8 Tips Menjalani Puasa saat Pandemi Covid-19

Diperbarui 21 Mar 2023 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Puasa di saat pandemi Covid-19 tentu menjadi new normal bagi umat muslim sejak 2020. Namun, bukan berarti tidak ada tips untuk menjalani puasa di masa pandemi dengan lancar.

    Terlebih, bulan Ramadan identik dengan bulan kebersamaan yang biasanya tercipta lewat silaturahmi antar sesama muslim.

    Meski semakin reda, dikutip dari Bisnis, hingga kini pemerintah belum ada kepastian soal pencabutan status pandemi Covid-19.

    Lantas kira-kira bagaimana tips untuk menjalani puasa di masa pandemi virus corona? Jangan khawatir, berikut Glints akan memberikan tips-tipsnya.

    1. Persiapkan bahan makanan

    Puasa di Indonesia saat pandemi Covid-19 melanda sendiri membuat mobilitas setiap orang sangat terbatas.

    Sehingga, membuatmu relatif sulit untuk mencari bahan makanan di bulan Ramadan.

    Untuk mencegah hal tersebut, usahakan untuk mempersiapkan bahan makanan sebaik mungkin dan sedetail mungkin supaya kamu bisa mengaturnya selama satu bulan penuh.

    Menurut Gulf News, setidaknya kamu harus pintar mengorganisir catatan daftar belanja selama bulan Ramadan.

    Dengan demikian, persiapkan bahan makanan sebanyak mungkin supaya kamu tidak sering keluar rumah.

    2. Gunakan video call untuk silaturahmi

    Tips lainnya untuk menjalani puasa saat pandemi Covid-19 adalah dengan menggunakan video call ketika ingin silaturahmi.

    Ya, pemerintah telah mengimbau bahwa kita harus tetap di rumah saja dan menerapkan physical distancing untuk mencegah penyebaran dari virus corona.

    Dengan keadaan seperti itu maka otomatis kamu tidak bisa bersilaturahmi dengan keluarga, teman, atau rekan kerja secara tatap muka.

    Bahkan, kamu tidak bisa melakukan buka bersama seperti yang biasanya dilakukan di tahun-tahun sebelumnya.

    Lewat pedoman aman berpuasa di tengah virus corona yang dikeluarkan oleh WHO, diusahakan untuk melakukan kegiatan sosial secara online.

    Solusi yang bisa kamu lakukan adalah melakukan conference call dengan teman-temanmu atau rekan kerja lewat aplikasi meeting online seperti Zoom, Google Hangouts, Meets, dan lain-lain.

    3. Tetap jaga kesehatan

    Saat pandemi virus Covid-19, menjaga kesehatan dan imunitas tentu sangat penting, terlebih ketika sedang menjalani ibadah puasa.

    Oleh karena itu, usahakan untuk memakan makanan sehat dan bernutrisi selama berpuasa, baik ketika sahur atau buka.

    Selain itu, minum air putih yang banyak supaya tubuh tidak dehidrasi saat menjalani ibadah puasa.

    Hal-hal tersebut dapat memastikan tubuhmu untuk tetap sehat ketika sedang puasa dan tidak mudah tertular virus corona varian omicron.

    Baca Juga: 4 Campaign Ramadan yang Bisa Kamu Coba saat Wabah Corona

    4. Jaga kebersihan diri

    Tips selanjutnya untuk menjalani puasa di bulan Ramadan selama pandemi Covid-19 adalah dengan menjaga kebersihan diri.

    Melansir dari WHO, ketika kamu ingin beribadah salat di Masjid, selalu bawa perlengkapan ibadah pribadi. Hal ini supaya kebersihan diri tetap terjaga.

    Selain itu, saat melakukan wudu pun, ada baiknya untuk melakukannya di rumah.

    Tentunya rajin mencuci tangan dengan sabun dan mengenakan masker kain saat keluar rumah agar terhindar dari penularan Covid-19 varian omicron.

    5. Atur jam kerja

    Adanya virus corona menyebabkan karyawan harus bekerja dari rumah atau biasa dikenal dengan work from home (WFH).

    Tak bisa dipungkiri, jam kerja saat WFH faktanya memang terasa lebih lama dibandingkan saat bekerja di kantor.

    Dilansir dari CNBC Indonesia, Analis NordVPN menemukan fakta bahwa jam kerja rata-rata karyawan kini bertambah 3 jam dengan berlakunya work from home sejak tengah Maret lalu di Amerika Serikat.

    Untuk meminimalisir masalah tersebut, ada baiknya untuk mengatur jam kerja WFH ketika puasa.

    Apabila mulai kerja jam 8, kamu bisa selesai jam 5, setelah itu bersiap-siap untuk buka puasa dengan menyiapkan buka puasa.

    Jangan lupa selipkan jam istirahat di jam 12 siang sampai 1 siang.

    Gunakan waktu istirahat tersebut sebaik mungkin supaya pekerjaan tetap selesai dan sesuai target pada hari itu.

    Baca Juga: Sulit Bangun Pagi saat WFH? Kenali Penyebab dan Tips Menyiasatinya

    6. Berolahraga

    Meskipun kamu sedang berpuasa, bukan berarti jadi bermalas-malasan, ya. Justru, supaya menjaga imun dan tubuh tetap fit, cobalah untuk berolahraga.

    Mengutip Summit, kamu tidak perlu berolahraga berat dalam waktu lama.

    Cukup meluangkan waktu 15-30 menit sebelum berbuka untuk melakukan olahraga di rumah dengan intensitas kecil.

    7. Jangan lupa untuk istirahat

    Selama bulan Ramadan, waktu tidur dan istirahatmu akan berubah karena harus bangun untuk melakukan sahur dan menjalankan ibadah lainnya.

    Meski begitu, melansir dari International SOS, coba untuk tetap tidur selama 8 jam meski kamu harus membaginya dalam beberapa waktu.

    Apabila telah mendapatkan istirahat yang cukup, kamu akan terhindar dari sakit dan meningkatkan konsentrasi kala bekerja.

    8. Hindari stres

    Jika stres, kamu akan lebih rentan terkena penyakit. Saat stres, kemampuan sistem kekebalan tubuhmu akan berkurang sehingga berisiko lebih terkena infeksi.

    Di bulan Ramadan, kamu bisa menghindari stres dengan melakukan kegiatan bermanfaat seperti beribadah, melakukan hobi, atau kegiatan lainnya.

    Baca Juga: Lakukan 7 Kegiatan Ini agar Ngabuburit saat WFH Lebih Seru

    Itu dia 8 tips yang bisa kamu lakukan ketika puasa di saat wabah virus corona seperti ini. Memang terasa sangat menyedihkan, namun hal ini harus dilakukan demi kebaikan bersama.

    Dapatkan tips lainnya untuk menemanimu melewati masa pandemi.

    Glints sudah siapkan tips-tips menghadapi pandemi yang bisa kamu baca selengkapnya di sini!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait