Intip 8 Channel YouTube Menarik soal UI/UX Ini!

Diperbarui 19 Apr 2021 - Dibaca 10 mnt

Isi Artikel

    Apakah kamu baru mulai mendalami dunia desain untuk user experience (UX)? Bingung dari mana harus belajar? Pilihan channel YouTube tentang UI/UX ini bisa jadi pilihan, lho!

    Meski bersumber dari YouTube, channelchannel ini dimiliki oleh para ahli dan praktisi UX. Jadi, kamu tak perlu khawatir soal kualitasnya.

    Dirangkum dari Prototypr.io, UX Planet, dan Speckyboy, inilah pilihan channel YouTube itu.

    1. The Futur

    the futur

    © The Futur / Youtube.com

    Tak sekadar belajar UI/UX, kamu juga akan mendapatkan informasi soal branding, bekerja lepas, marketing, hingga tips porfotolio lewat The Futur.

    Selain itu, ada juga konten yang berkaitan dengan desain grafis dan kemampuan komunikasi.

    Ada juga konten soal hubungan desain dan bisnis, serta berbagai tips dan trik pengembangan diri, lho!

    2. UX Mastery

    ux mastery channel youtube ui ux

    © UX Mastery / Youtube.com

    Pilihan channel YouTube tentang UI/UX yang wajib kamu subscribe selanjutnya adalah UX Mastery.

    Meski sudah jarang menayangkan video baru, UX Mastery akan memberimu berbagai rekomendasi, tutorial, dan informasi menarik di dunia UI/UX.

    Ada juga konten dengan bintang tamu berbagai ahli serta pakar yang mereka sebut dengan UXperts.

    Baca Juga: 7 Channel ASMR untuk Menemani Kamu saat WFH

    3. Mike Locke

    mike locke channel youtube ui ux

    © Mike Locke / Youtube.com

    Mike Locke adalah seorang UX designer, yang kebetulan membuka sebuah channel di YouTube.

    Kamu akan diajak mengeksplorasi soal user experience, ditambah dengan berbagai tips melewati creative block serta trik agar selalu bisa belajar di tengah kesibukan kerja sebagai desainer.

    Tak heran, per tulisan ini ditayangkan, ia memiliki kurang lebih 70.000 subscriber yang terus bertambah dari waktu ke waktu.

    4. AJ & Smart

    aj & smart channel youtube ui ux

    © AJ & Smart / Youtube.com

    AJ & Smart adalah tempat belajar tepat untukmu soal design sprint, design thinking dan prosesnya, serta desain produk secara keseluruhan.

    Channel YouTube tentang UI/UX yang satu ini juga menawarkan konten ulasan buku dan tools yang berkaitan, lho!

    Jika kamu lebih suka konten dalam bentuk suara tanpa video, channel ini juga menawarkannya untukmu dalam sesi Product Breakfast Club Podcast.

    5. Laith Wallace

    laith wallace channel youtube ui ux

    © Laitth Wallace / Youtube.com

    Ingin belajar UI/UX dengan berbagai tips, tapi juga ingin mendapat semangat, dorongan, dan pesan inspiratif di kala semuanya terasa sulit?

    Apabila demikian, channel ini tepat untukmu. Dimiliki oleh Laith Wallace, seorang UX designer dan product strategist, ia menawarkan semua itu.

    Konten yang ditawarkan juga ramah untukmu yang masih pemula dan ingin belajar soal UX/UI dari dasarnya terlebih dulu.

    Baca Juga: Channel YouTube Pendidikan yang Menarik dan Wajib Ditonton

    6. Flux

    flux

    © Flux / Youtube.com

    Pilihan channel YouTube tentang UI/UX selanjutnya adalah Flux. Flux sangat sering membuat video, selalu ada yang baru setiap hari dari Senin hingga Jumat.

    Kontennya merupakan bahasan dan informasi soal bekerja lepas, bertemu klien, teknik desain digital, serta vlog tentang keseharian pemiliknya sebagai seorang desainer dan pengusaha. 

    Ia juga sering kali membagikan soal pekerjaan dan kariernya yang dapat menjadi gambaran untukmu yang baru ingin memulai karier di bidang ini.

    7. Maex

    maex channel youtube ui ux

    © Maex / Youtube.com

    Ingin mendalami tools dan perangkat lunak soal UI/UX? Mampir ke channel YouTube Maex, yuk!

    Di tempat ini, kamu akan mendapat berbagai tutorial informatif dari aplikasi Sketch, Adobe XD, InVision, dan banyak sekali tools penting lainnya.

    Tak sekadar tutorial dan panduan, kamu juga akan mendapat banyak tips dan trik dalam menggunakannya, lho!

    8. NNgroup

    nngroup

    © NNgroup / Youtube.com

    Ingin mendalami UX research? Kamu bisa mengintip channel YouTube UI/UX yang satu ini!

    Kamu akan mendapatkan informasi soal user experience research yang saintifik, berbagai konten pelatihan, serta berbagai informasi dari pakar UX lainnya.

    NNgroup sendiri merupakan singkatan dari Nielsen Norman Group, gabungan dari dua nama ahli yang membawahi channel ini.

    Baca Juga: 5 Rekomendasi Channel YouTube untuk Pengembangan Diri

    Demikian daftar channel YouTube tentang UI/UX dari Glints. Terus belajar dan berkarya, ya! Dengan begitu, impianmu bekerja di bidang ini bisa diraih pelan-pelan.

    Selain dari channel YouTube ini, apakah kamu ingin belajar lewat ahli dan pakar dari Indonesia, dan dibawakan dalam bahasa Indonesia pula?

    Tenang saja, Glints ExpertClass adalah jawaban kegundahanmu. Glints ExpertClass merupakan seminar yang mempertemukan kamu dengan ahli-ahli di dunia produk dan bidang lainnya.

    Dengan mengikutinya, kamu bisa mendapat informasi serta wawasan baru, langsung dari pakarnya. Tunggu apa lagi, ikut kelas menariknya sekarang, ya!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait