri, kamu dapat melihat bagaimana caranya Corona menular ke orang lain dan bagaimana pencegahannya.

    Selain informasi lewat internet, saat ini juga banyak sekali penyuluhan-penyuluhan terhadap para karyawan di kantor terkait virus COVID-19 ini.

    Wikan Tinartyasning selaku Human Resource Manager di Glints mengatakan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) sudah memberikan penyuluhan-penyuluhan terkait virus Corona kepada pimpinan perusahaan agar nantinya disampaikan kepada karyawan.

    “Kemenaker juga mengimbau para karyawan untuk selalu menjaga kesehatan di mana pun, khususnya di kantor”, ucap Wikan.

    Baca Juga: Kiat-Kiat Mengatur Pola Hidup Sehat Saat Sibuk

    Mengurangi Interaksi dengan Orang

    © Pexels

    Untuk mengurangi risiko terkena virus Corona, ada baiknya kamu harus mengurangi interaksi dengan orang ketika sedang berada di kantor.

    Hal ini dilakukan karena penyebaran virus Corona biasanya terjadi ketika tidak sengaja kontak fisik ataupun sering berdekatan dengan orang, khususnya di kantor.

    Sebenarnya saat ini sudah banyak sekali perusahaan yang mencegah penyebaran virus corona dengan membatasi interaksi dengan orang kantor.

    Glints terbilang cukup tanggap terkait virus Corona yang muncul di Indonesia. Menurut Wikan, Glints sudah mendapatkan instruksi dari manajemen Singapura terkait Corona sebelum virus tersebut muncul di Indonesia.

    Dalam instruksi tersebut, Glints menerapkan sistem BCP (Business Continuity Plan). BCP tersebut berisi pemisahan sementara lokasi kerja yang dibagi ke dalam beberapa tim dengan lokasi yang berbeda-beda di Jakarta.

    “Pemisahan lokasi tersebut tentu bertujuan untuk membatasi interaksi antar orang di lingkup pekerjaan”, kata Wikan.

    “Selain pemisahan lokasi, sebisa mungkin kita mengurangi interaksi dengan mengadakan meeting ataupun yang lainnya melalui video call. Jadi saat ini memanfaatkan digitalisasi dulu” sambung Wikan.

    Baca Juga: Asuransi Kesehatan Untuk Karyawan dan Hal-hal yang Harus Dipahami

    Cuti Sakit Saat Tidak Fit

    mencegah penyebaran corona

    © Freepik

    Jangan memaksakan untuk ke kantor ketika sedang merasa tidak enak badan, entah itu flu ataupun demam sekali pun.

    Pasalnya, ketika kamu sedang tidak enak badan maka imun di tubuh kamu akan rendah sehingga rentan tertular virus atau penyakit lain, termasuk Corona.

    Kamu tidak perlu takut ataupun khawatir saat mengajukan cuti sakit kepada perusahaan.

    Pasalnya perusahaan tentu akan memaklumi hal tersebut dan memberikan kamu cuti sakit supaya istirahat terlebih dahulu.

    Sebagai gambaran, Wikan menganjurkan karyawan Glints untuk istirahat saat badan tidak fit.

    “Lebih baik jangan masuk kantor terlebih dahulu saat tidak fit. Nantinya dari Glints akan memberikan rekomendasi ke rumah sakit terdekat untuk melakukan check up“, ungkap Wikan.

    Baca Juga: 7 Tips agar Izin Cuti Kamu Diterima oleh Atasan

    Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah penyebaran virus Corona, terutama di kantor.

    Selalu jaga kesehatan di kantor dan ikuti prosedur kesehatan yang berlaku.

    Untuk tips-tips kesehatan kerja lainnya, yuk, baca artikel-artikel Glints lain yang tak kalah menarik! Klik di bawah ini, ya.

    BACA ARTIKELNYA

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait