7 Titik Pijat yang Efektif untuk Meredakan Batuk

Tayang 11 Jun 2023 - Dibaca 4 mnt

Isi Artikel

    Batuk bisa menjadi kondisi yang mengganggu produktivitas dan keseharian pekerja. Oleh karena itu, yuk, pelajari titik pijat untuk meredakan batuk.

    Batuk sendiri bukanlah hal yang buruk. Kondisi ini adalah cara tubuh mengeluarkan debu, alergen, serbuk, dan lendir yang diproduksi tubuh.

    Jadi, walaupun bisa mengganggu, batuk juga sangat berguna menjaga kesehatan tubuh.

    Nah, menurut Casida, memijat titik-titik tertentu pada tubuh bisa meredakan gejala batuk, lho.

    Baca Juga: 7 Makanan Sumber Protein dan Manfaatnya untukmu

    Titik Pijat untuk Meredakan Batuk

    1. Conception Vessel 22 (CV 22 atau Ren 22)

    Titik pijat pertama yang ampuh untuk meredakan batuk adalah CV22 atau Ren 22. Titik juga biasa disebut sebagai titik tiantu.

    Titik yang terletak pada di bagian bawah leher ini bisa membantumu mengeluarkan dahak yang menyebabkan gejala batuk.

    Untuk menemukannya, kamu bisa mulai dengan meletakkan jari telunjuk pada leher, di mana area jakun laki-laki berada.

    Dari sana, bawa jarimu ke bawah hingga kamu merasakan ada bagian yang cekung ke dalam di antara dua tulang selangkamu.

    Pijat area ini dengan gerakan memutar selama 20 hingga 30 detik. Kamu bisa mengulanginya hingga 3 atau 4 kali.

    2. Stomach 40 (ST 40)

    Menurut Gokanjo, titik ST 40 atau Stomach 40 juga bisa digunakan untuk mengurangi lendir yang diproduksi tubuh.

    Alhasil, kamu bisa mengurangi dan mencegah gejala batuk dan asma.

    Tak hanya itu, kamu juga bisa efek lain seperti mengurangi sakit kepala, nyeri kaki, dan kepala pusing.

    Titik yang juga disebut titik fenglong ini dapat ditemukan pada kaki bagian bawah.

    Tepatnya, ia berada di sisi kanan kaki, di antara tulang lutut dan pergelangan kaki.

    3. Lung 5 (LU 5)

    Dalam akupuntur, ada beberapa titik yang namanya sesuai dengan efek manfaatnya. Salah satunya adalah Lung 5.

    Titik Lung 5 atau diterjemahkan menjadi titik paru-paru 5 adalah area yang dapat dipijat saat kamu mengalami flu.

    Selain membantu melancarkan pencernaan, ia juga mampu meredakan batuk, asma, dan sakit tenggorokan.

    Tidak sulit untuk menemukan titik satu ini. Kamu cukup meluruskan tangan dan meletakkan salah satu jari di bagian tengah lipatan siku.

    Lalu, gerakan jari tersebut ke arah luar tubuh sejauh 1 ruas jari. Titik yang kamu temukan ini adalah lung 5.

    4. Kidney 27 (KD 27)

    Menurut Live Chiropractic & Acupuncture, titik yang efektif untuk meredakan batuk adalah Kidney 27.

    Dari titik Ren 22 sebelumnya, tarik jarimu sejauh 1 ruas jari ke bawah dan ke arah kanan dan kiri sesuai gambar di atas.

    Biasanya, dua titik yang terletak di tulang belikat ini terasa lunak saat disentuh.

    Mengulangi cara yang sama dengan sebelumnya, pijat bagian ini dengan gerakan memutar selama 20 hingga 30 detik.

    5. Lung 1 (LU 1)

    Dengan patokan titik Kidney 27, coba bergerak keluar arah ujung tulang selangka sejauh 4 ujung jari.

    Jarimu sekarang akan berada pada titik Lung 1 atau disebut juga sebagai titik zhongfu.

    Selain ampuh meredakan batuk, titik ini juga bisa membantu mengontrol tingkat stres dan emosi.

    Baca Juga: 7 Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan agar Tak Mudah Sakit

    6. Lung 10 (LU 10)

    Selain Lung 1, titik paru-paru lainnya yang bermanfaat untuk area tenggorokan adalah Lung 10.

    Cukup berbeda dengan titik-titik sebelumnya, titik ini terletak di area tanganmu. Tepatnya, ia berada di antara pangkal ibu jari dan ujung pergelangan tangan.

    Mengutip Gokanjo, pijatlah titik ini selama 1 menit saat kamu merasa batuk mulai kambuh.

    7. Gallbladder 20 (GB 20)

    Gallbladder 20 atau GB 20 adalah titik pijat terakhir yang efektif untuk mengatasi gangguan pernafasan.

    Misalnya, meredakan hidung tersumbat, batuk, pilek, hingga sakit tenggorokan.

    Untuk menemukannya, kamu dapat menggunakan patokan tulang yang menonjol di leher belakangmu.

    Setelah itu, kamu tinggal bergerak keluar dengan jarak satu jari dari tulang tersebut.

    Pijatlah kedua titik GB 20 ini dengan gerakan memutar juga.

    Baca Juga: 5 Titik Pijat yang Bisa Digunakan untuk Meredakan Sakit Gigi

    Demikian informasi dari Glints mengenai beberapa titik pijat untuk meredakan batuk.

    Harus tetap diingat bahwa akupresur bukanlah cara untuk mengobati batuk, tetapi hanya meredakan gejalanya saja.

    Jika batukmu semakin memburuk dan disertai gejala lain, sebaiknya langsung periksakan ke dokter, ya.

    Semoga artikel ini bermanfaat untukmu, ya!

    Nah, selain informasi di atas, masih ada banyak lagi tips menjaga kesehatan lainnya di Glints Blog, lho.

    Mulai dari penyebab gangguan kesehatan yang umum dialami pekerja hingga tips makanan sehat.

    Tentu saja, kamu bisa akses semuanya secara gratis. Yuk, langsung baca selengkapnya di sini!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.1 / 5. Jumlah vote: 121

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait