Pelajari Investor Relations, Jembatan antara Perusahaan dan Penanam Modal

Diperbarui 13 Des 2023 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Selama ini, mungkin investor relations adalah istilah yang masih sangat asing untukmu. Hal ini terutama kalau kamu bekerja di perusahaan swasta.

    Pasalnya, departemen ini biasanya ditemukan di perusahaan publik yang merupakan salah satu jenis perseroan terbatas.

    Lalu, apa sebenarnya investor relations itu? Apa saja fungsi dan tanggung jawabnya?

    Daripada bingung, baca artikel ini sampai habis, yuk!

    Apa Itu Investor Relations?

    investor relations adalah

    © Freepik.com

    Dilansir dari Investopedia, investor relations (IR) adalah divisi bisnis dalam perusahaan publik yang mengabarkan para investor mengenai semua urusan perusahaan. 

    Orang-orang yang bekerja dalam departemen IR harus mengetahui informasi seputar kegiatan dari departemen akuntansi, legal, dan executive management

    Biasanya, departemen ini melaporkan langsung ke CFO (chief financial officer). 

    Kalau departemen public relations (PR) berfokus pada hubungan perusahaan dengan ‘dunia luar’ seperti media dan publik, beda halnya dengan investor relations.

    Mereka berfokus pada hubungan di dalam perusahaan itu sendiri, yaitu dengan investor dan pihak lain dari departemen keuangan.

    Meskipun begitu, akan lebih ideal kalau departemen IR dan PR bekerja sama untuk menyelaraskan visi dan misi perusahaan, apa yang dibutuhkan, dan apa yang perlu disampaikan ke muka publik.

    Baca Juga: 3 Aspek Utama Sales Management dan 6 Skill yang Dibutuhkan agar Perusahaan Sukses

    Peran Penting Investor Relations

    © Freepik.com

    Peran utama dari departemen investor relations adalah memungkinkan perusahaan mendapatkan harga saham optimal tanpa melupakan nilai-nilai perusahaan tersebut. 

    Tak hanya itu, mereka juga berperan sebagai perwakilan perusahaan terhadap investor dan sebaliknya. 

    Contohnya adalah, meskipun pekerjaannya berkaitan erat dengan dunia keuangan, mereka tetap harus menyediakan data nonfinansial yang mungkin saja meningkatkan nilai perusahaan. 

    Sebaliknya, kalau ada feedback dari investor, investor relations juga bertanggung jawab untuk menyampaikannya ke perusahaan. 

    Mereka juga bertanggung jawab dalam menyelesaikan salah satu proses sales, yaitu closing.

    Intinya, IR ini bisa dibilang merupakan perantara utama yang menjembatani perusahaan dan investor.

    Baca Juga: Kupas Tuntas Karier Sales Executive, dari Tanggung Jawab Sampai Prospek Kerjanya

    Tugasnya

    investor relations adalah

    © Freepik.com

    Setelah mengetahui apa itu investor relations dan tujuannya, berikut adalah tugas departemen tersebut yang disarikan dari Corporate Finance Institute.

    1. Mengatur pertemuan untuk semua pihak

    Sebelum sebuah perusahaan go public atau dalam fase IPO (initial public offering), biasanya mereka baru membentuk tim investor relations.

    Pasalnya, mereka membutuhkan tim yang mengaudit keuangan internal perusahaan dan berkomunikasi dengan para calon investor IPO.

    Nah, salah satu tugas investor relations adalah mengatur pertemuan perusahaan dengan pihak tersebut. Mereka juga mengatur rapat bersama pemegang saham dan pers.

    Alur kerja tugas ini adalah ketika perusahaan memasuki fase IPO, biasanya akan banyak investor yang tertarik untuk berinvestasi di sana. 

    Akan tetapi, mereka membutuhkan data lengkap perusahaan tersebut terlebih dahulu. Data yang dimaksud di sini kualitatif dan kuantitatif, ya. 

    Departemen IR perusahaan akan berperan sebagai pihak yang memberikan data lengkap mulai dari deskripsi produk, laporan keuangan, sampai struktur organisasi perusahaan.

    2. Merilis informasi finansial

    IR juga bertanggung jawab untuk merilis informasi finansial perusahaan ke investor. 

    Seperti yang sudah disebutkan dalam bagian sebelumya, investor relations memiliki juga bertanggung jawab untuk memberikan informasi nonfinansial jika memang dibutuhkan. 

    Intinya, mereka harus mengetahui semua informasi penting dan menjadi jembatan yang baik.

    3. Mengurus laporan dengan komisi keuangan

    Tugas investor relations yang selanjutnya adalah mengurus laporan keuangan. 

    Mereka bertanggung jawab mulai dari mengarsipkan sampai menerbitkan laporan tersebut, di bawah naungan komisi keuangan.

    Baca Juga: Apa Perbedaan Sales dan Marketing? Yuk, Simak di Sini!

    Nah, itu dia penjelasan lengkap seputar investor relations mulai dari pengertian, perannya di perusahaan, dan juga tugas-tugasnya.

    Semoga kamu jadi lebih paham setelah membaca artikel ini, ya.

    Kalau ingin memperdalam pengetahuanmu di bidang bisnis dan sales, kamu bisa coba mengikuti Glints ExpertClass, lho. 

    Glints ExpertClass adalah kelas yang akan dibawakan oleh profesional di bidang sales, dengan pengalaman yang tak perlu diragukan lagi.

    Jadi, tunggu apa lagi? Cari kelas yang ingin diikuti sekarang juga, jangan sampai kelewatan kesempatan belajar langsung dari ahlinya!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.5 / 5. Jumlah vote: 2

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait