UMP Papua 2025 Sudah Ketok Palu, Lihat Angkanya di Sini

Diperbarui 24 Des 2024 - Dibaca 6 mnt

Besaran UMP atau UMR Provinsi Papua 2025 sudah diresmikan dan diumumkan oleh Penjabat Gubernur Papua, Ramses Limbong.

Disepakati naik 6,5%, berapakah angka finalnya? Simak penjelasan dari Glints di bawah ini.

UMP Papua 2025

Berdasarkan hasil sidang Dewan Pengupahan Provinsi Papua, UMP atau UMR Papua 2025 adalah Rp4.285.850.

UMR Papua 2025 naik sebesar 6,5% dibandingkan dengan UMR tahun 2024.

Sebelumnya, UMR Papua 2024 ditetapkan sebesar Rp4.024.270.

Jika dirupiahkan, terdapat kenaikan UMP Papua 2025 sebesar Rp261.578.

UMP Papua Lima Tahun Terakhir

Untuk menilai perkembangan UMP Papua dari tahun ke tahun, berikut adalah besaran Upah Minimum Provinsi Papua selama 5 tahun terakhir, dirangkum dari berbagai sumber:

  • 2021: Rp3.516.700
  • 2022: Rp3.561.932
  • 2023: Rp3.864.696
  • 2024: Rp4.024.270
  • 2025: Rp4.285.850

Kapan UMR Papua 2025 Berlaku?

Berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 16 Tahun 2024, UMP resmi berlaku mulai tanggal 1 Januari 2025.

Tanggal tersebut juga berlaku untuk upah minimum lainnya, seperti Upah Minimum Kota/Kabupaten dan Upah Minimum Sektoral.

Melansir website resmi Pemerintah Povinsi Papua, Pj Gubernur mengimbau pada semua pemerintah kabupaten kota di Papua untuk segera merealisasikan upah minimum yang telah ditetapkan.

Hal ini agar para pekerja dan pengusaha dapat menerima hasil yang telah disepakati Dewan Pengupahan Papua.

Pemprov Papua juga rencanya akan melakukan pengawasan untuk memastikan bahwa pengusaha memenuhi kewajiban tersebut.

UMK Papua 2025

Setelah mengetahui UMP atau UMR Papua 2025, kamu juga perlu mengetahui besaran upah minimum di kota dan kabupaten seluruh Provinsi Papua.

Dengan begitu, kamu bisa bandingkan besaran UMP dan UMK, serta mempunyai lebih banyak pertimbangan dan acuan upah minimum.

Saat ini, besaran UMK di seluruh Provinsi Papua besarannya mengikuti UMP Papua, yaitu sebagai berikut:

  • Kabupaten Biak Numfor: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Jayapura: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Keerom: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Kepulauan Yapen: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Mamberamo Raya: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Sarmi: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Supiori: Rp4.285.850.
  • Kabupaten Waropen: Rp4.285.850.
  • Kota Jayapura: Rp4.285.850.

Biaya Hidup di Papua

Setelah mengetahui UMR atau UMP Papua 2025, kamu juga perlu tahu kisaran biaya hidup di Papua demi perencanaan keuangan dan karier yang lebih baik.

Menurut Badan Pusat Statistik, pengeluaran per kapita setiap bulan Provinsi Papua 2024 adalah sebesar Rp1.578.894.

Pengeluaran per kapita adalah rata-rata jumlah uang yang dikeluarkan oleh setiap individu dalam suatu populasi selama periode tertentu.

Angka tersebut tentunya hanya gambaran rata-rata saja, karena pengeluaran dan kebutuhan tiap orang pasti berbeda-beda.

Kendati demikian, angka ini tetap bisa kamu jadikan acuan untuk:

  • Menilai apakah UMP yang diterima sudah cukup untuk menutupi kebutuhan dasarmu.
  • Membuat perencanaan keuangan yang lebih realistis ketika bekerja di Papua.
  • Menimbang upah yang layak, sehingga bisa menjadi pertimbangan saat negosiasi gaji.
  • Mengukur daya beli sendiri dan menilai apakah gaji yang nanti diterima sudah sesuai dengan biaya hidup di Papua.
Baca Juga: UMR Bali 2025 Resmi Naik 6,5%, Berapa Angka Pastinya?

Peluang Kerja di Papua dari Berbagai Sektor

UMP Papua 2025 di atas bisa kamu jadikan sebagai tolok ukur ketika melakukan riset lebih jauh tentang kisaran gaji di berbagai industri.

Nah, di bawah ini adalah beberapa industri di Papua yang umumnya menyediakan banyak peluang kerja.

1. Pertambangan

Papua kaya akan sumber daya alam, terutama tambang mineral seperti emas, tembaga, dan batu bara.

Sektor pertambangan menjadi salah satu sektor utama yang menyerap banyak tenaga kerja, baik di perusahaan besar seperti PT Freeport Indonesia maupun di tambang skala kecil.

Ini sesuai dengan data BPS bahwa lapangan usaha pertambangan dan penggalian adalah kategori yang memberikan sumber pertumbuhan tertinggi pada PDRB Triwulan III-2024, sebesar 4,71%.

2. Perikanan dan kelautan

Perikanan adalah sektor penting di Papua karena wilayahnya yang dikelilingi oleh laut, dengan potensi hasil laut yang melimpah.

Ini mencakup penangkapan ikan, budidaya ikan, serta pengolahan hasil laut.

Banyak masyarakat di Papua yang menggantungkan hidup pada sektor ini, baik untuk konsumsi lokal maupun ekspor.

3. Pertanian dan perkebunan

Sektor berikutnya yang juga kerap kali menyediakan lapangan usaha di Papua adalah pertanian.

Selain itu, perkebunan juga berkembang, terutama perkebunan kelapa sawit, kopi, kakao, dan cengkeh yang dapat menghasilkan banyak lapangan kerja di daerah pedesaan.

Sentra produksi terbesar untuk tanaman pangan adalah Distrik Paniai Timur dan Distrik Tigi, dimana Distrik Paniai Timur merupakan sentra produksi terbesar untuk tanaman ubi jalar, ubi kayu, dan kacang tanah.

4. Pariwisata

Di sektor ini, kamu dapat menemukan peluang di bidang perhotelan, agensi wisata, hingga kuliner lalu menetapkan ekspektasi gaji berdasarkan UMP Papua 2025.

Dengan keindahan alam yang luar biasa, Papua memiliki potensi besar di sektor pariwisata.

Destinasi populer seperti Raja Ampat, Danau Sentani, dan pegunungan Jayawijaya sering menjadi tujuan wisata domestik dan internasional.

5. Konstruksi dan infrastruktur

Seiring dengan pembangunan infrastruktur yang pesat di Papua, sektor konstruksi menjadi salah satu sektor yang menyerap banyak tenaga kerja.

Pemerintah dan sektor swasta bekerja sama dalam pembangunan jalan, jembatan, bandara, pelabuhan, dan fasilitas umum lainnya.

Pekerjaan dalam konstruksi mencakup tenaga kerja di bidang arsitektur atau teknik sipil.

Baca Juga: UMP Jateng 2025 Naik 6,5 Persen, Berapa Angkanya?

Demikian penjelasan mengenai UMR atau UMP Papua 2025, serta tambahan informasi yang semoga bermanfaat untuk mendukung perjalananmu mencari kerja.

Agar pencarian kerjamu lebih mudah dan praktis, ayo gunakan aplikasi Glints sekarang juga!

Kamu bisa gunakan fitur untuk menyaring lowongan kerja berdasarkan:

  • lokasi (kota/kabupaten atau provinsi seluruh Indonesia)
  • kualifikasi pendidikan
  • tipe pekerjaan

Yuk, lamar kerja di mana dan kapan saja! Klik tombol di bawah untuk instal sekarang.

DOWNLOAD APP GLINTS

Seberapa bermanfaat artikel ini?

Klik salah satu bintang untuk menilai.

Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?


Comments are closed.

Artikel Terkait

Glints Icon