Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor? Coba Menu Simpel Ini!

Diperbarui 29 Jun 2022 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Saat kamu mulai bosan dengan menu makan siang yang di kantor, tidak ada salahnya untuk bereksperimen dengan membawa bekal sendiri. Selain menghemat uang, kamu bisa memilih variasi menu makan siang yang lebih menyehatkan juga, lho! Selain itu kamu juga tidak perlu khawatir repot di dapur selama berjam-jam karena nyatanya banyak makanan sehat dan lezat bisa dibuat dalam waktu singkat. Yuk, tengok beberapa resep menu makan siang yang sehat dan simpel ini!

    Nasi Goreng Vegetarian

    Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor

    © emaksuper.com

    Waktu persiapan: +30 menit

    Bahan-bahan:

    • 1 piring nasi putih
    • ½ buah wortel, potong dadu
    • 2 buah buncis, potong panjang 1cm
    • ½ buah jagung manis
    • 25 gram kacang polong
    • ½  batang daun bawang, iris tipis
    • 1 ½  sendok makan kecap asin
    • ½  sendok makan kecap manis
    • 1  butir  telur, orak arik
    • Minyak sayur secukupnya

    Bumbu halus:

    • 1 siung bawang putih
    • 1 siung bawang merah
    • 2 buah cabe merah besar, bersihkan bijinya dan iris tipis
    • ⅛ sendok teh garam
    • ½ buah tomat

    Cara Membuat:

    • Rebus potongan wortel, buncis, jagung manis, dan kacang polong hingga sedikit lunak, lalu angkat dan tiriskan.
    • Panaskan minyak sayur, tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum. Masukkan sayur dan daun bawang, lalu aduk hingga rata.
    • Masukkan nasi putih dan telur orak-arik, aduk hingga rata, tambahkan kecap manis dan kecap asin secukupnya. Aduk lagi hingga bumbu meresap dan semua bahan tercampur rata-rata.
    • Bila sudah matang, angkat, lalu hidangkan.

    Loaded Mashed Potato Pancakes

    Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor

    © eatingwell.com

    Waktu persiapan: +35 menit

    Bahan-bahan:

    • 350 gram mashed potatoes
    • 170 gram daging asap, dipotong kecil
    • 170 gram keju cheddar, diparut
    • Daun bawang secukupnya, diiris kecil
    • 2 butir telur, dikocok
    • 113 gram tepung serbaguna
    • 2 sendok makan minyak extra VCO
    • Nasi putih secukupnya

    Cara Membuat:

    • Aduk mashed potatoes, daging asap, keju, daun bawang, telur, dan tepung di dalam mangkuk. Kamu bisa menambahkan 1 sendok teh tepung jika teksturnya terlalu cair.
    • Panaskan 1 sendok makan minyak  di atas penggorengan, tuang adonan mashed potatoes dan goreng hingga berwarna kecoklatan (sekitar 3-4 menit).
    • Balik mashed potatoes, dan tunggu kembali hingga warnanya kecoklatan
    • Tuang ke dalam kotak makan, dan santa dengan nasi putih saat di kantor!

    Egg Salad Avocado Toast

    Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor

    © eatingwell.com

    Waktu persiapan: +5 menit

    Bahan-bahan:

    • ¼ buah alpukat
    • 1 sendok makan daun seledri, dipotong halus
    • ½ sendok teh air lemon
    • ½ sendok teh saus sambal
    • Garam secukupnya
    • 1 butir telur rebus, dipotong kecil
    • 1 buah roti gandum

    Cara Membuat:

    • Haluskan alpukat bersama dengan daun seledri, air lemon, saus sambal, dan garam di mangkuk kecil dengan garpu.
    • Tambahkan potongan telur rebus.
    • Oleskan campuran alpukat di atas roti tawar.

    Avocado, Tomato & Chicken Sandwich

    Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor

    © eatingwell.com

    Waktu persiapan: +5 menit

    Bahan-bahan:

    • Roti tawar gandum
    • ¼ buah alpukat
    • 3 ons atau sekitar 85 gram dada ayam rebus, potong kecil
    • ½ buah tomat, iris tipis

    Cara Membuat:

    • Panggang roti hingga warnanya kekuningan.
    • Haluskan alpukat dengan menggunakan garpu, dan ratakan di atas permukaan roti.
    • Tambahkan potongan dada ayam dan tomat.

    Shrimp Cobb Salad

    Bosan dengan Menu Makan Siang Kantor

    © eatingwell.com

    Waktu persiapan: +10 menit

    Bahan-bahan:

    • Sawi putih secukupnya, diiris kecil
    • 5 buah tomat ceri
    • 85 gram timun, dipotong setengah lingkaran
    • 1 butir telur rebus, dipotong
    • 5 buah udang rebus
    • Lada secukupnya
    • Blue cheese atau mayones secukupnya untuk dressing

    Cara Membuat:

    • Campurkan sawi putih, tomat ceri, timun, telur rebus, dan udang di dalam mangkuk.
    • Berikan lada secukupnya dan aduk hingga rata.
    • Tuang mayones atau blue cheese sebagai dressing, aduk, dan hidangkan.

    Tips: Kamu bisa memisahkan dressing salad di toples terpisah untuk menjaga kesegaran dan rasa salad saat dibawa ke kantor.

    Tidak sulit kan membuat menu makan siang sehat yang nikmat? Temukan beragam tips lainnya seputar produktivitas di Glints Blog, ya! Selain itu, kamu juga bisa mencari tantangan baru di berbagai perusahaan impianmu. Sign up sekarang, dan raih peluang berkarier yang kamu impikan bersama Glints!

      Seberapa bermanfaat artikel ini?

      Klik salah satu bintang untuk menilai.

      Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

      Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

      We are sorry that this post was not useful for you!

      Let us improve this post!

      Tell us how we can improve this post?


      Comments are closed.

      Artikel Terkait