17 Ide THR Lebaran sebagai Bentuk Apresiasi untuk Pelanggan

Tayang 02 Apr 2024 - Dibaca 9 mnt

Isi Artikel

    Tak hanya rekan kerja dan keluarga, mempersiapkan berbagai ide THR untuk pelanggan juga merupakan hal penting untuk menjaga silaturahmi saat momen Lebaran.

    Hal ini merupakan bentuk apresiasi yang diharapkan dapat mempererat hubungan baik antara pelaku bisnis dan pelanggan, serta menjaga loyalitas mereka.

    Nah, tidak selalu berbentuk uang, berikut Glints berikan beberapa rekomendasi ide THR untuk pelanggan yang bisa menjadi referensimu.

    Simak informasi lengkapnya dalam artikel di bawah ini, yuk!

    1. Hampers Lebaran

    Hampers dapat menjadi pilihan yang tepat untuk diberikan kepada para pelanggan sebagai bonus Lebaran.

    Kamu bisa memberikan hampers yang berisi barang-barang favorit atau wishlist pelanggan.

    Ini menunjukkan bahwa kamu peduli dengan preferensi mereka dan akan meningkatkan rasa dekat antara bisnis dan konsumen.

    Alternatif lainnya, kamu juga bisa memberikan hampers berisi berbagai jenis kue kering khas Lebaran, seperti putri salju, nastar, atau kastengel.

    Hampers ini pasti akan sangat diapresiasi karena pelanggan tidak perlu lagi khawatir untuk mencari kue kering saat menyambut tamu di acara open house mereka.

    2. Perlengkapan ibadah

    Mukena, sajadah dan tasbih pastinya yang diberikan saat momen Lebaran pastinya akan membuat pelanggan senang.

    Ini karena kedua item tersebut sangat berguna bagi mereka untuk melaksanakan salat Idulfitri.

    3. Parsel

    Jika budget-mu terbatas, ide berupa parsel berisi makanan dan minuman khas Lebaran sudah sangat cukup diberikan sebagai THR untuk pelanggan.

    Pastikan untuk membungkusnya dengan cantik dan menambahkan kartu ucapan pribadi untuk memberikan sentuhan personal.

    4. Gratis ongkir

    Sudah menjadi rahasia umum bahwa konsumen sangat menyukai promo gratis ongkir. Menurut Inc, pelanggan menyukai gratis ongkir karena menjadi cara tercepat untuk menurungkan harga.

    Layanan ini tidak hanya memanjakan pelanggan, tetapi juga bisa menjadi subsidi pengiriman bagi mereka yang berada di lokasi yang cukup jauh dari bisnismu.

    5. Diskon

    Diskon selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi pelanggan, terutama di bulan Ramadan dan menjelang Lebaran ketika kebutuhan belanja meningkat.

    Potongan harga dapat menguntungkan pelanggan, sekaligus meningkatkan volume penjualan untuk bisnis kamu.

    6. E-money

    Ide THR Lebaran lainnya yang bisa kamu berikan pada pelanggan sebagai bentuk apresiasi adalah e-money.

    Selain praktis, hal ini juga memperkuat branding bisnismu dalam era transaksi nontunai yang semakin berkembang.

    7. Voucher

    Memberikan voucher belanja sebagai THR Lebaran bisa jadi salah satu ide efektif untuk meningkatkan loyalitas pelanggan.

    Kamu bisa menerapkan aturan pembelian minimum atau memberikan voucher secara cuma-cuma.

    Baca Juga: 4 Cara Terbaru dan Termudah Mengisi Voucher Telkomsel

    8. Acara khusus

    Undang pelanggan untuk menghadiri acara khusus yang diselenggarakan oleh bisnismu, seperti buka bersama atau gathering setelah Lebaran.

    Ini tidak hanya akan memberikan pengalaman yang berkesan bagi pelanggan, tetapi juga mempererat hubungan antara bisnis dan konsumen.

    9. Program referral

    Berikan insentif bagi pelanggan yang mereferensikan produkmu kepada orang lain.

    Dengan memberikan informasi jelas mengenai cara penggunaannya, kamu bisa mendorong pelanggan untuk lebih aktif dalam merekomendasikan produkmu.

    10. Paket data internet atau pulsa

    Ide THR Lebaran selanjutnya bisa berbentuk paket data internet atau pulsa untuk pelanggan, yang pasti akan berguna.

    Ini adalah cara praktis untuk memberikan sesuatu yang bermanfaat tanpa perlu repot memikirkan preferensi individu.

    11. Botol minum

    Meski tampaknya sederhana, menghadiahkan botol minum kepada pelanggan sebenarnya sangat bermanfaat bagi pelanggan yang gemar membawa minuman mereka sendiri ketika bepergian.

    12. Set peralatan makan

    Set peralatan makan bisa menjadi ide THR Lebaran lainnya untuk pelanggan, sebab jenis hadiah ini biasanya digemari oleh banyak orang.

    Hal ini sesuai dengan suasana makan bersama yang sering terjadi selama perayaan Lebaran.

    13. Konsultasi gratis

    Jika bisnis yang dijalankan berada di bidang kesehatan dan kecantikan, kamu dapat menawarkan konsultasi gratis sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan.

    Ini tidak hanya akan memberikan nilai tambah bagi pelanggan, tetapi juga dapat meningkatkan kepercayaan dan loyalitas mereka terhadap bisnismu.

    14. Program loyalty

    Selanjutnya, berikanlah poin khusus untuk pelanggan yang setia menggunakan produk atau jasamu sebagai bentuk penghargaan atas kesetiaan mereka.

    Dengan memberikan insentif ini, kamu dapat mendorong pelanggan untuk tetap loyal dan aktif berbelanja di bisnismu. Hal ini disebutkan misalnya oleh Harvard Business Review.

    15. Produk gratis

    Memberikan produk gratis pada pelanggan sebagai bentuk terima kasih atas kesetiaan mereka pun bisa menjadi ide yang tepat untuk diberikan saat momen Lebaran.

    Kamu bisa memberikan satu atau dua produk yang mereka beri secara berulang.

    Ini tak hanya akan membuat mereka merasa dihargai dan diperhatikan secara personal, tetapi juga dapat meningkatkan loyalitas mereka terhadap bisnismu.

    16. Tas belanja reusable

    Berikanlah tas belanja reusable dengan desain khusus yang mencerminkan identitas bisnismu kepada pelanggan.

    Selain memiliki kegunaan praktis, tas belanja reusable ini dapat berperan sebagai alat promosi efektif bagi bisnismu.

    17. Mug atau cangkir

    Budaya bertamu sangat penting ketika Lebaran, sehingga wajar jika rumah akan menerima banyak tamu yang perlu disajikan minuman.

    Maka, THR berupa set mug atau cangkir lucu adalah ide yang patut dipertimbangkan, karena pasti akan sangat berguna untuk pelanggan.

    Kamu juga dapat menyelipkan logo bisnis sebagai saran promosi. Namun, pastikan agar desainnya tidak terlihat berlebihan, ya.

    Baca Juga: Promosi: Pengertian, Manfaat, Fungsi, Tujuan, dan Strateginya

    Itu adalah beberapa ide THR Lebaran rekomendasi Glints yang bisa kamu jadikan bingkisan untuk diberikan pada pelanggan setia bisnismu.

    Selain paparan di atas, kamu bisa mendapatkan lebih banyak informasi sejenis seputar Idulfitri dengan baca kumpulan artikel yang sudah Glints siapkan untukmu.

    Ada beragam topik informatif seperti tips mudik lancar hingga tren baju yang bisa kamu gunakan untuk merayakan Lebaran.

    Menarik bukan? Klik di sini sekarang untuk baca dan akses ragam artikelnya secara gratis!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait