Manfaat dan Efek Samping Tidur dengan Penutup Telinga

Tayang 22 Jan 2023 - Dibaca 4 mnt

Isi Artikel

    Suasana kamar yang tenang dan kondisi gelap dipercaya dapat membantumu tidur pulas. Namun, jika tinggal di lingkungan yang berisik, kamu bisa mencoba untuk tidur dengan menggunakan penutup telinga.

    Hal ini karena penutup telinga bisa melindungimu dari suara bising yang mengganggu tidur di malam hari.

    Terlebih jika kamu mudah terbangun dari tidur karena berbagai hal terutama suara, maka penutup telinga bisa menjadi opsimu.

    Meski begitu, ada perdebatan apakah menggunakan penutup telinga ketika tidur benar-benar aman.

    Nah supaya tercerahkan, kamu bisa membaca artikel ini lebih lanjut. Yuk, simak artikelnya!

    Baca Juga: 10 Manfaat Lari bagi Kesehatan Tubuh, Mental, dan Kualitas Tidur

    Manfaat Tidur dengan Penutup Telinga

    Menurut Healthline, tidur menggunakan penutup telinga dapat meningkatkan kualitas tidurmu secara signifikan.

    Penutup telinga akan mencegah suara atau bunyi yang ada di sekitar terdengar olehmu.

    Misalkan, suara dari kendaraan di jalan raya dekat tempat tinggalmu atau anggota keluarga dan pasangan yang tidur mendengkur.

    Tentu saja, hal tersebut penting karena kualitas tidur yang kamu dapatkan tak kalah pentingnya dengan jumlah jam tidurmu.

    Tak hanya itu, kamu pun akan tercegah dari terbangun di malam hari karena suara berisik.

    Bahkan, hasil penelitian seputar efek penutup telinga dan eye mask terhadap tidur, kedua hal tersebut dapat membantumu mendapatkan tidur REM.

    Melansir Medical News Today, tidur REM dapat memiliki dampak positif terhadap kemampuan belajar, daya ingat, hingga mood.

    Baca Juga: 5 Akibat Tidur Terlalu Malam dan Bangun Terlalu Siang serta Cara Atasinya

    Efek Samping yang Bisa Muncul

    Ada efek samping atau risiko yang akan kamu dapatkan dari tidur menggunakan penutup telinga, meskipun skalanya kecil.

    Hal tersebut bisa terjadi apabila kamu terus-menerus menggunakan penutup telinga ketika tidur tanpa membersihkannya.

    Tidak hanya itu, kebersihan telingamu sendiri juga menjadi faktor lain yang bisa menimbulkan efek samping terhadap penggunaan penutup telinga saat tidur.

    Ada pun mengutip Medical News Today, beberapa efek samping dari tidur menggunakan penutup telinga di antaranya;

    Membuat telinga sakit

    Hal ini bisa terjadi jika kamu salah menggunakan penutup telinga saat tidur.

    Tidak hanya itu, apabila penutup telingamu memiliki ukuran yang kurang pas atau terbuat dari bahan yang keras, telingamu akan sakit.

    Telingamu juga bisa merasakan sakit jika kamu menggunakan penutup telinga lalu tidur berbaring ke satu sisi saja.

    Penumpukan kotoran telinga

    Risiko lainnya yang bisa terjadi ketika tidur dengan menggunakan penutup telinga adalah penumpukan kotoran di telingamu.

    Perlu diketahui bahwa penutup telinga dapat menghalangi jalan keluar kotoran telinga atau bahkan mendorongnya masuk semakin dalam.

    Sehingga, seiring waktu kotoran telingamu akan terus menumpuk.

    Penumpukan ini lah yang dapat menyebabkanmu mengalami berbagai masalah seperti rasa gatal, pusing, hingga kesulitan mendengar.

    Meski begitu, menurut Better Sleep, risiko ini sangat kecil terjadi padamu. Tidak hanya itu, risiko ini juga bisa semakin diminimalisir jika kamu rutin membersihkan telingamu.

    Infeksi telinga

    Reverie menyebutkan bahwa salah satu risiko yang bisa terjadi ketika tidur menggunakan penutup telinga adalah infeksi.

    Dalam kasus yang ekstrem, infeksi telinga ini dapat menyebabkan kehilangan pendengaran hingga rusaknya gendang telinga.

    Untuk menghindarinya, rutin membersihkan atau mengganti penutup telingamu.

    Selain itu, hal tersebut juga sangat kecil kemungkinan terjadinya jika seseorang belum mengalami gejala-gejala yang mengarah padanya.

    Tinnitus

    Tinnitus adalah kondisi di mana telingamu berdenging sesaat atau dalam waktu yang lama. Kondisi ini biasanya terjadi pada orang yang sudah tua.

    Meski begitu, risiko terjadinya hal ini pada orang yang tidur menggunakan penutup telinga sangatlah kecil.

    Baca Juga: 7 Makanan yang Baik Dikonsumsi sebelum Tidur

    Itu adalah beberapa hal seputar manfaat dan efek samping yang bisa kamu dapatkan jika tidur dengan menggunakan penutup telinga.

    Intinya, penutup telinga merupakan alat yang aman dan bisa kamu gunakan untuk mendapatkan tidur yang nyenyak serta berkualitas saat malam hari.

    Masih ada beragam hal yang dapat kamu lakukan untuk bisa mewujudkan tidur yang berkualitas.

    Nah, kamu bisa mengetahui berbagai tips mendapatkan tidur berkualitas dengan membaca artikel dari Glints.

    Kamu cukup klik tombol di bawah untuk bisa baca artikel tentang tips mendapatkan tidur berkualitas. Yuk, klik sekarang!

    BACA ARTIKELNYA

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 2 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait