Kenali 3 Beda Usability dan User Experience agar Kamu Tak Bingung Lagi

Tayang 23 Des 2020 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Apakah kamu tengah menyelami dunia desain produk? Lantas, beberapa istilah yang mirip membuatmu bingung? Apakah usability vs user experience adalah salah satunya?

    Tenang saja, artikel ini akan mengupas tuntas semuanya. Dengan begitu, kamu tak perlu bimbang lagi.

    Dirangkum dari Mockplus dan UIUX Trend, inilah informasinya untukmu.

    Usability vs User Experience

    1. Pengertian

    perbedaan usability vs user experience

    © Freepik.com

    Kita bahas dari pengertian, yuk! User experience (UX) berkaitan dengan perasaan seseorang.

    Apa yang ia rasakan saat berinteraksi dengan produkmu? Semua itu dipengaruhi oleh UI design, ekspektasi, emosi, dan lain-lain.

    Lain halnya dengan usability. Ia merupakan salah satu indikator suksesnya suatu produk.

    Seberapa efektif dan efisienkah produkmu? Selain itu, apakah ia mudah untuk digunakan?

    Usability merupakan bagian dari user experience. Akan tetapi, ia fokus pada satu hal. Apakah produk bekerja dengan baik?

    Inilah letak beda usability vs user experience yang pertama, sekaligus jadi yang terbesar.

    UX sendiri diatur oleh International Organization for Standardization. Aturan ini tertuang dalam ISO 9241-210.

    Sementara itu, usability ada dalam ISO 9241-11.

    Baca Juga: Daftar 8 Buku tentang Desain Produk yang Wajib Kamu Baca

    2. Elemen

    elemen usability vs user experience

    © Freepik.com

    Sebagai bagian dari user experience, usability adalah salah satu elemen pembangunnya. Selain itu, masih ada aspek lain yang membangun user experience.

    Salah satunya adalah adaptability. Apakah pengguna mau menggunakan produkmu? Pasalnya, suatu produk tentu harus dipelajari saat digunakan.

    Elemen selanjutnya bernama desirability. Apakah produkmu menyenangkan dan engaging saat digunakan?

    Ada juga unsur value di dalamnya. Apakah produk diinginkan pengguna? Masalah apa yang ingin diselesaikan produkmu?

    Elemen-elemen tadilah yang jadi salah satu beda usability vs user experience. Usability sendiri dibangun oleh elemen berbeda.

    Ia mencakup efektivitas dan efisiensi produk. Apakah pengguna mudah mencapai tujuannya? Berapa lama waktu yang ia butuhkan?

    Baca Juga: Tips Belajar UI UX Design yang Harus Diketahui oleh Pemula

    3. Tujuan akhir

    tujuan akhir usability vs user experience

    © Freepik.com

    Perbedaan usability vs user experience yang terakhir adalah tujuan keduanya.

    User experience adalah soal perasaan user saat menggunakan produkmu. Oleh karena itu, ia fokus pada persepsi pengguna.

    Perhatikan tiap kali user berinteraksi dengan produk. Bagaimana pengalaman yang ia rasakan?

    Ini berlaku bukan hanya di tengah proses, lho. Waktu sebelum dan sesudah interaksi juga masuk ke dalamnya.

    Hal ini berbeda dengan usability. Ia bicara soal kemudahan produk digunakan.

    Misalnya, pengguna hanya perlu meneklik beberapa kali untuk membuka fitur. Ini bisa berarti, produkmu punya usability yang tinggi.

    Lain halnya jika ada fungsi atau tampilan yang membingungkan. Ini bisa menurunkan usability dari produkmu.

    Baca Juga: Intip 8 Channel YouTube Menarik soal UI/UX Ini!

    Demikian informasi dari Glints soal usability vs user experience. Setelah membaca artikel ini, kamu tak perlu bingung dengan perbedaan keduanya.

    Apakah kamu kerap mengalami keraguan lain saat menemui istilah desain produk? Lantas, masalah ini menghambat proses belajarmu?

    Tenang saja, ahli dan pakar bisa menyelesaikan masalah itu. Kamu bisa belajar, bahkan bertanya langsung pada mereka.

    Lalu, di mana kamu bisa bertemu dengan mereka? Jangan bingung, Glints ExpertClass adalah tempat yang tepat.

    Glints ExpertClass adalah kelas dengan berbagai pembahasan soal banyak industri. Salah satu bidang yang dikupas adalah desain dan produk.

    Pematerinya juga bukan sembarang orang. Mereka adalah orang-orang yang punya segudang pengalaman.

    Di akhir kelas, kamu juga diberi kesempatan untuk bertanya langsung. Dengan begitu, kamu tak perlu merasa bingung lagi.

    Jadi, tunggu apa lagi? Ikut kelasnya sekarang, yuk!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait