Ternyata Bahaya, Ini 5 Dampak Pakai Smartphone sebelum Tidur!

Tayang 27 Des 2020 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Tahukah kamu bahwa pakai smartphone sebelum tidur dapat memberikan bahaya bagi tubuhmu?

    Ya, hal tersebut sangat tidak disarankan oleh para ahli. Pasalnya, ada sejumlah dampak negatif yang ditimbulkan ponsel terhadap badan dan pola tidurmu.

    Sayangnya, dikutip dari Sleep, 71% orang tidur dengan smartphone-nya. Ada yang tidur sambil memegang ponsel, menaruh ponsel di kasur, dan menggunakannya hingga tertidur.

    Apakah kamu termasuk orang-orang tersebut? Jika iya, kamu perlu memahami apa saja bahaya pakai smartphone sebelum tidur.

    Apa sajakah bahaya yang dimaksud? Berikut Glints berikan rangkumannya untukmu.

    Baca Juga: Pahami Pentingnya Tidur Cukup dan Hubungannya dengan Performa Kerja
     

    1. Sulit tidur

    bahaya pakai smartphone sebelum tidur

    © Freepik.com

    Apakah kamu kerap merasa susah tidur pada malam hari? Jika iya, bisa jadi kamu mengalami insomnia.

    Dilansir dari Mayo Clinic, salah satu penyebab insomnia adalah penggunaan smartphone sebelum tidur. Kamu lebih banyak menatap layar dan kurang memberikan waktu rileks untuk tubuhmu.

    Itulah bahaya yang terjadi jika kamu pakai smartphone sebelum tidur.

    Jadi, kamu bisa menguranginya mulai sekarang agar lebih mudah tertidur.

    2. Meningkatkan kewaspadaan

    cara mengatasi insomnia bagi pekerja

    © Freepik.com

    Ketika membuka media sosial, ada banyak hal yang kamu lihat. Kamu pun tidak bisa benar-benar memilih konten apa yang akan kamu lihat.

    Bisa saja kamu melihat komentar di fotomu yang membuat emosi.

    Nah, hal tersebut bisa cukup berbahaya bagi pikiran, tubuh, dan siklus tidurmu.

    Kamu jadi terus memikirkan komentar atau post orang lain yang kamu lihat di media sosial. Otakmu pun jadi terus bekerja dan waspada, seperti ditulis SCL Health.

    3. Fase tidur berantakan

    kebiasaan buruk saat wfh

    © Hipwee.com

    Selama tidur, seseorang memiliki lima fase. Salah satu fase yang dimaksud adalah rapid eye movement (REM). Pada fase ini, otak dan tubuh akan melakukan pemulihan.

    Nah, pakai smartphone sebelum tidur bisa menjadi bahaya bagi fase tersebut. Kamu akan kekurangan tahapan REM. 

    Dengan begitu, kamu bisa saja bangun dengan badan yang tidak fit.

    Baca Juga: 5 Aplikasi Tidur Terbaik Pilihan Glints

    4. Bahaya blue light

    bahaya pakai smartphone sebelum tidur

    © Freepik.com

    Blue light adalah warna buatan di smartphone yang mampu meniru cahaya pada siang hari. Hal ini sebenarnya bisa sangat berguna bagimu.

    Namun, jika kamu pakai smartphone pada malam hari sebelum tidur, blue light justru bahaya.

    Selain berbahaya bagi retina, blue light juga memberikan dampak negatif bagi otak, seperti ditulis Cleveland Clinic.

    Paparan blue light akan memengaruhi hormon melatonin. Hormon yang satu ini bertugas mengontrol siklus tidur dan bangunmu.

    Jadi, jika kekurangan melatonin, kamu bisa insomnia, kelelahan, dan mudah tersinggung.

    5. Bangun dengan badan lelah

    bahaya pakai smartphone sebelum tidur

    © Freepik.com

    Menggunakan smartphone sebelum tidur bisa menjadi bahaya karena mengurangi jam tidurmu. Kamu akan tidur lebih malam dari jam tidurmu yang sesungguhnya.

    Oleh karena itu, badanmu akan merasa lelah. Kamu pun menjadi lebih sulit bangun pagi.

    Padahal, bangun pagi memiliki segudang manfaat bagi produktivitas kerja, lho.

    Tak berhenti sampai situ, kamu juga akan bangun dengan badan yang lelah. Kamu pun akan jadi kurang semangat dalam menjalani aktivitas seharian.

    Baca Juga: 4 Makanan dan Minuman yang Dapat Membantumu Tidur Lebih Cepat
     

    Dari pemaparan di atas, terbukti bahwa ada banyak bahaya jika kamu pakai smartphone sebelum tidur. Oleh karenanya, mulai kurangi kebiasaan tersebut.

    Jauhkan smartphone-mu 30 menit sebelum tidur. Jadi, kamu bisa mendapat kualitas tidur yang maksimal. Tubuh dan pikiranmu pun akan segar pada pagi hari.

    Jika butuh info lainnya seputar kesehatan dan hubungannya dengan karier, yuk, bertanya dan berdikusi di Glints Komunitas!

    Kamu akan bertemu sesama profesional, bahkan ahli dalam forum tanya jawab tersebut.

    Daftar dan mulai berdiskusi, yuk!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 2 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait