Cara Menanyakan Hasil Interview Lewat WhatsApp dan Contohnya

Diperbarui 25 Jan 2024 - Dibaca 6 mnt

Isi Artikel

    Sudah wawancara, tetapi belum ada balasan? Simak cara follow up atau menanyakan hasil interview lewat WhatsApp di bawah ini.

    Pada umumnya, hasil wawancara akan diberikan oleh pihak perusahaan selang beberapa hari dari kegiatan wawancara.

    Meski begitu, ada juga perusahaan yang tidak memberikan informasi hasil wawancara dalam waktu berminggu-minggu maupun lebih.

    Di sinilah job seeker dapat bersikap proaktif dengan bertanya langsung pada rekruter bagaimanakah hasil wawancaranya.

    Namun, ada beberapa hal yang tetap harus diperhatikan, ya. Berikut penjelasannya!

    Cara Menanyakan Hasil Interview Via WhatsApp

    1. Gunakan bahasa yang sopan 

    Menurut The Muse, job seeker tidak akan mendapat kerugian apa pun jika dapat menanyakan hasil wawancara dilakukan dengan baik.

    Ketika membahas cara menanyakan hasil interview via WhatsApp, hal yang perlu diingat adalah menggunakan kata atau kalimat yang sopan.

    Kamu tidak boleh secara langsung menanyakan “apakah saya diterima?” atau “apakah saya ditolak”.

    Layaknya menulis sebuah dokumen formal, kamu harus memasukkan salam pembuka dan penutup serta mengucapkan rasa terima kasih. 

    Dengan begitu, kamu tetap akan dianggap sebagai job seeker yang profesional dan dapat meningkatkan kemungkinan untuk dilamar.

    Baca Juga: 17 Karakteristik Seorang Profesional yang Jadi Kunci Sukses Kariermu

    2. Tulis salam pembuka dengan nada sopan

    Sebelum masuk pada tujuan pesan, kamu harus menyebutkan salam pembuka seperti “selamat pagi, Bpk/Ibu X ” atau “dear Mr./Ms. X” dalam Bahasa Inggris.

    Lalu, lanjutlah dengan mengucapkan rasa terima kasih atas kegiatan wawancara yang sudah dilakukan sebelumnya.

    Setelah itu, barulah kamu masuk kepada tujuan pesan yaitu menanyakan hasil wawancara dengan nada sopan.

    Kamu bisa bertanya dengan kalimat seperti:

    “Melalui pesan ini, saya bermaksud untuk menanyakan kelanjutan dari proses seleksi saya setelah sudah melakukan wawancara kerja.”

    3. Masukkan salam penutup

    Cara menanyakan hasil interview lewat WhatsApp tentu tidak berakhir pada tujuan pesan saja.

    Sebelum mengirimkan pesan, kamu harus memastikan bahwa terdapat ucapan rasa antusias untuk bekerja dan juga salam penutup.

    Kalimat ucapan rasa antusias dan salam penutup yang dapat dituliskan adalah seperti berikut:

    “Dengan ketertarikan saya dalam bidang ini. Saya berharap bisa segera mendapatkan keputusan Bapak/Ibu. Sekian yang ingin saya sampaikan. Kepada Bpk./Ibu. X saya ucapkan terima kasih”.

    4. Kirim pesan pada waktu yang tepat

    Setelah selesai menyusun pesan, hal terakhir yang perlu diperhatikan adalah waktu yang tepat untuk mengirim pesan.

    Harus diingat bahwa kamu dapat melakukan follow up atau menanyakan hasil wawancara jika waktu yang diberikan rekruter sudah lewat, ya.

    Menurut Indeed, follow up mengenai hasil wawancara sebaiknya dilakukan satu atau dua hari kerja setelah deadline yang diberikan.

    Selain itu, kandidat disarankan untuk mengirimkan pesan kepada rekruter di dalam jam kerja yaitu pada jam 09.00 pagi hingga jam 17.00 sore.

    Baca Juga: Ingin Follow Up Interview Kerja? Pahami Dulu 6 Hal yang Harus Jadi Perhatianmu

    Contoh Menanyakan Hasil Interview Via Whatsapp

    seorang pria yang sedang menjalani interview

    © Pexels.com

    Mengikuti pembahasan yang diberikan di atas, berikut adalah contoh cara menanyakan hasil interview via WhatsApp.

    Dalam bahasa Indonesia

    Selamat pagi/siang/sore/malam, Bpk/Ibu.X,

    Perkenalkan saya Angelica Pratiwi, kandidat yang telah diwawancarai untuk posisi Marketing Staff di perusahaan XYZ pada tanggal 6 Maret 2022.

    Melalui pesan ini, saya bermaksud untuk menanyakan kelanjutan dari proses seleksi saya setelah sudah melakukan wawancara kerja.

    Dengan adanya ketertarikan tinggi dalam bidang marketing, saya berharap dapat diberikan kesempatan untuk bergabung bersama perusahaan XYZ. 

    Sekian yang ingin saya sampaikan. Kepada Bpk./Ibu. X saya ucapkan terima kasih.

    Hormat saya,

    Angelica Pratiwi

    Dalam bahasa Inggris

    Berikut contoh cara menanyakan hasil interview lewat WhatsApp dalam Bahasa Inggris

    Dear Mr./Ms.X,

    My name is Angelica Pratiwi, candidate for the Marketing Staff position who has been interviewed on March 6th, 2022 in XYZ company. 

    I sent this message in regards to checking whether there is any update regarding my application status for the position.

    I am very interested to work and grow in XYZ Company and look forward to hearing back from you. Thank you very much for your consideration.

    Best Regards,

    Angelica Pratiwi

    Baca Juga: 5 Tahapan Interview Kerja yang Umum Ditemui di Indonesia

    Nah, itu dia cara menanyakan hasil atau follow up interview lewat WhatsApp beserta contohnya.

    Ingatlah untuk selalu ramah dan sopan ketika berkomunikasi dengan pihak rekruter. 

    Dengan begitu, kamu dapat memberikan kesan positif dan juga menaikkan peluang untuk dipekerjakan.

    Sudah siap untuk direkrut perusahaan top? Yuk, lihat berbagai lowongan kerja terbaru di Glints!

    CEK LOWONGAN LAINNYA

    Jika masih bingung mengenai bagaimana cara berkomunikasi lewat Whatsapp saat melamar kerja, kamu bisa kunjungi terus Glints Blog.

    Berbagai tipsnya akan membuatmu jadi kandidat yang terlihat profesional saat berinteraksi dengan rekruter, lho!

    Yuk, cek berbagai artikel berikut:

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.3 / 5. Jumlah vote: 40

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait