Hindari Plagiarisme, Ini Dia 7 Tips agar Tulisanmu Unik dan Orisinal!

Diperbarui 15 Des 2020 - Dibaca 6 mnt

Isi Artikel

    Karya tulis apa pun haruslah orisinal. Oleh karena itu, penting untukmu untuk mengetahui cara menghindari plagiarisme.

    Memang tidak selalu mudah untuk menghindari plagiarisme karena terkadang kita tidak menyadarinya.

    Akan tetapi, jangan khawatir, Glints telah merangkum beberapa tips menulis untukmu agar bisa menjadi orisinal dan bebas plagiarisme.

    Yuk, simak dan catat poin-poin penting berikut ini!

    Baca Juga: 6 Tips Mengatasi Art Block untuk Melancarkan Proses Kreatifmu

    7 Tips Menghindari Plagiarisme

    1. Kenali apa itu plagiarisme

    cara menghindari plagiarisme

    © Freepik.com

    Cara pertama agar kamu bisa menghindari plagiarisme sebagai penulis adalah memahami terlebih dahulu apa itu plagiarisme.

    Pemahaman ini termasuk apa-apa saja yang membuat karyamu itu terbilang plagiat.

    Nah, menurut Plagiarism.org, plagiarisme adalah mencuri ide atau kata-kata orang lain dan mengklaimnya sebagai milikmu.

    Plagiarisme juga berarti menggunakan kata-kata orang lain tanpa mencantumkan sumbernya.

    Jadi, hindari melakukan kedua hal tersebut agar hasil karyamu tidak plagiat, meskipun kadang writer’s block terjadi dan menjadi kreatif terasa sulit.

    2. Pahami konteks

    cara menghindari plagiarisme

    © Freepik.com

    Cara selanjutnya untuk menghindari plagiarisme yaitu dengan memahami konteks sebuah tulisan terlebih dahulu.

    Hal yang perlu dihindari saat menggunakan suatu sumber sebagai referensi adalah menerjemahkan kata per kata maupun menuliskannya ulang.

    Agar bisa tidak melakukan itu, kamu harus paham konteks atau isi secara keseluruhan dari sumbernya.

    3. Gunakan bahasa sendiri

    tips hindari plagiat

    © Freepik.com

    Setelah memahami konteks suatu sumber, cobalah tulis ulang dengan memparafrasa atau menggunakan bahasamu sendiri.

    Dengan cara ini, kamu bisa menghindari plagiarisme karena tidak menggunakan kata-kata yang persis sama dengan sumber tulisannya.

    Akan tetapi, menurut Grammarly, parafrasa juga bisa menjadi plagiarisme jika tidak dilakukan dengan benar.

    Untuk itu, usahakan untuk menggunakan susunan dan kosakata yang berbeda namun masih bisa dipahami dengan jelas untuk menghindari kesamaan tulisan.

    Yang penting makna yang disampaikan tetap sama.

    4. Gunakan tanda petik

    cara menghindari plagiarisme

    © Freepik.com

    Jika terlalu sulit untuk memparafrasa suatu bagian, kamu bisa menggunakan tanda petik.

    Cara ini bisa membantumu menghindari plagiarisme jika ingin mengutip kata per kata.

    Dengan menggunakan tanda petik pada bagian tersebut, pembaca bisa mengetahi bahwa kata-kata yang dicantumkan bukan milikmu.

    Baca Juga: Takut Karyamu Dicomot Orang? Kenali Creative Commons yang Bisa Cegah Itu!

    5. Cantumkan sumber yang jelas

    cara menghindari plagiarisme

    © Freepik.com

    Nah, meskipun sudah menggunakan tanda petik, hal lain yang tidak boleh dilupakan sebagai cara penting menghindari plagiarisme adalah mencantumkan sumber yang jelas.

    Kata-kata siapakah yang kamu kutip untuk tulisanmu? 

    Pastikan informasi tersebut tersaji agar pembaca bisa mengetahui sumber aslinya.

    Mencantumkan sumber juga tidak bisa dilakukan asal-asalan.

    Jadi, kamu harus mengikuti tata cara yang benar, khususnya untuk penulisan karya tulis akademis seperti jurnal.

    6. Cek hasil tulisan dengan tool cek plagiarisme

    tips hindari plagiat

    © Freepik.com

    Kurang yakin apakah tulisanmu sudah bebas plagiarisme?

    Jangan khawatir, cara untuk memastikan bahwa kamu sudah berhasil menghindari plagiarisme adalah dengan menggunakan tool khusus.

    Tool ini bisa diakses secara online dan mampu mengecek berapa persentase plagiarisme dalam hasil karyamu.

    Tool cek plagiarisme bisa mengetahui dari mana sumber plagiat yang kamu lakukan, khususnya jika sumbernya dari internet.

    Idealnya, tulisanmu benar-benar 100% bebas plagiarisme sehingga bisa dinyatakan orisinal.

    7. Sering latihan

    cara menghindari plagiarisme

    © Freepik.com

    Tidak mudah untuk langsung bisa membuat karya tulis yang bebas plagiat.

    Cara agar semakin mahir menghindari plagiarisme adalah dengan terus berlatih.

    Setelah membuat tulisan, cek dengan tool pilihanmu dan perbaiki bagian-bagian yang ternyata mirip atau masih sama dengan sumbernya.

    Dengan begitu, kamu akan semakin andal merancang kata-kata yang lebih baik dan orisinal.

    Baca Juga: Ini Dia Berbagai Jenis Copyright yang Perlu Kamu Ketahui

    Itulah dia tujuh tips dari Glints agar tulisanmu bisa bebas plagiarisme.

    Kalau selama ini masih sering mencontek karya orang lain, sudah saatnya kamu mengaplikasikan tips-tips tersebut dan membuat karya yang benar-benar milikmu.

    Temukan lebih banyak tips menulis dan artikel-artikel inspiratif dengan berlangganan newsletter blog Glints, ya!

    Jika berlangganan, Glints akan langsung kirimkan bacaan-bacaan terkini ke kotak masuk emailmu.

    Sebelum mulai langganan, jangan lupa buat akun dulu. Gratis!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.1 / 5. Jumlah vote: 7

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait