30 Alasan Tidak Masuk Kerja yang Logis & Bisa Diterima Bos
Artikel ini akan membahas kumpulan alasan izin tidak masuk kerja agar bos tidak marah, mulai dari izin karena kondisi kesehatan hingga kejadian-kejadian mendadak.
Langsung saja simak pembahasan selengkapnya berikut ini!
Isi Artikel
Alasan Tidak Masuk Kerja karena Sakit
1. Kondisi kesehatan pribadi
Alasan tidak masuk kerja yang paling umum adalah karena sakit, atau bahkan sudah dijadwalkan dokter untuk dilakukan tindakan medis.
Surat keterangan dokter biasanya dibutuhkan jika kamu meminta izin sakit lebih dari 1 hari, tetapi ini disesuaikan dengan aturan perusahaan masing-masing.
2. Menjaga keluarga yang sakit
Jika orang tua, kakak, atau adikmu jatuh sakit, kamu bisa ajukan izin tidak masuk kerja karena harus merawat atau mendampingi mereka ke dokter.
Terutama ketika kondisinya memang semakin mengkhawatirkan dan kamu menjadi satu-satunya orang yang mereka andalkan.
3. Menjaga pasangan yang sakit
Sama seperti sebelumnya, alasan tidak masuk kerja yang satu ini seharusnya dapat diterima oleh atasan.
Kondisi ini cukup dapat dipahami karena sering kali suami dan istri hanya bisa mengandalkan satu sama lain ketika sakit.
4. Jadwal pertemuan dokter yang berubah
Saat jadwal check up dokter tiba-tiba berubah, kamu bisa coba ajukan izin tidak masuk kerja untuk melakukan pemeriksaan.
Dilansir dari Betterup, ini merupakan alasan logis karena terkadang sulit mendapatkan kembali kuota pemeriksaan dokter dengan jadwal yang padat.
5. Menemani keluarga atau kerabat yang sedang dalam pemulihan
Setelah orang tua menjalani operasi, misalnya, mereka mungkin kesulitan beraktivitas karena harus pemulihan.
Nah, pada masa pemulihan seperti ini, harus ada yang mendampingi agar kondisi mereka tidak memburuk.
Alasan Tidak Masuk Kerja karena Keperluan Pribadi
6. Menikah
Karena memerlukan persiapan yang cukup banyak, kamu tentunya berhak mengajukan izin tidak masuk kerja karena menikah.
Beberapa perusahaan bahkan menyiapkan cuti menikah bagi karyawannya.
7. Mengurus dokumen kelulusan dan wisuda
Ini merupakan alasan izin tidak masuk kerja yang wajar diberikan oleh karyawan yang bekerja sambil kuliah.
Pengurusan dokumen kelulusan dan wisuda tentunya memerlukan kehadiran langsung dan tidak bisa diwakili.
Jarak tempuh yang jauh antara kantor dan kampus juga seharusnya menjadi alasan masuk akal untuk mengajukan izin tidak masuk kerja pada atasan.
8. Mengurus dokumen hukum seperti KTP atau KK
Mengurus perubahan data KTP atau KK juga umumnya tidak bisa diwakili, karena ada tahapan seperti rekam sidik jari, pasfoto, atau tanda tangan berkas.
Prosesnya mungkin butuh waktu seharian pada hari kerja, apalagi jika domisili saat ini berbeda kota dengan alamat di KTP dan KK.
9. Mengurus paspor atau visa
Kantor kedutaan maupun imigrasi tidak melayani pengurusan dokumen paspor dan visa pada hari libur.
Pengurusan paspor atau visa juga tidak bisa diwakilkan karena ada tahapan:
- foto
- wawancara
- sidik jari
Proses ini sering kali memakan waktu satu hari penuh. Antrean panjang juga berpotensi membuat prosesnya semakin lama.
Ini bisa jadi salah satu alasan izin tidak masuk kerja yang diterima.
10. Memperpanjang surat-surat kendaraan
Surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK memiliki masa berlaku yang harus diperpanjang sebelum kedaluwarsa.
Proses perpanjangan ini sering melibatkan tahapan birokrasi yang cukup memakan waktu.
11. Mengikuti tes beasiswa atau kuliah
Jadwal tes ini umumnya jatuh pada hari kerja. Meski dilaksanakan secara online, kamu tentu tak ingin fokusmu terbagi dengan pekerjaan.
Ikut tes beasiswa atau ujian masuk perguruan tinggi idealnya termasuk alasan tidak masuk kerja agar bos tidak marah.
Sebab, ini sangat berkaitan dengan pengembangan diri dan masa depanmu yang seharusnya didukung.
12. Menghadiri sidang skripsi atau tesis
Situasi seperti ini tidak hanya dialami oleh anak magang S1, tetapi juga karyawan yang bekerja sambil menempuh pendidikan S2.
Jadwal sidang sendiri ditentukan oleh kampus, sehingga kita sendiri yang harus menyesuaikannya apabila jatuh pada hari kerja.
13. Mengurus keperluan di bank
Alasan tidak masuk kerja selain sakit adalah mengurus keperluan khusus di bank, yang mungkin perlu waktu lama dan tentunya tidak bisa diwakilkan.
Misalnya:
- mengajukan pinjaman
- laporan penipuan yang melibatkan transaksi bank
- kehilangan kartu ATM atau kartu kredit
14. Mengurus pindahan rumah atau kosan
Proses pindahan memang dapat dilakukan pada hari libur.
Kendati demikian, beberapa orang mungkin perlu waktu tambahan karena lokasi pindahan yang jauh, atau jadwal jasa pindahan yang sulit diatur kembali.
15. Ada jadwal MCU untuk keperluan pribadi
Beberapa prosedur pemeriksaan MCU membutuhkan waktu lama dan tidak dapat dilakukan di luar jam operasional.
Jadwal pemeriksaan juga mungkin tidak terlalu fleksibel ketika kamu memerlukan hasilnya segera, misalnya untuk keperluan visa, beasiswa, atau kuliah.
Alasan Izin Tidak Masuk Kerja karena Keperluan Keluarga
16. Menghadiri acara keluarga
Acara keluarga seperti pernikahan atau peringatan tertentu bisa menjadi alasan tidak masuk kerja yang logis.
Saat meminta izin secara langsung pada atasan, kamu bisa jelaskan acaranya lebih rinci bila memang ditanyakan.
Namun, di surat izin tidak masuk kerja, acara keluarga tidak perlu dicantumkan terlalu rinci.
17. Melayat ke kerabat atau anggota keluarga yang berkabung
Melayat adalah bentuk penghormatan terakhir kepada yang telah berpulang, sehingga wajar saja jika kamu meminta waktu untuk tidak masuk kerja.
Enhancv juga menyebutkan bahwa kamu tidak perlu merasa bersalah bila harus izin bekerja karena alasan mendadak seperti kabar duka.
18. Mengurus dokumen kelahiran anak
Sama seperti saat mengurus KTP atau KK, mengurus akta kelahiran juga menyita banyak waktu dan hanya bisa dilakukan pada hari kerja.
Sementara itu, dokumen ini harus segera diurus agar tidak muncul permasalahan terkait keperluan administrasi anak.
19. Mengurus anak di rumah
Terkadang orang tua dihadapkan dengan situasi di mana pengasuh mereka tiba-tiba tidak datang, baik karena sakit atau alasan lain.
Sebagai orang tua, kamu mungkin harus memutuskan tidak masuk kerja untuk memastikan kebutuhan anak tetap terpenuhi.
20. Menyelesaikan masalah keluarga
Untuk permasalahan keluarga yang rumit, seseorang mungkin harus menyisihkan waktu seharian untuk menyelesaikannya atau bahkan lebih.
Kamu bisa ambil waktu secukupnya untuk menyelesaikan masalah ini.
21. Menghadiri pernikahan kerabat atau keluarga
Pernikahan kerabat atau keluarga dekat sangatlah penting untuk menjaga hubungan yang baik.
Momen ini juga jarang terjadi, jadi sangat dimengerti bila kamu tidak ingin menyia-nyiakannya.
22. Mendampingi orang tua untuk urusan penting
Orang tua yang sudah lanjut usia terkadang sulit untuk menyelesaikan urusannya, misalnya ketika mengurus dokumen di disdukcapil atau daftar ke rumah sakit.
Sebagai bentuk dukungan dari anak, kamu bisa bantu mereka dan izin tidak ke kantor terlebih dahulu.
23. Mendampingi anak ketika ada keperluan di sekolah
Alasan tidak masuk kerja berikut termasuk persoalan yang tidak bisa dihindari, mengingat masalah anak di sekolah sering terjadi begitu saja.
Selaku orang tua, kamu pasti ingin bertanggung jawab, misalnya dengan menghadiri pertemuan orang tua dan mendampingi anak.
Alasan Tidak Masuk Kerja Mendadak
24. Kerusakan pada kendaraan pribadi
Masalah kendaraan seperti mesin mogok, ban bocor, atau kerusakan mendadak lainnya, dapat menghambat perjalanan ke kantor.
Jika tidak ada alternatif transportasi dan bengkel yang tersedia, kamu mungkin perlu waktu tambahan untuk memperbaiki kendaraan dulu.
25. Kehilangan barang pribadi
Kehilangan barang penting seperti dompet, KTP, atau KTM dapat menyebabkan stres dan berpotensi memunculkan masalah baru jika tidak diurus segera.
Sementara itu, proses pengursannya tidak cukup dilakukan dalam 1-2 jam, sehingga kamu memerlukan lebih banyak waktu.
26. Kerusakan pada tempat tinggal
Alasan izin tidak masuk kerja mendadak berikutnya adalah kondisi rumah yang tiba-tiba rusak, seperti pipa bocor atau bagian atap ambruk.
Situasi ini juga harus ditangani segera, sebelum menimbulkan kerusakan dan kerugian yang lebih besar.
27. Gangguan sinyal
Gangguan sinyal memang normalnya hanya berlangsung sebentar.
Namun, jika dibarengi dengan situasi seperti cuaca buruk, pemulihannya akan jauh lebih lama.
Situasi ini biasanya dialami oleh pekerja remote.
28. Mati listrik total
Mati listrik pasti menghambatmu untuk bekerja, apalagi jika tidak ada alternatif tempat lain yang tersedia untuk work from cafe, misalnya.
Pada beberapa kasus, pemadaman listrik tidak hanya terjadi di satu desa kecil, tetapi mencakup wilayah yang lebih luas.
29. Kecelakaan
Alasan izin tidak masuk kerja yang satu ini sudah pasti tidak bisa diduga dan dihindari, sehingga atasanmu kemungkinan akan langsung mengerti.
Cedera akibat kecelakaan juga harus ditangani segera, sebelum berakibat fatal pada kesehatanmu ke depannya.
30. Bencana alam
Bencana alam seperti banjir, gempa bumi, atau angin kencang dapat menyebabkan kerusakan pada tempat tinggal.
Keamanan diri dan keluarga harus menjadi prioritas utamamu dalam situasi ini, sehingga wajar kalau harus zin tidak masuk kerja.
Rangkuman
- Alasan tidak masuk kerja yang masuk akal umumnya berkaitan dengan kondisi kesehatan, keperluan pribadi, urusan keluarga, dan kejadian mendadak.
- Alasan tidak masuk kerja yang logis membantu atasan agar mengerti situasimu dan dapat memberi kelonggaran.
- Tetap saja, tidak dianjurkan untuk berbohong atau membuat alasan yang mengada-ada, karena dapat merusak reputasimu dan menghilangkan kepercayaan atasan.
Demikian pembahasan Glints kali ini, semoga membantu proses komunikasimu dengan atasan, ya.
Apakah kamu sedang mencari kerja? Ayo, temukan berbagai lowongan pekerjaan di Glints!
Terdapat fitur-fitur yang dapat memudahkanmu menemukan peluang kerja sesuai kebutuhan, misalnya fitur untuk menyaring:
- lowongan kerja full time, part time, freelance, dan lainnya
- lowongan kerja untuk yang berpengalaman kurang dari 1 tahun atau belum punya pengalaman kerja sama sekali
Tunggu apa lagi? Segera cari dan lamar lowongan terbarunya sekarang!