5 Fungsi Canggih Google Assistant yang Bisa Membantumu Multitasking
Google Assistant adalah salah satu produk tercanggih yang pernah dibuat oleh Google. Namun, apakah kamu tahu bahwa ada berbagai fungsi Google Assistant yang bisa memudahkan pekerjaanmu?
Produk Google yang diluncurkan pada Mei 2016 ini sudah digunakan di lebih dari 1 milyar device, seperti ditulis Think with Google.
Kehadirannya pun disambut hangat oleh para pengguna Google. Maka, tak heran jika ada 500 juta orang yang menggunakan Google Assistant hingga awal 2020, seperti dikutip dari Business Insider.
Apakah kamu salah satunya? Jika iya, Glints punya beberapa informasi tentang fungsi menarik Google Assistant. Yuk, simak penjelasannya berikut ini!
Baca Juga: Mengenal 4 Produk Google yang Bisa Menghasilkan Uang
Isi Artikel
1. Memasang reminder
Google Assistant adalah produk yang menarik bagi pengguna Google. Pasalnya, produk yang satu ini bisa terkoneksi dengan berbagai produk Google lainnya, seperti Gmail, Google Calendar, dan Google Keep.
Bagi kamu yang sering lupa akan sebuah jadwal, salah satu fungsi Google Assistant yang akan sangat membantumu adalah memasang reminder.
Dengan mengatakan, “OK Google, set a reminder for my weekly meeting,” Google Assistant akan memasang reminder untukmu.
Kamu bisa mengatur pengingat waktu atau lokasi untuk rapat mingguanmu sehingga kamu tidak akan melupakannya.
2. Mengirim pesan
Google Assistant sangat cocok digunakan oleh kamu yang sering melakukan multitasking.
Bayangkan jika kamu sedang dikejar deadline tetapi perlu mengirim pesan penting pada rekan kerjamu. Tentu akan repot, bukan?
Nah, kamu bisa memanfaatkan Google Assistant untuk membantumu.
Kamu hanya perlu mengatakan, “OK Google, send a text message to (friend name).” Kemudian, kamu bisa mengatakan pesan apa yang ingin kamu sampaikan pada rekan kerjamu tersebut.
Setelah itu, Google Assistant akan menanyakan apakah kamu masih mau mengedit pesan tersebut atau langsung mengirimnya.
Baca Juga: Yuk Pakai 5 Google Chrome Extension Ini untuk Meningkatkan Produktivitas
3. Memberi tahu kondisi lalu lintas
Bagi kamu yang tinggal dan bekerja di Indonesia terutama di kota besar, kemacetan adalah hal lumrah yang ditemukan sehari-hari. Apalagi pada waktu berangkat dan pulang kerja.
Oleh karena itu, ada fungsi Google Assistant yang menarik untukmu, yaitu memberi tahu kondisi lalu lintas.
Kamu bisa meminta Google Assistant untuk menemukan rute terbaik ketika ingin pergi ke suatu tempat, termasuk pulang ke rumah. Produk Google yang satu ini terkoneksi dengan Google Maps dan Waze.
Katakan, “OK Google, get me home,” dan Google Assistant akan menunjukkan rute dari lokasimu saat ini ke rumah.
Dikutip dari TechRadar, kamu juga bisa menggunakan elemen pengaktifan suara untuk memeriksa kondisi ter-update lalu lintas, serta mendapat informasi tentang pengalihan atau penutupan jalan.
4. Membacakan berita
Fungsi lainnya yang bisa kamu manfaatkan dari Google Assistant adalah membacakan berita.
Kamu hanya perlu mengatakan, “OK Google, play the news.” Maka, Google Assistant akan membacakan berita dari sumber berita pilihanmu.
Kamu juga bisa memintanya untuk berhenti, berhenti sejenak, atau mulai membacakan berita kapan saja dari situs media tertentu.
Bahkan seperti dikutip dari Tom’s Guide, asisten virtual berbasis artificial intelligence (AI) ini juga bisa membacakanmu berita baik.
Jika kamu jenuh dengan berita negatif, kamu hanya perlu mengatakan, “OK Google, tell me something good.” Google Assistant akan membacakan ringkasan berita bahagia untukmu.
Kemudian, Google Assistant juga akan memberikan link berita tersebut agar kamu bisa membacanya lebih lanjut.
5. Menerjemahkan kata
Ada fungsi Google Assistant lainnya yang sangat berguna ketika kamu melakukan perjalanan bisnis ke luar negeri.
Kamu mungkin akan menemukan kesulitan dalam menerjemahkan atau menemukan kata yang sesuai dalam bahasa asing.
Nah, produk Google yang satu ini dapat membantumu menerjemahkan sebuah kata.
Sebagai contoh, kamu bisa mengatakan, “How do you say ‘thank you’ in French?” Google Assistant pun akan membacakan, “Merci.”
Kamu juga bisa menggunakannya untuk kata atau frasa lain yang belum kamu pahami.
Jika masih merasa belum jelas dengan pelafalannya, kamu bisa mengatakan, “OK Google, repeat that,” dan Google Assistant akan mengulangi kata tersebut.
Perlu diketahui, Google Assistant bisa menerjemahkan dalam 188 bahasa asing untukmu.
Baca Juga: Serba-serbi Google Suite, Fitur, Manfaat, Hingga Biayanya
Itulah 5 fungsi canggih Google Assistant yang bisa kamu manfaatkan. Semuanya dapat membantu pekerjaanmu agar terasa lebih ringan.
Sebenarnya, masih ada banyak fungsi lainnya, seperti menelepon kontak, membuka aplikasi, hingga memutar film. Kamu bisa mempelajarinya lebih lanjut jika sudah mulai menggunakannya.
Selain informasi di atas, Glints juga memiliki banyak informasi lainnya yang bisa membantu kehidupan kariermu untuk menjadi lebih produktif dan efisien dengan berlangganan newsletter blog gratis.
Yuk, berlangganan newsletter blog Glints sekarang juga!
- The Google Assistant is now built into more than 1 billion devices.
- Google just revealed that half a billion people around the world are using the Google Assistant as it battles with Amazon to conquer the smart home
- Things Google Assistant can do: how to use your Google Home speaker
- The best Google Assistant commands in 2021