Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark dari Web, Android, dan iOS

Diperbarui 28 Mei 2021 - Dibaca 14 mnt

Isi Artikel

    Tahukah kamu? Bahwa video dalam aplikasi TikTok dapat di-download tanpa harus memiliki watermark?

    Ya, meskipun semua konten yang terdapat di dalam aplikasi tersebut disertai tanda khusus, kamu kini bisa mengunduh video tanpa watermark dari TikTok, lho.

    Nah, kira-kira, bagaimana cara untuk melakukannya? Tenang, Glints sudah rangkum langkah-langkah praktisnya khusus untukmu. Yuk, simak lengkapnya di bawah ini!

    Baca Juga: Ketahui Jumlah Penghasilan Konten TikTok-mu dengan TikTok Money Calculator!

    Download Video Tiktok dari Web

    download video tiktok tanpa watermark

    © Freepik.com

    Cara pertama untuk download video TikTok tanpa watermark adalah dengan memanfaatkan situs khusus yang mendukung inisiatif tersebut.

    Situs-situs ini tidak memerlukanmu untuk menginstal software apa pun di komputer atau smartphone.

    Yang kamu butuhkan untuk mulai proses download video tanpa watermark hanyalah link dari konten yang ingin diunduh.

    Semua proses download akan dilakukan secara otomatis dari sistem situs, sehingga kamu bisa santai dan cukup tunggu hasil unduhannya.

    Nah, apa saja situs yang dapat kamu manfaatkan untuk download video TikTok tanpa watermark? Berikut Glints kurasikan daftarnya.

    1. ssstik.io

    © Glints

    Situs pertama yang dapat kamu manfaatkan untuk download video TikTok tanpa tanda airnya adalah ssstik.io.

    ssstik.io menyediakan proses pengunduhan video yang dinilai cepat. Kamu tak memerlukan plugin ataupun menginstalnya pada smartpohone untuk menggunakan situs satu ini.

    Kamu juga tidak perlu memilih kualitas video yang diinginkan sebelum memulai proses download. Pasalnya, resolusi HD sudah diatur secara default oleh sistem situs.

    Untuk download video, kamu tinggal copy dan paste link video pada kolom yang tersedia dan klik Unduh. Berikutnya, pilih opsi Without Watermark untuk unduh video tanpa tanda air. Praktis bukan?

    2. ExpertPHP

    © CCM.net

    Menurut laman Wondershare, ExpertsPHP adalah aplikasi downloader video TikTok online yang kompatibel dengan semua browser dan platform media sosial.

    Aplikasi ini juga tidak hanya untuk mengunduh lagu dan video TikTok, tetapi juga konten-konten lain dari media sosial seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan Vimeo.

    Untuk menggunakannya, kamu tidak perlu mengunduh aplikasi ExpertsPHP.

    Cukup dengan membuka situs webnya dan memasukkan link video, kamu sudah bisa download konten secara gratis tanpa watermark.

    3. Snaptik.app

    © Snaptik.app

    Situs Snaptik.app menyediakan cara yang praktis untuk download video TikTok tanpa watermark. Aplikasi ini terkenal dengan tampilan user interface yang sederhana dan proses pengunduhan yang antirepot.

    Snaptik,app tidak akan memintamu untuk mengunduh aplikasi apa pun. Yang dibutuhkan hanyalah browser dan link video yang ingin kamu download.

    Cukup letakkan link video di kolom pencarian dan biarkan sistem Snaptik.app segera bekerja, mengunduh video tanpa tanda air secara otomatis.

    4. TTDown

    © Savetube.com

    Pilihan situs terakhir yang dapat kamu manfaatkan untuk download video TikTok tanpa watermark adalah TTdown.

    Situs ini mendorong pengguna agar bisa mengunduh video dan mengubahnya menjadi format apa pun yang kompatibel dengan device mereka.

    Cara menggunakannya juga terkenal mudah, lho. Cukup copy dan paste link video favoritmu dari aplikasi TikTok dan tempelkan pada kolom yang tersedia.

    Hanya dalam beberapa detik, video akan disimpan secara otomatis dalam smartphone-mu. Sangat praktis, bukan?

    Download Video TikTok dari Android

    © Freepik.com

    Jika kamu menggunakan smartphone Android dan ingin mengunduh video TikTok tanpa watermark, kamu harus mengunduh aplikasi pihak ketiga terlebih dahulu.

    Untungnya, terdapat banyak pilihan aplikasi menarik yang dapat kamu manfaatkan untuk unduh video TikTok di sistem operasi Android.

    Aplikasi-aplikasinya juga tidak membutuhkan plugin atau software tambahan. Sistem di dalamnya akan mengunduh video tanpa watermark secara langsung untukmu.

    Nah, apa saja pilihan aplikasi terbaik yang menyediakan cara download video TikTok tanpa watermark dengan smartphone Android? Berikut Glints rekomendasikan daftarnya.

    1. TikTube

    © Bignulled.com

    Pilihan aplikasi pertama yang dapat dimanfaatkan pengguna Android untuk download video TikTok tanpa tanda air adalah TikTube.

    Aplikasi satu ini terkenal akan tampilan UI dan cara menggunakannya yang dinilai sangat mudah.

    TikTube juga tidak membutuhkan plugin atau software tambahan. Sistem di dalamnya dapat mengunduh video tanpa watermark dalam waktu yang singkat khusus untukmu.

    Untuk memanfaatkan aplikasi ini, kamu tinggal copy dan paste link video yang ingin di-download pada kolom yang tersedia. Setelah itu, tekan Download untuk memulai proses pengunduhan.

    Namun, sebelumnya, jangan lupa untuk ceklis kotak bertajuk “Download Without Watermark” yang berada di atas kolom agar kamu bisa download video tanpa tanda air.

    2. TikTok Video Downloader – TikTok HD Videos

    © Amitbarala.com

    Aplikasi Android berikutnya yang menyediakan cara praktis untuk download video TikTok tanpa watermark adalah TikTok Video Downloader – TikTok HD Videos

    Seperti aplikasi lainnya, kamu tinggal copy dan paste link video ke dalam kolom yang disediakan aplikasi. Nantinya, kamu hanya perlu menunggu hasil dan video sudah bisa ditonton.

    Namun, melansir laman Newzoogle, sesuai namanya, kelebihan TikTok Video Downloader – TikTok HD Videos adalah bahwa pengguna bisa mengunduh video HD.

    Tak hanya itu, aplikasi ini juga memberikan daftar video yang sedang menjadi tren dan banyak diunduh oleh pengguna TikTok. Menarik bukan?

    3. Downloader For TikTok

    © Newzoogle.com

    Pilihan aplikasi Android terakhir yang menyediakan cara praktis untuk download video TikTok tanpa watermark adalah Downloader For TikTok.

    Aplikasi ini memungkinkanmu untuk dengan mudah men-download semua video TikTok hanya dalam satu kali proses pengunduhan.

    Dengan cara antirepot ini, kamu dapat terus beraktivitas tanpa harus mengunduh video secara satu per satu. Meskipun internetmu lambat atau sedang offline, kamu dapat menonton hasil video yang sudah di-download dengan menyimpannya dalam device.

    Download Video TikTok dari iPhone

    download video tiktok tanpa watermark

    © Freepik.com

    Sama halnya dengan device berbasis Android, untuk download video TikTok tanpa watermark, pengguna iPhone juga memerlukan aplikasi pihak ketiga.

    Untungnya, banyak aplikasi yang dapat pengguna iPhone gunakan untuk men-download video TikTok tanpa tanda air.

    Pilihan aplikasinya juga tidak sembarangan. Mereka juga terkenal dengan proses kerja dan kualitas hasil download yang baik, lho.

    Nah, apa saja aplikasi iOS yang menyediakan cara untuk download video TikTok tanpa watermark? Berikut penjelasannya.

    Baca Juga: Ini Cara Mudah Download Video Twitter dari Mobile dan Web

    1. Video downloader for social media

    © fixthephoto.com

    Menurut laman Fix The Photo, salah satu aplikasi terbaik yang dapat digunakan untuk download video TikTok untuk pengguna iOS adalah Video downloader for social media.

    Proses pengunduhan video dianggap cukup mudah dan bebas masalah, jadi kamu dijamin tidak akan mengalami kesulitan saat menggunakannnya.

    Lalu, dikarenakan aplikasinya memiliki pemutar video khusus, kamu dapat menggunakan fungsi pratinjau video sebelum mengunduh kesuluruhan file-nya. Cukup menarik bukan?

    2. Musicallydown

    unduh video tiktok tanpa watermark

    © Fucosoft.com

    Melansir laman Gadgetstouse, Musicallydown adalah salah satu aplikasi dengan proses kerja pengunduhan video TikTok untuk pengguna iOS.

    Aplikasi ini memang dikembangkan secara khusus untuk keperluan mengunduh video dari TikTok tanpa tanda air.

    Dengan proses kerja dan kualitas hasil download yang baik, aplikasi ini banyak direkomendasikan bagi kamu yang hendak unduh video TikTok dari iPhone.

    3. Clipbox

    © Clipbox.app

    Clipbox adalah aplikasi khusus iOS yang memungkinkanmu untuk download video tanpa iklan atau watermark dari TikTok.

    Dengan bantuan aplikasi ini, kamu dapat mengunduh konten secara langsung ke device atau menyimpannya di penyimpanan cloud milik aplikasi.

    Software multifungsi ini juga memungkinkanmu untuk mengelompokkan video yang diunduh ke dalam koleksi khusus untuk ditonton di library pribadi.

    4. Downloaderi

    © filmora.wondershare.com

    Aplikasi berikutnya yang dapat kamu gunakan untuk download video TikTok tanpa watermark adalah Downloaderi.

    Aplikasi ini hadir dengan UI yang ramah pengguna dan conversion tools yang mumpuni.

    Kamu dapat menggunakan Downloaderi untuk mengunduh video dan mengubahnya menjadi format apa pun yang kompatibel dengan device-mu.

    Tinggal copy dan paste link video ke kolom yang tersedia, kamu sudah bisa menikmati video yang tersimpan secara otomatis di device atau di penyimpanan lokal aplikasi.

    5. TTdownloader

    © chrome.google.com

    Menurut Wondershare, TTdownloader adalah salah satu terbaik yang dapat kamu gunakan untuk mengunduh video TikTok tanpa watermark.

    Dengan aplikasi ini, kamu dapat download video TikTok tanpa tanda air hanya dengan menempelkan link pada kolom di situs web.

    Bagian terbaik tentang aplikasi web ini adalah bahwa ia memiliki proses kerja yang sederhana. Setelah memasukkan link, kamu hanya perlu menunggu proses download usai dan videonya sudah bisa dinikmati pada iPhone kesayanganmu.

    Baca Juga: 6 Ide Konten TikTok yang Bisa Kamu Gunakan untuk Strategi Marketing

    Demikian penjelasan Glints mengenai cara download video Tiktok tanpa watermark menggunakan situs dan aplikasi resmi.

    Glints berharap informasi di atas dapat memudahkanmu untuk download video TikTok tanpa perlu melewati proses kerja yang merepotkan.

    Nah, apabila kamu masih bingung mengenai cara download konten dari media sosial lainnya, jangan ragu untuk tanyakan di Glints Komunitas.

    Di sana, pakar social media marketing dan banyak pengguna Glints lainnya yang siap membantu jawab semua pertanyaanmu. 

    Kamu juga bisa simak informasi-informasi lainnya di newsletter blog Glints. Di sana, semua tips yang kamu butuhkan terkait dunia media sosial sudah dirangkum menjadi artikel yang ringkas dan menarik.

    Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, daftarkan akun profesionalmu di Glints sekarang juga. Gratis, lho!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait