Cara Cek Letak Tanggal Ijazah SMA, SMK, hingga S1 & Contohnya
Saat mengisi data pendaftaran CPNS, PPPK, atau lamaran kerja pada umumnya, kamu mungkin bingung tanggal ijazah terletak di bagian yang mana.
Nah, artikel Glints telah merangkumkannya secara lengkap, baik untuk tanggal ijazah S1, tanggal ijazah SMA, serta SMK.
Isi Artikel
Apa Itu Tanggal Ijazah?
Tanggal ijazah adalah keterangan tanggal, bulan, dan tahun yang menunjukkan kapan ijazah tersebut diterbitkan atau disahkan.
Umumnya, informasi ini dibutuhkan ketika kamu mendaftar CPNS atau PPPK untuk verifikasi kelulusanmu.
Tak hanya itu, tanggal ijazah juga mungkin diminta oleh perusahaan saat rekrutmen, terutama jika mereka ingin melakukan background check untuk mencocokkan data pendidikanmu.
Sebab, beberapa perusahaan tidak hanya meminta kandidat melampirkan SKL atau transkrip nilai, tetapi juga ijazah sebagai berkas lamaran kerja.
Tanggal Ijazah Dapat Dilihat di Mana?
Biasanya, tanggal ijazah terletak di kanan bawah, dekat bagian tanda tangan kepala sekolah, dekan, atau rektor.
Lebih lengkapnya lagi, berikut penjelasan cara cek tanggal ijazah bagi masing-masing jenjang pendidikan beserta contohnya.
1. Cara cek letak tanggal ijazah SMA
Pada ijazah SMA, tanggalnya terletak di atas tanda tangan kepala sekolah.
Letaknya di kanan bawah, dekat dengan posisi pas fotomu.
Lebih jelasnya, perhatikan gambar di bawah ini, khususnya bagian yang dilingkari garis merah.
2. Cara cek letak tanggal ijazah SMK
Lalu, tanggal ijazah SMK yang mana? Nah, tidak jauh berbeda dengan ijazah SMA, letak tanggalnya juga berada di kanan bawah.
Persis di atas tanda tangan kepala sekolah.
Perhatikan gambar di bawah ini, ya!
3. Cara cek letak tanggal ijazah S1
Letak tanggal ijazah S1 cenderung berbeda-beda di tiap kampus, disebabkan karena formatnya yang juga cukup berbeda.
Sebagai contoh, berikut adalah letak tanggal ijazah 1 yang berada di kanan bawah, di atas tanda tangan dekan:
Sementara itu, berikut contoh penempatan tanggal ijazah S1 yang juga berada di kanan bawah, tetapi sedikit berjarak dengan tanda tangan dekan:
Daftar Informasi pada Ijazah SMA/SMK
Selain tanggal ijazah, ada data apa sajakah di ijazah SMA? Berikut beberapa di antaranya:
- nama sekolah
- jurusan atau program studi
- keterangan lulus
- nama siswa
- tempat dan tanggal lahir siswa
- nama orang tua atau wali siswa
- nomor induk siswa nasional (NISN)
- tanggal lulus
- nomor peserta ujian
- kepala sekolah yang mengesahkan ijazah
- NIP kepala sekolah yang mengesahkan ijazah
- stempel sekolah
- pasfoto
Daftar Informasi pada Ijazah S1
Sedikit berbeda dengan ijazah SMA/SMK/sederajat, berikut adalah beberapa data yang biasanya tercantum pada ijazah S1:
- nomor ijazah
- nama dan lambang perguruan tinggi
- program studi atau jurusan
- nama lengkap pemilik ijazah
- tempat dan tanggal lahir pemilik ijazah
- nomor induk mahasiswa (NIM)
- gelar yang diberikan beserta singkatannya
- tanggal, bulan, dan tahun kelulusan
- tempat, tanggal, bulan, dan tahun penerbitan ijazah
- nama dan jabatan dekan atau rektor yang mengesahkan ijazah
- stempel perguruan tinggi
- pasfoto
Tanggal Ijazah dan Tanggal Lulus Apakah Sama?
Tanggal ijazah umumnya berbeda dengan tanggal lulus, terutama pada penulisan ijazah sarjana.
Mengapa dibedakan? Sebab, tanggal lulus merupakan keterangan waktu saat mahasiswa dinyatakan lulus, misalnya pada saat yudisium.
Sementara itu, tanggal ijazah menandakan hari pengesahan atau penerbitan ijazah oleh pihak perguruan tinggi.
Misalnya, mahasiswa lulus pada 15 Juli 2025, tetapi ijazah baru diterbitkan pada 1 Agustus 2025.
Maka, tanggal lulusnya adalah 15 Juli 2025, sedangkan tanggal ijazahnya adalah 1 Agustus 2025.
Tanggal Ijazah dan Nomor Ijazah Apakah Sama?
Setelah mengetahui tanggal ijazah yang mana, mungkin muncul kembali pertanyaan, apakah tanggal ijazah sama dengan nomor ijazah?
Keduanya adalah hal yang berbeda, ya.
Tanggal ijazah adalah tanggal yang menunjukkan kapan ijazah tersebut diterbitkan.
Sementara itu, nomor ijazah adalah kode unik atau identifikasi yang digunakan untuk membedakan ijazah tersebut dari yang lain.
Itulah mengapa nomor ijazah biasanya terdiri dari kombinasi angka dan huruf, seperti:
- AM-01/AK-SMK/13/0000001
Letak nomor ijazah SD, SMP, dan SMA
Menurut Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Penidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 008/H/EP/2023, berikut adalah penjelasan letak dan isi nomor ijazah:
- Nomor Ijazah SD, SMP, dan SMA terletak pada bagian bawah halaman depan.
Biasanya mencakup kode penerbitan, kode provinsi, kode jenjang pendidikan, kode satuan pendidikan, kode kurikulum, kode tahun penerbitan, serta nomor seri (nomorator).
- Nomor Ijazah SMK letaknya berada di bagian bawah halaman depan.
Nomornya mencakup kode jenjang pendidikan, kode satuan pendidikan, kode kurikulum, kode tahun penerbitan, dan nomor seri (nomorator).
Demikian rangkuman Glints untuk menjawab pertanyaan “tanggal ijazah ada di bagian yang mana?”.
Sedang cari kerja? Yuk, cari info loker terbaru di Glints!
Kamu bisa gunakan fitur untuk menyaring lowongan kerja berdasarkan:
- kualifikasi pendidikan (loker untuk lulusan SMA/SMK, fresh graduate, dan lainnya)
- tipe pekerjaan
- lokasi (kota/kabupaten atau provinsi seluruh Indonesia)
Segera klik tombol di bawah untuk cari lokernya!