6 Tren Email Marketing 2024: Tingkatkan Subscriber dan Klik

Tayang 08 Des 2023 - Dibaca 6 mnt

Isi Artikel

    Email marketing merupakan salah satu channel penting untuk menjangkau konsumen setia atau calon konsumen. Namun, agar mereka tak bosan atau langsung kabur, ketahui ragam tren email marketing untuk tahun 2024 mendatang.

    Di artikel ini Glints akan memberi paparan seputar hal-hal populer di bidang email marketing untuk tahun 2024 mendatang.

    Simak artikelnya berikut ini, ya.

    Tren Email Marketing 2024

    1. User-generated content

    Salah satu tren yang diprediksi akan semakin populer dalam email marketing di tahun 2024 menurut The Copy Sloth adalah user-generated content.

    Konten tipe ini umumnya merupakan hasil kolaborasi user dan marketer atau bahkan sepenuhnya dari user.

    Sehingga, user-generated content menjadi jembatan yang baik untuk menyampaikan pesan atau call to action ke user secara efektif.

    Hal ini karena user-generated content memberi konten dengan nilai tinggi dengan nuansa “keaslian”.

    Fokus utama konten adalah pengalaman asli dari seorang konsumen ketika menggunakan produk atau layanan dari brand-mu.

    Baca Juga: 8 Tren Content Marketing 2023, Dorong Inovasi di Dunia Konten

    2. Personalisasi email

    Tren yang diprediksi akan bertahan dan terus populer dalam email marketing di tahun 2024 mendatang adalah personalisasi email.

    Personalisasi merupakan salah satu cara ampuh dalam menarik konsumen untuk berinteraksi dengan email dan mengecek apa yang ditawarkan di dalamnya.

    Beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk membuat personalisasi emailmu semakin bagus dalam email marketing di antaranya;

    • melakukan segmentasi pada subscriber email berdasarkan topik yang mereka sukai hingga pola pembeliannya
    • bertanya pada subscriber tentang hal apa saja yang mereka sukai
    • mengirim email yang dikirim berdasarkan perilaku user di website
    • membuat email yang memberi “langkah lanjutan” seperti tutorial atau sumber daya gratis yang bisa konsumen manfaatkan
    • membuat kode kupon eksklusif bagi subscriber email yang sudah membeli produkmu di masa lalu
    • merancang email dan membuatnya seakan dikirim dari seseorang, bukan sebuah bisnis

    3. Email interaktif

    Email interaktif juga menjadi salah satu tren yang diprediksi akan tetap bertahan dan populer dalam bidang email marketing di 2024 mendatang.

    Mengutip Net Hunt, email interaktif dapat meningkatkan engagement dan interaksi konsumen.

    Net Hunt juga memprediksi beberapa elemen dalam email interaktif di antaranya seperti;

    • button atau CTA yang dianimasi
    • efek rollover untuk menunjukkan produk yang ditawarkan
    • gambar interaktif dan carousel produk yang bisa dikontrol oleh user
    • menggunakan fitur “Accordion” untuk membuat email yang panjang menjadi lebih ringkas
    • user-generated contentpolling, hingga survei
    Baca Juga: 8 Tren Content Marketing 2023, Dorong Inovasi di Dunia Konten

    4. Penggunaan AI

    AI atau artificial intelligence akan menjadi salah satu tren yang semakin populer di email marketing pada tahun 2024 mendatang.

    Beberapa tools AI seperti ChatGPT, misalnya, dapat memudahkan proses produksi email marketing dan meningkatkan keefektifannya.

    Menggunakan tools AI juga dapat membantumu dalam mengerjakan hal-hal yang simpel seperti;

    • membuat outline untuk email
    • mengirim email yang sudah dipersonalisasi ke setiap konsumen
    • menganalisis data untuk membuat email marketing yang lebih efektif
    • mencari tahu tren dan perubahan dari audiens

    5. Menggunakan kembali konten yang sudah ada

    Tren lainnya yang diprediksi akan populer dalam bidang email marketing di tahun 2024 mendatang adalah penggunaan kembali konten lama.

    Dalam hal ini, kamu bisa mengemas ulang konten yang ada di blog, YouTube, podcast, dan bentuk visual lainnya menjadi sebuah format yang lebih pendek untuk disebarkan ke berbagai platform serta audiens.

    Hal ini juga akan turut memperpanjang umur dan jangkauan konten yang sudah kamu buat sebelumnya.

    Sehingga, hal ini akan membuatmu menghemat lebih banyak waktu dan energi dalam proses pembuatan email marketing.

    Beberapa bentuk yang bisa kamu lakukan dengan tren ini di antaranya seperti;

    • membagikan konten blog sehingga membantu menaikkan traffic ke website
    • meng-highlight produk atau layanan paling laku dan membagikan pengalaman orang-orang yang sudah menggunakannya
    • membuat konten email edukatif yang mudah dibaca dan bisa membantu subscriber mengatasi “masalah” atau memandu mereka melakukan suatu hal
    • mengirimkan newsletter soal update dari bisnis, produk atau layanan baru, pencapaian perusahaan, hingga informasi lain yang kamu ingin subscriber tahu

    6. Fokus pada user yang menggunakan HP

    Tren selanjutnya yang akan semakin populer di bidang email marketing untuk tahun 2024 mendatang adalah fokus pada user yang menggunakan HP.

    Masih mengutip Net Hunt, 68% orang-orang membuka email dari HP mereka.

    Sehingga, jika email marketing yang kamu buat tidak dioptimalkan untuk user yang menggunakan HP, potensi emailmu dihapus akan semakin besar.

    Bahkan, sebuah studi dari Adestra’s Consumer Adoption & Usage mengungkapkan 71,6% konsumen akan menghapus email yang tidak menarik ketika dilihat dari HP-nya.

    Beberapa langkah untuk membuat email marketing yang fokus pada HP di antaranya sebagai berikut;

    • Pastikan email yang dibuat ditulis secara singkat, jelas, dan menarik.
    • Pastikan subjek email terlihat menarik dalam 25-30 karakter.
    • Tidak semua HP memuat gambar secara otomatis. Sehingga saat mendesain email, pastikan kamu memikirkan bagaimana pesanmu bisa tersampaikan meski tidak ada gambar di dalamnya.
    • Posisikan CTA di tengah-tengah layar, dan jangan buat tombolnya terlalu kecil atau besar.
    • Beri jarak saat mendesain email sehingga memudahkan user mengklik link yang tepat.
    Baca Juga: 7 Tren Digital Marketing 2023, Marketer, Siapkan Dirimu!

    Itu adalah beberapa tren email marketing di tahun 2024 yang perlu kamu perhatikan.

    Tentu, tidak hanya di bidang ini saja yang diprediksi akan memiliki beragam tren di tahun 2024.

    Ada berbagai bidang dunia kerja yang akan muncul tren baru seiring muncul dan berkembangnya teknologi hingga kebiasaan user atau audiens.

    Supaya tidak ketinggalan seputar informasi tren dunia kerja, kamu bisa cek kumpulan artikel yang membahas tentang tren 2024.

    Cukup klik link ini untuk mengakses dan baca ragam artikelnya secara gratis!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait