Ini 6 Trik Melamar Kerja jika Tak Punya Orang Dalam

Diperbarui 27 Feb 2023 - Dibaca 7 mnt

Berdasarkan desas-desus yang beredar, melamar kerja tanpa orang dalam adalah hal yang sulit untuk dilakukan. Apakah hal itu fakta, atau sekadar gosip belaka?

Pada kenyataannya, melansir Career Builder, koneksi memang bisa memberimu peluang karier baru. Meski begitu, orang dalam tetap tidak bisa menjamin apa pun.

Nah, teknis koneksi memberi jalan bagimu juga berbeda-beda.

Bisa saja, temanmu di dalam perusahaan menarikmu ke dalam. Bisa juga, orang yang kamu kenal tiba-tiba membutuhkan pekerja dengan skill yang kamu miliki.

Akan tetapi, kamu yang tidak memiliki koneksi tidak perlu khawatir. Ada berbagai trik yang bisa kamu lakukan agar kamu tetap mendapat kerja.

Apa sajakah itu? Glints sudah merangkum tips yang bisa kamu terapkan dari Business Insider dan Chameleon Resumes. Simak, yuk!

Tips Melamar Kerja Tanpa Orang Dalam

1. Coba lihat lagi koneksimu

coba lihat kembali koneksimu

© Freepik.com

Banyak yang mengira bahwa membentuk koneksi adalah soal datang ke suatu acara dan berkenalan dengan orang baru di sana.

Padahal, kenyataannya tidak seperti itu, lho! Koneksi bisa saja berupa temanmu yang baru mendapat pekerjaan baru. Koneksi bisa soal tetanggamu yang tiba-tiba membutuhkan pekerja baru.

Masih banyak orang tak terduga lain yang bisa menjadi pintumu menuju peluang kerja. Hal yang perlu kamu perhatikan adalah, sampaikan pesan bahwa kamu tengah mencari kerja.

Jika kamu memang sedang mencari pekerjaan, coba untuk umumkan hal itu. Selipkan informasi ini di obrolan kecil dengan siapa pun.

Baca Juga: Skill di CV Dibuat Grafik, Baik atau Tidak, Ya?

2. Terus cari koneksi baru

terus cari koneksi baru melamar kerja tanpa orang dalam

© Pexels.com

Sudah melihat kembali orang yang kamu kenal, tapi kesempatan kerja tak kunjung datang? Saatnya mencari orang dalam sendiri!

Baca Juga :  4 Manfaat Membuat Website Pribadi yang Dapat Menunjang Kariermu

Datangi acara di bidang yang tengah kamu geluti. Selain itu, kamu juga bisa berkenalan dengan orang baru lewat koneksimu sekarang.

Siapa tahu, orang dalam baru ini bisa memberimu kesempatan kerja tanpa melamar sama sekali.

3. Manfaatkan media sosial

manfaatkan media sosial melamar kerja tanpa orang dalam

© Freepik.com

Di masa kini, duduk diam tak berarti buang-buang waktu saja. Kamu bisa duduk santai, namun tetap produktif. Misalnya, duduk sambil bermain media sosial profesional.

Bukan rahasia lagi, kamu bisa saja mendapat pekerjaan baru lewatnya. Jadi, coba maksimalkan media sosial ini untuk mencari kesempatan kerja baru, ya!

Misalnya, buka akun LinkedIn, maksimalkan profil, serta buat post yang menarik.

Baca Juga: Ingin Sukses Wawancara? Kenali Dulu 5 Tipe Interviewer Berikut Ini

4. Terus kembangkan diri

terus kembangkan diri melamar kerja tanpa orang dalam

© Freepik.com

Kamu telah memahami bahwa sejatinya melamar kerja tanpa orang dalam bukan tak mungkin. Oleh karena itu, tetap coba hal ini, ya!

Jika memang kamu tidak punya koneksi, maksimalkan potensi diri yang ada. Terus belajar dan lakukan kegiatan produktif sambil menunggu panggilan kerja.

Dengan begitu, jika tiba-tiba tawaran kerja datang, kamu sudah siap menerimanya.

5. Perbaiki CV

perbaiki cv

© Freepik.com

Tentu saja, pengembangan diri saja tidak cukup. Kamu perlu menyiapkan dokumen untuk memamerkan karya dan pencapaianmu.

Buat curriculum vitae (CV) sebaik mungkin. Dengan begitu, nilai minus tidak punya koneksi bisa kamu tambahkan dengan CV yang cantik.

Hal yang sama juga berlaku untuk cover letter, portofolio, dan lain-lain.

6. Tetap lamar pekerjaan impian

tetap lamar pekerjaan impian melamar kerja tanpa orang dalam

© Freepik.com

Sambil terus memperbaiki diri dan membangun koneksi, terus coba melamar kerja meski tanpa orang dalam.

Ingat, orang dalam memang bisa membantumu meraih impian, tetapi ia tidak bisa menjamin apa pun. Orang dalam hadir untuk membantumu saja.

Baca Juga :  Ingin Menegur Rekan Kerja Tanpa Terdengar Bossy? Yuk, Simak Caranya!

Jadi, jangan menyerah, ya! Lamar pekerjaan sesuai dengan industri yang kamu minati. Tak perlu bingung mencari-cari, Glints punya banyak lowongan kerja di berbagai perusahaan!

Baca Juga: 5 Hal Penting yang Harus Kamu Riset Sebelum Interview Kerja

Demikian informasi dari Glints soal tips melamar kerja tanpa orang dalam. Terapkan semuanya satu per satu, ya!

Pada kenyataannya, koneksi memang bisa membantumu meraih karier impian. Akan tetapi, dirimu sendirilah yang tetap harus berusaha.

Oleh karena, itu, jangan menyerah, ya! Glints berharap, usahamu segera membuahkan hasil yang diinginkan.

Yuk, temukan peluang kerjamu bersama Glints. Ada ribuan lowongan yang bisa kamu sesuaikan dengan minat dan skill-mu. Cek lowongannya di sini, ya!


Comments are closed.

Artikel Terkait

Glints TapLoker Icon