65 Kata-Kata Ucapan Semangat Kerja yang Bisa Memotivasimu

Tayang 18 Jan 2025 - Dibaca 9 mnt

Terkadang, kita butuh kata-kata atau ucapan motivasi untuk mengembalikan semangat kerja.

Bisa jadi karena setelah libur yang panjang, pekerjaan yang menumpuk, atau hanya butuh sedikit dorongan dari orang lain.

Berikut adalah 65 ucapan semangat kerja yang bisa memberi energi positif untuk kamu dan orang terdekat.

Yuk, langsung saja simak beberapa ide ucapan semangat kerja yang telah Glints siapkan di bawah!

Kata-Kata Motivasi Semangat Kerja dari Tokoh Terkenal

Kadang, ucapan dari tokoh sukses bisa memberi dorongan besar dalam bekerja. Berikut beberapa kutipan dari tokoh terkenal yang bisa memberikan semangat:

  1. Tidak akan ada keberhasilan kecuali kamu yang mewujudkannya. — Maya Angelou
  2. Kerja keras tanpa bakat mungkin mengecewakan, tetapi bakat tanpa usaha adalah sebuah kehilangan besar. — Robert Half
  3. Rencana hanya niat baik kecuali kamu mengubahnya menjadi kerja keras. — Peter Drucker
  4. Meskipun kamu berada di jalur yang benar, kamu akan dilindas jika kamu hanya duduk di sana. — Will Rogers
  5. Bekerja keras dalam keheningan, biarkan kesuksesanmu menjadi suara. — Frank Ocean
  6. Jika kamu lelah, belajarlah untuk istirhat, bukan berhenti. — Banksy
  7. Satu-satunya yang bisa mengalahkan nasib buruk adalah kerja keras. — Harry Golden
  8. Akan ada rintangan. Akan ada keraguan. Akan ada kesalahan. Tapi dengan kerja keras, tidak ada batasan. — Michael Phelps
  9. Lakukan apa yang harus kamu lakukan sampai kamu bisa melakukan apa yang ingin kamu lakukan. — Oprah Winfrey
  10. Hidup tidak memberikan apapun kepada kita manusia biasa tanpa kerja keras. — Horace
  11. Satu-satunya orang yang tidak pernah membuat kesalahan adalah orang yang tidak pernah melakukan apapun. — Theodore Roosevelt
  12. Berlian hanyalah batu bara yang gigih bertahan dengan pekerjaannya. — Malcolm Forbes
  13. Sebagian besar hal penting di dunia ini dicapai oleh orang-orang yang terus berusaha ketika tampaknya tidak ada harapan sama sekali. — Dale Carnegie
  14. Hal-hal hebat datang dari kerja keras dan ketekunan. — Kobe Bryant
  15. Persiapan terbaik untuk bekerja besok adalah dengan melakukan pekerjaan dengan baik hari ini. — Elbert Hubbard
  16. Jangan hanya berdoa untuk impianmu, tapi pastikan juga bekerja untuk mewujudkannya. — Merry Riana
  17. Kerja keras, perjuangan, ketekunan, dan kesungguhan bukanlah sekadar kata-kata kosong, melainkan kunci yang nyata. — Merry Riana
  18. Berusahalah lebih keras, bahkan dua hingga tiga kali lipat dari orang lain, karena hasil tidak pernah mengkhianati usaha. — Chairul Tanjung
  19. Sebagian orang hanya bermimpi sukses, sementara yang lain bangun setiap pagi untuk membuatnya jadi nyata. — Wayne Huizenga
  20. Orang-orang sukses tidak dilahirkan dengan bakat; mereka hanya bekerja keras, lalu meraih kesuksesan dengan tujuan. — G.K. Nielson
Baca Juga: 40+ Contoh Ucapan Hari Kartini untuk Rekan Kerja hingga Ibu

Kata-Kata Ucapan Semangat Kerja dalam Bahasa Inggris

Selain kutipan di atas, Glints juga punya kata-kata semangat kerja dalam bahasa Inggris yang mungkin bisa menjadi inspirasi tambahan untuk membangun produktivitasmu atau rekan kerjamu.

  1. Work is the bridge between dreams and reality, turning ideas into achievements.
    (Kerja adalah jembatan antara mimpi dan kenyataan, mengubah ide menjadi pencapaian.)
  2. Every day is an opportunity to create something amazing at work.
    (Setiap hari adalah kesempatan untuk menciptakan sesuatu yang luar biasa di tempat kerja.)
  3. The harder you work, the luckier you get; never underestimate the power of perseverance.
    (Semakin keras kamu bekerja, semakin beruntung kamu; jangan pernah meremehkan kekuatan ketekunan.)
  4. Success at work is not about luck; it’s about dedication and effort.
    (Kesuksesan di tempat kerja bukan tentang keberuntungan; itu tentang dedikasi dan usaha.)
  5. Each task completed is a step closer to your ultimate goal.
    (Setiap tugas yang diselesaikan membawamu selangkah lebih dekat menuju tujuan utamamu.)
  6. Let your work be a reflection of your passion and commitment.
    (Biarkan pekerjaanmu menjadi refleksi dari hasrat dan komitmenmu.)
  7. Challenges at work are opportunities in disguise, embrace them.
    (Tantangan di tempat kerja adalah peluang yang tersembunyi, sambutlah mereka.)
  8. Dedication and hard work are the foundations of any great accomplishment.
    (Dedikasi dan kerja keras adalah dasar dari setiap pencapaian besar.)
  9. Your work is your signature, make it stand out.
    (Pekerjaanmu adalah ciri khasmu, buatlah itu menonjol.)
  10. The journey to success is paved with hard work and determination.
    (Perjalanan menuju kesuksesan dibangun dengan kerja keras dan tekad.)
  11. Inspiration comes from within; let your work be your canvas.
    (Inspirasi datang dari dalam; biarkan pekerjaanmu menjadi kanvasmu.)
  12. Success is not final, failure is not fatal; it is the courage to continue that counts.
    (Kesuksesan bukanlah akhir, kegagalan bukanlah fatal; yang penting adalah keberanian untuk terus melangkah.)
  13. Hard work beats talent when talent doesn’t work hard.
    (Kerja keras mengalahkan bakat ketika bakat tidak bekerja keras.)
  14. Your work is a reflection of your character; make it a masterpiece.
    (Pekerjaanmu adalah refleksi dari karaktermu; buatlah itu menjadi karya seni.)
  15. Professionalism is not just about what you do, but how you do it.
    (Profesionalisme bukan hanya tentang apa yang kamu lakukan, tetapi bagaimana kamu melakukannya.)
  16. Hard work is the key to unlocking your potential.
    (Kerja keras adalah kunci untuk membuka potensi dirimu.)
  17. The harder you work, the more you achieve.
    (Semakin keras kamu bekerja, semakin banyak yang kamu capai.)
  18. Strive for progress, not perfection.
    (Berusahalah untuk kemajuan, bukan kesempurnaan.)
  19. Your only limit is your mind.
    (Batasanmu hanyalah pikiranmu.)
  20. The best way to predict your future is to create it.
    (Cara terbaik untuk meramalkan masa depanmu adalah dengan menciptakannya.)
Baca Juga: 7 Contoh Ucapan Ulang Tahun untuk Rekan Kerjamu

Kata-Kata Ucapan Semangat Kerja Lucu

Jika kamu sedang mencari cara untuk menghibur diri atau teman kerja, berikut adalah beberapa ucapan semangat kerja lucu yang bisa kamu bagikan di media sosial, dirangkum oleh Glints dari Liputan 6.

  1. Menjadi karyawan itu seperti jadi pahlawan, hanya saja tanpa pujian dan dengan lebih banyak deadline.
  2. Jadilah seperti kucing: lincah, mandiri, dan kadang suka bersembunyi di bawah meja.
  3. Pekerjaan itu seperti taman bermain. Kadang seru, kadang kamu hanya ingin pulang dan istirahat.
  4. Jika hidup memberimu jeruk, buatlah lemonade. Atau lebih baik lagi, buatlah es kopi!
  5. Jadi karyawan itu seperti bintang film. Kadang kamu harus tampil prima, kadang kamu hanya butuh break di ruang ganti.
  6. Jangan biarkan stres jadi guru terbaikmu di kantor. Biarkan secangkir kopi yang jadi mentormu.
  7. Ketika hidup memberimu error, cukup tekan refresh dan coba lagi.
  8. Bekerja cerdas bukan berarti bekerja tanpa henti. Kadang, itu berarti tahu kapan harus berhenti sejenak dan menambah stok kopi.
  9. Jangan biarkan tugas berat membuatmu terpuruk. Ingat, bahkan kapal terbesar pun tetap bisa mengapung.
  10. Jangan terlalu stres dengan pekerjaan. Ingat, bahkan WiFi pun kadang perlu di-reset.

Ucapan Motivasi Semangat Kerja untuk Hari Pertama Kerja

Selain semua kata-kata di atas, Glints juga sudah menyiapkan ucapan semangat kerja untuk kamu yang baru memulai hari pertamamu. Contohnya sebagai berikut.

  1. Setiap perjalanan besar dimulai dengan langkah pertama.
  2. Hari pertama di tempat kerja adalah awal dari perjalanan panjang menuju impianmu. Nikmati prosesnya.
  3. Jangan takut untuk memulai dari awal. Ini adalah kesempatan untuk membangun ulang apa yang kamu inginkan.
  4. Kesuksesan dibangun dari usaha kecil yang dilakukan setiap hari.
  5. Memulai pekerjaan baru itu seperti membuka bab baru dalam hidup. Tulis cerita suksesmu sendiri.
  6. Hari pertama kamu adalah langkah pertama menuju sesuatu yang besar. Terus maju!
  7. Percaya pada dirimu sendiri, hadapi tantangan, dan hilangkan rasa takut dalam dirimu.
  8. Setiap pencapaian berawal dari keputusan untuk mencoba.
  9. Kunci sukses adalah memulai meskipun kamu merasa belum siap.
  10. Hal-hal besar tidak akan pernah datang dari zona nyamanmu.
  11. Rahasia untuk maju adalah dengan memulai.
  12. Awal yang baru adalah kunci untuk membuka potensi terbaikmu.
  13. Memulai sesuatu yang baru berarti ada ruang untuk belajar dan tumbuh.
  14. Satu-satunya batasan untuk meraih masa depan kita adalah keraguan kita hari ini.
  15. Jangan batasi tantanganmu, tantang batasanmu.
Baca Juga: 10 Kata Mutiara agar Kamu Lebih Sabar dan Bijak Hadapi Masalah Kerja

Demikian 65 pilihan kata-kata dan ucapan semangat kerja yang bisa kamu gunakan, baik untuk dirimu sendiri maupun untuk membagikannya kepada orang lain.

Semoga ucapan-ucapan tersebut dapat memberikan dorongan positif dan mengembalikan semangatmu dalam bekerja, agar kamu tetap bisa memberikan yang terbaik.

Kalau mencari pekerjaan yang bikin semangat menjalaninya, kamu bisa menemukannya di Glints.

Kamu bisa mencari lowongan dengan gaji dan lokasi yang cocok untukmu,

Yuk, cek lowongan kerja terbaru sekarang!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait

    Glints Icon