Pendaftaran CPNS 2023: Ini Tanggal, Syarat, dan Formasinya

Diperbarui 18 Sep 2023 - Dibaca 6 mnt

Isi Artikel

    Waktu yang dinanti-nanti akhirnya tiba. Informasi resmi mengenai pendaftaran CPNS 2023 telah diumumkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).

    Jadwal dan informasi lengkapnya disampaikan melalui Surat Edaran Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor: 7948/B-KS.04.01/SD/K/2023 tentang Penyampaian Jadwal Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun 2023 pada 10 Agustus 2023.

    Menurut informasi dari CNBC, kebutuhan PNS tahun ini dialokasikan untuk jabatan-jabatan fungsional atau keahlian lainnya sesuai kebutuhan instansi.

    Yuk, langsung saja catat seluruh informasi penting yang harus kamu ketahui mengenai tes CPNS 2023 yang telah Glints rangkum berikut ini!

    Jadwal Pendaftaran CPNS 2023

    Ada banyak sekali timeline yang perlu kamu catat terkait alur pendaftaran CPNS.

    Awalnya, pengumuman CPNS direncanakan pada tanggal 16 September 2023 dan diikuti dengan pembukaan pendaftaran 1 hari setelahnya, yaitu 17 September 2023.

    Kendati demikian, BKN mengumumkan bahwa pendaftaran seleksi CPNS harus diundur karena proses optimalisasi PPPK teknis di sejumlah instansi masih berlangsung.

    Berikut jadwal terbaru selengkapnya sesuai surat edaran BKN No. 8871/B-KS.04.01/SD/K/2023.

    Pengumuman dan pelaksanaan seleksi administrasi

    • Pengumuman seleksi: 19 September – 3 Oktober 2023
    • Pendaftaran seleksi: 20 September – 9 Oktober 2023
    • Seleksi administrasi: 20 September – 12 Oktober 2023
    • Pengumuman hasil seleksi administrasi: 13 – 16 Oktober 2023
    • Masa sanggah: 17 – 19 Oktober 2023
    • Jawab sanggah: 17 – 21 Oktober 2023
    • Pengumuman pasca sanggah: 20 – 26 Oktober 2023
    • Penarikan data final: 27 – 29 Oktober 2023

    Penjadwalan dan pelaksanaan SKD (Seleksi Kompetensi Dasar)

    • Penjadwalan SKD CPNS: 30 Oktober – 2 November 2023
    • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS: 3 – 6 November 2023
    • Pelaksanaan SKD CPNS: 7 – 16 November 2023
    • Pengolahan nilai SKD CPNS: 14 – 17 November 2023
    • Pengumuman hasil SKD CPNS: 18 – 20 November 2023
    • Masa sanggah: 21 – 23 November 2023
    • Jawab sanggah: 21 – 25 November 2023
    • Pengolahan nilai SKD CPNS hasil sanggah: 24 – 28 November 2023
    • Pengumuman pasca sanggah: 25 – 30 November 2023

    Pemetaan lokasi dan pelaksanaan SKB (Seleksi Kompetensi Bidang)

    • Pelaksanaan SKB CPNS non CAT: 1 – 20 Desember 2023
    • Pemetaan titik lokasi SKB dengan CAT (input lokasi SKB): 1 – 3 Desember 2023
    • Pemilihan titik lokasi SKB dengan CAT oleh peserta seleksi: 4- 6 Desember 2023
    • Penarikan data final: 7 – 8 Desember 2023
    • Penjadwalan SKB dengan CAT: 9 – 10 Desember 2023
    • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB dengan CAT: 11 – 13 Desember 2023
    • Pelaksanaan SKB dengan CAT: 14 – 20 Desember 2023

    Pengolahan nilai dan pengumuman kelulusan

    • Integrasi nilai SKD dan SKB: 21 Desember – 2 Januari 2024
    • Pengumuman kelulusan: 3 – 10 Januari 2024
    • Masa sanggah: 11 – 13 Januari 2024
    • Jawab sanggah: 11 – 17 Januari 2024
    • Pengolahan nilai seleksi hasil sanggah: 13 – 18 Januari 2024
    • Pengumuman kelulusan pasca sanggah: 14 – 20 Januari 2024

    Pengisian DRH (Daftar Riwayat Hidup) dan NIP (Nomor Identitas Pegawai)

    • Pengisian DRH NIP CPNS: 21 Januari – 19 Februari 2024
    • Usul penetapan NIP CPNS: 20 Februari – 20 Maret 2024
    Baca Juga: Ini Rincian Potongan Zakat Penghasilan PNS, Pegawai BUMN, dan Swasta

    Formasi CPNS 2023

    Dilansir dari Detik, pemerintah membuka total 572.496 formasi untuk CPNS dan PPPK di tahun 2023 yang terbagi atas:

    • Formasi CPNS sejumlah 28.903 orang
    • Formasi PPPK sejumlah 543.593 orang

    Dapat terlihat bahwa pada tahun ini pemerintah membuka lebih banyak formasi untuk PPPK.

    Kendati demikian, kamu tetap bisa memperebutkan ribuan kursi yang disediakan untuk CPNS.

    Jumlah formasi sebanyak 28.903 untuk CPNS tersebut kemudian dirincikan lagi untuk di pemerintah pusat dan daerah.

    Sayangnya, tahun ini semua formasi CPNS diperuntukkan untuk pemerintah pusat saja. Berikut rinciannya:

    Pemerintah pusat

    • CPNS: 28.903 orang
    • PPPK: 49.959 orang

    Pemerintah daerah

    • PPPK Guru: 296.084 orang
    • PPPK Tenaga Kesehatan: 154.724 orang
    • PPPK Teknis: 42.826 orang

    Syarat dan Cara Daftar CPNS 2023

    Persyaratan lengkap untuk daftar CPNS 2023 akan dapat kamu akses di masing-masing laman kementerian atau instansi yang membuka seleksi.

    Sebab, tiap formasi mungkin saja memiliki persyaratan terkait batas usia, kualifikasi pendidikan, atau kompetensi yang berbeda-beda.

    Secara umum, berikut adalah persyaratan untuk mendaftar CPNS 2023:

    • Warga Negara Indonesia (WNI)
    • usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun
    • tidak pernah dipenjara
    • tidak pernah diberhentikan tidak hormat dari PNS, TNI, atau kepolisian
    • tidak sedang menjadi CPNS, PNS, TNI, atau anggota partai politik
    • memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan jabatan yang dibuka
    • sehat secara jasmani dan rohani
    • bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau negara lain sesuai ketentuan instansi
    Baca Juga: Gaji PNS 2023, Berbeda-beda di Tiap Lembaga?

    Cara buat akun SSCASN

    Jika kamu sudah memenuhi persyaratan awal di atas, langkah selanjutnya adalah membuat akun di portal resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/.

    Setelah itu, jangan lupa untuk mencetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun.

    Berikut langkah-langkahnya.

    • Buka https://sscasn.bkn.go.id/.
    • Lengkapi informasi yang diperlukan untuk membuat akun, seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor Kartu Keluarga (KK), nomor HP, dan email aktif.
    • Pastikan data sudah lengkap dan benar dan pilih “Lanjutkan”.
    • Klik “Proses Pendaftaran Akun” lalu tunggu hingga informasi konfirmasi muncul.
    • Jika sudah selesai, login kembalil ke akun yang telah terdaftar.
    • Lengkapi data diri dan unggah swafoto. Klik “Selanjutnya”.
    • Pilih jenis seleksi CPNS.
    • Pilih formasi lulusan atau tingkat pendidikan yang dibuka sesuai tujuanmu.
    • Unggah dokumen-dokumen lain yang diminta.
    • Cek kembali resume yang telah kamu buat lalu akhiri pendaftaran.
    • Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun.

    Demikin serba-serbi informasi mengenai pendaftaran CPNS 2023.

    Selain pembahasan ini, masih ada beberapa artikel Glints terkait karier sebagai ASN.

    Topik-topiknya penting untuk kamu ketahui, terutama jika benar-benar sudah mantap ingin berkarier di lingkungan pemerintahan.

    Yuk, baca artikel terkait di bawah ini supaya kamu lebih paham hak dan kewajiban sebagai ASN!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 3.7 / 5. Jumlah vote: 11

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait