40 Kata Perpisahan untuk Atasan yang Resign

Diperbarui 03 Jun 2024 - Dibaca 10 mnt

Isi Artikel

    Apa pun alasan atasan meninggalkan tempat kerjanya yang sekarang, tentu sepantasnya kita memberikan kata perpisahan yang terbaik untuk orang yang sudah membimbingmu di kantor.

    Kata perpisahan ini bisa disampaikan dengan berbagai cara, baik langsung dengan lisan maupun lewat kartu ucapan beserta hadiah.

    Yang penting, kata-kata yang disampaikan berkesan.

    Nah, Glints sudah mengumpulkan rekomendasi kata-kata menarik yang bisa kamu gunakan sebagai ucapan pada hari terakhir atasanmu di kantor.

    Yuk, pilih salah satunya!

    Baca Juga: 6 Cara Jaga Hubungan Baik dengan Mantan Atasan Meski Sudah Resign

    Kata Perpisahan untuk Atasan dalam Bahasa Indonesia

    kata perpisahan untuk atasan

    © Freepik.com

    Berikut adalah 20 kata perpisahan untuk atasan dalam bahasa Indonesia yang bisa jadi inspirasimu.

    Kamu bebas mengubahnya sesuai dengan situasi dan keinginanmu agar semakin menarik, ya.

    Agar semakin berbekas di benak atasan, mungkin ucapan ini bisa kamu ucapkan saat mengadakan acara perpisahan untuknya.

    1. Dengan bimbingan Bapak/Ibu, saya mampu belajar dan berkembang dengan maksimal. Terima kasih telah menjadi sosok yang selalu suportif selama ini. Semoga sukses di perjalanan karier selanjutnya.
    2. Bapak/Ibu, terima kasih telah mengajarkan banyak hal hingga saya bisa mencapai kesuksesan sejauh ini. Doa terbaik untuk kesuksesan karier Anda kedepannya.
    3. Bapak/Ibu telah mendorong saya sehingga mencapai potensi terbaik yang saya miliki. Terima kasih sudah selalu memberi motivasi dan dukungan sampai sekarang ini. Semoga semakin sukses di perusahaan selanjutnya.
    4. Perusahaan baru Bapak/Ibu akan sangat beruntung memiliki sosok yang bisa diandalkan dan bijak. Harapan terbaik untuk kesuksesan karier Anda di masa depan. 
    5. Terima kasih untuk kerja keras dan waktu yang Anda dedikasikan untuk tim dan perusahaan ini. Semoga langkah-langkah karier selanjutnya membawa kesuksesan yang besar untuk Bapak/Ibu, ya.
    6. Saya bersyukur bisa bekerja di bawah pemimpin yang sangat bisa menjadi panutan. Terima kasih atas segala pengetahuan dan pengalaman yang telah diberikan pada saya selama ini.
    7. Bapak/Ibu merupakan salah satu inspirasi terbesar saya dalam berkarier. Saya pun yakin Anda akan sukses di mana pun berada. Semoga senantiasa diberikan kesehatan dan kesuksesan ya Pak/Bu.
    8. Jangan lupakan kami ya, Pak/Bu. Terima kasih telah memimpin tim/departemen ini dengan sangat baik. Semua pencapaian ini tidak akan mungkin terjadi tanpa bimbingan Bapak/Ibu. Semoga sukses di perusahaan yang baru.
    9. Semoga sukses di tahap karier selanjutnya. Saya yakin di manapun Bapak/Ibu berada, pasti hal-hal baik akan menyertai.
    10. Cara Bapak/Ibu memimpin tim merupakan salah satu hal yang membuat proses belajar dan bekerja begitu menyenangkan dan akan saya rindukan. Semoga sukses di perusahaan yang baru ya, Pak/Bu.
    11. Semoga langkah karier selanjutnya dipenuhi dengan keberhasilan. Keyakinan saya, hal-hal baik akan senantiasa mengiringi Bapak/Ibu di setiap langkah.
    12. Sebuah kehormatan bagi saya karena telah mendapat kesempatan untuk belajar dan berkembang bersama Bapak/Ibu. Semoga langkah selanjutnya membawa kesuksesan yang melimpah untuk Bapak/Ibu.
    13. Terima kasih telah menjaga dan mendidik kami dengan sepenuh hati. Bapak/Ibu telah mengajarkan kami untuk selalu kuat dan semangat mengejar cita-cita dalam karier.
    14. Tak pernah ada momen yang membosankan selama bekerja di bawah Bapak/Ibu. Saya doakan yang terbaik, dan semoga karier Anda terus berkembang dan sukses.
    15. Semoga sukses terus di perjalanan karier selanjutnya. Keyakinan saya, kebaikan akan senantiasa mengiringi langkah Bapak/Ibu.
    16. Saya merasa beruntung bisa berada di bawah kepemimpinan yang sangat inspiratif. Terima kasih atas semua yang telah Anda bagikan dengan saya selama ini. Sukses selalu ya, Pak/Bu.
    17. Terima kasih atas segala arahan dan inspirasi yang telah Anda berikan sebagai pemimpin saya. Saya merasa sangat diberkahi bisa mendapatkan kesempatan belajar langsung dari Anda.
    18. Semua yang Bapak/Ibu ajarkan adalah bekal yang akan selalu saya ingat. Semoga langkah Bapak/Ibu senantiasa dipenuhi kemudahan dan keberhasilan yang gemilang.
    19. Terima kasih atas dedikasi dan arahan yang telah Bapak/Ibu berikan kepada kami. Semoga kesuksesan senantiasa menjadi teman setia dalam perjalanan karier Bapak/Ibu kedepannya.
    20. Kepada atasan dan mentor yang istimewa ini, terima kasih atas segala arahan dan dorongan yang telah Anda berikan. Semoga langkah karier selanjutnya membawa kebahagiaan dan kesuksesan yang tak terduga untuk Anda.
    Baca Juga: Kupas Tuntas 5 Perbedaan antara Bos vs Pemimpin, yang Manakah Atasanmu?

    Kata Perpisahan untuk Atasan dalam Bahasa Inggris

    kata perpisahan untuk atasan

    © Freepik.com

    Kalau ingin kata perpisahan untuk atasan yang kamu berikan, lebih keren, beberapa rekomendasi versi bahasa Inggris dari Event Greetings dan Future of Working ini bisa kamu coba.

    1. Your contribution to our professional activities has been unmatched. Your expertise, skills and accomplishments are something to be proud of. Wishing a wonderful [boss/manager name] a very fond farewell. You will certainly be missed!
    2. I’m truly blessed to have an opportunity to work with you. Thank you for everything. All the best, [boss/manager name] .
    3. I was able to grow in my work because of your support and mentorship. I am keeping everything that you taught, and with heavy heart, goodbye, [boss/manager name] .
    4. I learned a lot from you, [boss/manager name] . You are great at what you do, and I dream of achieving the same. Thank you for teaching me things that, otherwise, I could have never learned.
    5. You are irreplaceable. All the things you did for the betterment of the team is praiseworthy. You will be remembered. All the best, boss, for your new journey.
    6. It’s hard to say goodbye to someone who became a part of our everyday life. You may be gone from here physically, but you will always be in our thoughts. Goodbye and good luck [boss/manager name]!
    7. May you look back on your time with us fondly, as we do. Thank you for your efforts in leading our [team/department/staff], constantly inspiring and cheering us on. We couldn’t have done it without you. Wishing you all the best in the future.
    8. We will all miss you because you are an incredible leader. I really appreciate  all your help, mentorship, and kindness. I hope you have many outstanding achievements in this new chapter of your life.
    9. I would like to express my sincere gratitude towards you for being such an amazing leader one can get. Thank you for your teaching. Best of luck with your future.
    10. You were a valuable asset to the company,[boss/manager name]. Your absence will always be felt. We wish you the best for your future.
    11. As we bid farewell, I cherish the transition from boss to friend. Looking forward to our continued camaraderie beyond the workplace.
    12. Your departure leaves a void in our team. Your compassion and leadership will be greatly missed. Wishing you good luck for your future endeavors! 
    13. Your leadership has been instrumental in shaping me both personally and professionally. You taught me a lot and I’m forever thankful for that! Best wishes for your future endeavors.
    14. As you embark on the next chapter of your journey, may you reflect on your time here with warmth and pride. Best wishes for the road ahead.
    15. Saying goodbye to an exceptional leader is never easy. Your dedication to our team’s growth and success has been unparalleled. Wishing you the very best in all your future endeavors.
    16. Thank you for your tireless efforts in guiding us and fostering an environment of excellence. Wishing you continued success and fulfillment in all your pursuits.
    17. It’s been an honor to learn from someone as accomplished as you, [boss/manager name]. I’m deeply appreciative of the insights you’ve imparted during our time together. Good luck for your next journey
    18. It’s been a privilege working under your leadership. Good luck as you take on new challenges ahead!
    19. Working under your mentorship has been one of the highlight of my time here. I’ll forever cherish the guidance you’ve provided. Wishing you success in your new venture and beyond.
    20. Your mentorship will always be remembered fondly. Thank you for your dedication and hard work.
    Baca Juga: 7 Tips agar Pendapatmu Dihargai oleh Atasan dan Rekan Kerja

    Nah, itulah beberapa kata perpisahan untuk atasan agar hari terakhirnya di kantormu menjadi manis.

    Sisihkan waktumu untuk menyiapkan perpisahan yang berkesan agar hubungan baikmu dengan atasan dapat terus berlanjut kedepannya.

    Tapi, apa jadinya kalau atasanmu resign secara mendadak tanpa sepengetahuanmu?

    Jangan panik, Glints sudah siapkan tips untuk menghadapinya. Baca selengkapnya di sini!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.1 / 5. Jumlah vote: 7

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait