Jurusan Broadcasting SMK: Apa Itu dan Prospek Kariernya

Tayang 17 Agu 2024 - Dibaca 4 mnt

Apabila kamu ingin bekerja di industri perfilman atau dunia kreatif, masuk ke SMK atau sekolah menengah kejuruan jurusan broadcasting bisa dipertimbangkan.

Jurusan ini sangat cocok terlebih jika kamu adalah seseorang yang kreatif, senang bekerja dengan banyak orang, hingga suka mengikuti perkembangan zaman.

Dengan masuk ke jurusan ini, kamu nanti bisa bekerja di bidang industri penyiaran, perfilman, dan masih banyak lagi.

Yuk, simak rangkuman Glints berikut ini untuk mempelajari lebih lanjut seputar jurusan broadcasting di jenjang Sekolah Menengah Kejuruan!

Apa Itu Jurusan Broadcasting?

Menurut SMK Negeri 2 Banjarmasin, jurusan broadcasting adalah program studi di mana siswanya akan belajar dasar kemampuan dan keilmuan untuk bekerja di bidang industri penyiaran.

Dalam program ini, siswa akan belajar tentang bagaimana membuat suatu program acara yang akan disebarkan di berbagai media seperti televisi, radio, hingga media sosial.

Hal tersebut mulai dari proses mencari ide serta pengembangannya, pembuatan naskah, perancangan jadwal, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Lulusan SMK Jurusan Akuntansi Bisa Kerja Apa? Ini 8 Prospeknya

Yang Dipelajari di Jurusan Broadcasting

Setiap siswa yang bergabung di jurusan broadcasting nantinya akan mendapatkan berbagai macam mata pelajaran yang dapat membantunya memenuhi kebutuhan industri.

Beberapa contoh mata pelajaran yang akan didapatkan di jurusan broadcasting mengutip SMK Negeri 6 Solo adalah sebagai berikut.

1. Fotografi

Dalam mata pelajaran fotografi, kamu akan belajar berbagai hal mulai dari sejarah, jenis-jenis, hingga peralatan yang digunakan.

Nantinya, kamu bisa membedakan beragam jenis serta teknik yang ada dalam fotografi dan juga tahu bagaimana menggunakan kamera dengan benar.

2. Manajemen produksi

Mata pelajaran ini akan membuatmu tahu bagaimana proses produksi suatu acara untuk disiarkan.

Kamu akan belajar memahami materi acara, menganalisis jadwal dan biaya produksi acara, dan masih banyak lagi.

Tak hanya itu, kamu juga akan mengevaluasi karya suatu produksi sehingga memberimu pemahaman mendalam bagaimana memproduksi suatu acara untuk disiarkan.

3. Penulisan naskah TV

Mata pelajaran lain yang bisa kamu dapatkan dengan masuk SMK jurusan broadcasting adalah penulisan naskah TV.

Di mata pelajaran ini kamu akan belajar untuk menyusun serta menganalisis suatu naskah untuk acara yang akan disiarkan di TV.

Yang mana, naskah ini nantinya akan digunakan sebagai patokan untuk sebuah acara yang akan disiarkan.

4. Videografi

Salah satu hal yang dipelajari dalam jurusan broadcasting adalah videografi.

Di mata pelajaran ini, kamu akan belajar segala hal yang berkaitan dengan pengambilan gambar untuk sebuah acara.

Kamu juga akan belajar membuat skenario untuk suatu acara, menyusun storyboard, hingga melakukan proses pasca produksi.

Baca Juga: 7 Perbedaan SMA dan SMK yang Bisa Kamu Pelajari

Prospek Karier Jurusan Broadcasting SMK

Seperti jurusan SMK yang lainnya, jurusan broadcasting memiliki banyak prospek karier yang menjanjikan bagi setiap lulusannya.

Menyadur SMK Negeri 7 Surakarta, berikut adalah beberapa prospek karier untuk lulusan jurusan broadcasting.

1. Produser

Seorang produser memiliki tugas dan tanggung jawab pokok untuk mengatur penjadwalan sebuah produksi acara.

Tak hanya itu, ia juga perlu mengatur budget dan merancang pembiayaan untuk sebuah produksi acara agar bisa berjalan lancar.

Rata-rata gaji untuk profesi produser adalah di angka Rp6 juta hingga Rp7 juta per bulan.

2. Penulis naskah

Prospek karier lainnya untuk jurusan animasi SMK adalah penulis naskah atau script writer.

Sebagai penulis naskah, kamu bertugas membuat alur cerita untuk sebuah program acara seperti film, sinetron, maupun kuis atau talk show.

Seorang penulis naskah memiliki rata-rata gaji di angka Rp5 juta hingga Rp8 juta.

3. Video editor

Seorang video editor memiliki tugas untuk menyunting rekaman video yang sudah direkam untuk sebuah acara.

Kemudian, ia akan memotong video tersebut untuk disesuaikan dengan durasi tayang yang dimiliki.

Rata-rata gaji seorang video game designer berada di angka Rp6 juta hingga Rp7 juta.

Baca Juga: Apakah Lulusan SMK Bisa Kuliah? Ini Jawaban Lengkapnya

Itu adalah paparan singkat seputar jurusan broadcasting di jenjang SMK yang bisa kamu pelajari.

Selain paparan di atas, Glints masih punya banyak informasi sejenis yang dapat membantumu merencanakan kariermu dengan matang.

Dengan begitu, kamu bisa tahu bidang karier apa yang cocok bagimu.

Menarik bukan? Klik di sini sekarang untuk baca dan akses ragam artikel kategori Perencanaan Karier secara gratis!

Seberapa bermanfaat artikel ini?

Klik salah satu bintang untuk menilai.

Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?


Comments are closed.

Artikel Terkait