Tertinggi di Indonesia, Berikut Nominal UMK Karawang untuk Tahun 2021

Diperbarui 28 Nov 2020 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Menjelang tahun baru, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, akhirnya menetapkan UMK untuk kabupaten dan kota di Jabar, termasuk Karawang pada tahun 2021 mendatang.

    Keputusan ini diambil berdasarkan angka UMP Jabar dan setelah adanya perencanaan yang matang dari pihak pemerintah.

    Kira-kira, berapa nominal UMK Karawang di tahun 2021? Apakah naik atau stabil? Seperti apa kebijakan di balik pegambilan keputusan tersebut? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel Glints berikut ini!

    Baca Juga: Ridwan Kamil Teken Kenaikan UMK Bandung 2021, Berapa Angkanya?

    UMK Karawang 2021: Tertinggi Se-Indonesia

    umk karawang 2021

    © Lingkarkonsumen.com

    Menyadur Kompas, Pemerintah Jawa Barat telah mengeluarkan Keputusan Gubernur No. 561/Kep.774-Yanbangsos 2020.

    Di dalam surat Keputusan Gubernur tersebut, terdapat penjelasan rinci mengenai UMK Karawang untuk tahun 2021 mendatang.

    Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat, Setiawan Wangsaatmaja, surat Keputusan sudah ditandatangani oleh Ridwan Kamil, selaku Gubernur Jabar pada hari Sabtu, 21 November 2020 silam.

    Ketentuan di dalamnya akan berlaku pada tanggal 1 Januari 2021 nanti.

    Nah, tahun depan, Kabupaten Karawang akan memiliki angka UMK tertinggi di Jawa Barat dan nasional, dengan besar nominal Rp4.798.312.

    Angka tersebut merupakan sebuah lonjakan sebesar 4,4%, dari besaran UMK Karawang tahun lalu yang adalah Rp4.594.000.

    Kebijakan Terkait UMK Karawang 2021

    © Freepik.com

    Meskipun masih dalam masa pandemi, Setiawan memaparkan bahwa keputusan yang diambil sudah berdasarkan Surat Edaran Menteri Ketenagakerjaan Nomor/11/HK.04/X/2020, tentang Penetapan Upah Minimum Tahun 2021 pada Masa Pandemi Covid 19.

    Menurut CNBC Indonesia, awalnya, nominal UMK Karawang untuk tahun 2021 merupakan sebuah rekomendasi dari seluruh bupati dan wali kota se-Jabar.

    Lalu, setelah melihat bahwa Karawang termasuk dari 17 Kabupaten dan Kota di Jabar yang mengalami peningkatan inflasi dan Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE), dirasa besaran UMK yang direkomendasikan bukanlah sebuah masalah.

    Nominal akhir untuk UMK Karawang juga sudah disesuaikan dengan UMP Jawa Barat. Oleh karena itu, diharapkan masyarakat dan pengusaha tidak akan merasa keberatan.

    Baca Juga: Terdampak Pandemi Covid-19, Seperti Apa Besaran UMK Bogor di Tahun 2021?

    Perbandingan UMK Karawang 5 Tahun Terakhir

    © Propertyobserver.com

    Setelah memahami nominal serta kebijakan di balik penetapan UMK Karawang untuk tahun 2021, kamu juga perlu mengetahui besaran UMK Karawang dalam 5 tahun terakhir.

    Perbandingan ini dirasa dapat menjadi sebuah gambaran mengenai kondisi industri yang dirasakan Kabupaten Karawang selama beberapa tahun terakhir.

    Nah, seperti apa besar UMK Karawang selama 5 tahun belakangan ini? Simak pemaparannya berikut ini:

    • UMK Karawang 2016: Rp3.330.505
    • UMK Karawang 2017: Rp3.605.272
    • UMK Karawang 2018: Rp3.919.291
    • UMK Karawang 2019: Rp4.233.226
    • UMK Karawang 2020: Rp4.594.324

    Baca Juga: Rekomendasi Kenaikan UMK Depok Terwujud di 2021, Ketahui Nominalnya di Sini!

    Itulah penjelasan Glints terkait UMK Kabupaten Karawang di tahun 2021 mendatang.

    Selama beberapa tahun terakhir, Kabupaten Karawang memang selalu jadi yang teratas untuk urusan UMK, bahkan melebihi UMP milik ibu kota Jakarta.

    Intinya, nominal UMK Karawang untuk tahun depan adalah besaran UMK tertinggi di Jawa Barat dan juga Indonesia.

    Keputusan ini diambil setelah pemerintah melihat adanya perkembangan LPE dan peningkatan inflasi di kabupaten tersebut.

    Dengan itu, pemerintah Jawa Barat mengharapkan nominal UMK Karawang di tahun 2021 dapat menyejahterakan masyarakat yang bekerja di kabupaten tersebut.

    Bagaimana dengan daerah tempat kamu bekerja? Apakah UMK-nya naik atau justru tetap stabil? Tenang, kamu bisa ketahui berita lengkapnya di newsletter blog Glints.

    Setelah berlangganan, berita paling update seputar perkembangan ekonomi dan career development akan langsung dikirim ke inbox emailmu.

    Jadi, kamu tunggu apa lagi? Yuk, sign up di Glints sekarang. Gratis, lho!

      Seberapa bermanfaat artikel ini?

      Klik salah satu bintang untuk menilai.

      Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

      Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

      We are sorry that this post was not useful for you!

      Let us improve this post!

      Tell us how we can improve this post?


      Comments are closed.

      Artikel Terkait