Miro, Virtual Whiteboard untuk Mudahkan Kolaborasi Proyek Tim

Tayang 08 Jan 2021 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Di era digital ini, ada banyak tool yang tersedia untuk meningkatkan produktivitas tim saat mengerjakan suatu proyek. Salah satunya adalah Miro.

    Melansir testimoni Product Manager Instapage Kevin Yang, Miro mampu meningkatkan produktivitas perusahaannya sebesar 20%.

    Nah, kalau kamu juga sedang berusaha mengembangkan bisnis dan ingin lebih produktif, tool ini boleh dicoba.

    Untuk mengenal Miro lebih jauh, yuk, simak penjelasan Glints di artikel berikut ini!

    Baca Juga: 8 Skill yang Harus Dimiliki Product Manager untuk Karier Lebih Mantap

    Apa Itu Miro?

    miro adalah

    © Freepik.com

    Miro adalah tool atau aplikasi yang terinspirasi dari Joan Miro, seorang seniman dari Spanyol.

    Tim pembuat Miro berusaha mengembangkan tool yang memfasilitasi penggunanya dalam berkolaborasi untuk membuat kanvas unik yang memuat ide-ide proyek hebat.

    Menurut Gary Fox, Miro adalah tool virtual whiteboard yang memudahkan para penggunanya untuk berkolaborasi dalam suatu proyek bersama.

    Jadi, semua anggota timmu dapat menggunakan Miro di waktu yang bersamaan dari manapun mereka berada. 

    Dengan begitu, tool online whiteboard ini memungkinkan proses kerja yang lebih efektif dan juga efisien.

    Tool ini bersifat cloud-based dan cocok digunakan oleh bisnis baik kecil maupun besar.

    Ada banyak cara untuk menggunakan Miro, seperti untuk riset, menyusun ide, membuat customer journey, membuat user story map, dan bahkan untuk membuat wireframe.

    Tak hanya praktis, Miro juga bisa terhubung dengan tool-tool produktivitas lainnya yang sangat penting, seperti Dropbox, Google Suite, Jira, Slack, dan juga Sketch.

    Fitur-Fitur Miro

    miro adalah

    © Freepik.com

    Sebagai virtual whiteboard, Miro adalah tool yang membebaskan penggunanya untuk menggambar dan menulis apapun yang diinginkan.

    Namun, tentu tak hanya itu saja.

    Pengguna Miro bisa membuat sticky note, menambahkan link, dan menampilkan filefile digital dengan berbagai format.

    Miro bisa memuat gambar, PDF, file Office, video, dokumen dari Google Drive, dan masih banyak lagi.

    Tenang, space whiteboard Miro tak terbatas.

    Jadi, tidak perlu khawatir jika proyekmu membutuhkan banyak area untuk menulis atau memuat file.

    Karena merupakan collaboration tool, semua perubahan yang terjadi di Miro ditampilkan secara real-time.

    Setelah sebuah proyek selesai dan disetujui, pengguna Miro bisa langsung meng-export whiteboard tersebut dalam format PDF atau gambar untuk di-upload ke mana pun, misalnya ke media sosial atau website.

    Masih ada banyak fitur Miro yang dapat dinikmati penggunanya.

    Hanya saja, ketersediaannya tergantung paket atau plan yang digunakan.

    Baca Juga: 7 Langkah Mudah Buat Project Management Timeline untuk Sukseskan Pekerjaan

    Plan Miro

    miro adalah

    © Freepik.com

    1. Free plan

    Miro dapat kamu dapatkan secara gratis.

    Akan tetapi, fasilitas yang disediakan free plan tentu terbatas.

    Meskipun bebas biaya, Miro adalah tool yang membebaskan jumlah pengguna untuk pilihan plan ini.

    Jadi, tidak ada bedanya menggunakan free plan maupun berbayar.

    Semua anggota tim yang menggunakan free plan tetap bisa membuat board sendiri, mengedit dengan bebas, dan membagikannya ke mana saja.

    Akan tetapi, hanya tiga board terakhir yang bisa diedit dan digunakan secara kolaboratif dengan tim.

    Board yang lebih lama dari itu hanya bisa dilihat saja, atau berada dalam viewonly mode.

    Jika ingin mengaksesnya, kamu harus meng-upgrade akunmu dan mulai menggunakan plan berbayar.

    2. Team plan

    Nah, team plan adalah plan berbayar di Miro.

    Ini ideal digunakan jika tim-mu memiliki 2 atau lebih anggota.

    Di plan ini, akun Miro-mu bisa terintegrasi dengan Jira.

    Selain itu, export file dari Miro tidak akan menampilkan watermark dan resolusinya pun tinggi.

    Di plan ini, ada pula fitur video chat dan voting.

    Lalu, kamu bisa mendapatkan custom template untuk digunakan.

    3. Consultant plan

    Jika kamu adalah seorang profesional yang bekerja dengan klien, plan ini lebih cocok dibanding dengan team plan.

    Team plan direkomendasikan untuk anggota tim yang saling berkolaborasi.

    Sementara, consultant plan lebih cocok digunakan untuk seorang profesional misalnya konsultan yang bekerja dengan klien.

    4. Business plan

    Untuk tim dengan jumlah anggota banyak, business plan Miro adalah yang paling cocok.

    Business plan Miro dapat digunakan oleh 20 orang bahkan lebih. Secara khusus, plan ini memiliki keamanan data yang lebih baik dibanding team plan.

    5. Enterprise plan

    Enterprise plan adalah pilihan yang direkomendasikan untuk tim pengguna Miro yang lebih besar lagi.

    Tim yang memiliki anggota 50 orang atau lebih bisa menggunakan enterprise plan.

    Tentunya, fitur-fiturnya pun lebih lengkap dan keamanannya semakin tinggi.

    6. Education plan

    Miro adalah tool yang juga bisa digunakan oleh institusi pendidikan.

    Oleh karena itu, ada education plan untuk sekolah atau perguruan tinggi.

    Di plan ini, 100 anggota bisa bergabung dalam sebuah tim dan menggunakan Miro dengan berbagai fiturnya yang disesuaikan untuk pembelajaran.

    Baca Juga: Project Management Tools Terbaik untuk Memudahkan Pekerjaanmu

    Sangat bermanfaat, bukan?

    Segera coba gunakan Miro untuk eksekusi proyek yang lancar dengan timmu, ya!

    Coba juga cek Glints ExpertClass, karena di sana ada banya kelas yang bisa kamu ikuti dengan berbagai topik, termasuk manajemen proyek dan pengembangan produk.

    Yuk, segera beli tiket kelas yang kamu minati sekarang juga.

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 4

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait