5 Persiapan yang Harus Kamu Lakukan untuk Hadapi Bencana di Kantor

Diperbarui 03 Mar 2023 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Indonesia sering dihadapkan dengan bencana-bencana alam seperti gempa dan banjir. Bencana terjadi tanpa diprediksi, jadi bisa saja kamu alami saat sedang berada di kantor.

    Untuk itu, kamu harus siap sedia menghadapi bencana dalam situasi apapun. Berikut beberapa hal yang perlu kamu persiapkan jika terjadi bencana saat tengah bekerja.

    1. Pahami keadaan di sekitar kantormu

    bencana saat di kantor

    © Unsplash.com

    Hal pertama yang perlu kamu ketahui adalah memahami risiko bencana yang mungkin terjadi di tempat kerjamu.

    Apakah kamu bekerja di lokasi rawan gempa? Apakah area sekitar kantor kamu merupakan daerah rawan banjir?

    Selain risiko bencana alam, kamu juga harus memperhatikan risiko bencana yang berhubungan langsung dengan pekerjaanmu.

    Misalnya, terdapat risiko bencana kebakaran jika kamu bekerja dengan listrik tegangan tinggi.

    Pahami juga bagaimana lingkungan kerjamu. Apakah kamu bekerja di gedung bertingkat?

    Apakah kamu bekerja di ruangan dengan bayang benda yang rentan jatuh atau melukaimu jika terjadi bencana?

    Perhatikan risiko-risiko tersebut agar kamu dapat memahami apa yang perlu dilakukan saat bencana terjadi.

    2. Pahami skema penanggulanan bencana di kantormu

    © Freepik.com

    Setiap perusahaan memiliki bidang risk management yang bertanggung jawab atas keamanan dan keselamatan perusahaan, termasuk karyawannya.

    Salah satu tugas dari bidang tersebut adalah merancang skema penanggulangan bencana untuk perusahaan. Sebagai karyawan, kamu harus memahami skema tersebut.

    Hal ini termasuk memahami skema evakuasi darurat jika bencana alam terjadi saat di kantor. Ikutilah pelatihan penanggulangan bencana jika diadakan oleh kantormu.

    Baca Juga: Kamu Pekerja? Baca 11 Panduan Menghadapi New Normal Untukmu

    3. Backup semua pekerjaanmu secara berkala

    © Freepik.com

    Meski kantormu memiliki disaster recovery plan yang akan mengamankan semua data perusahaan ketika terjadi bencana, tidak ada salahnya berjaga-jaga.

    Lakukan backup untuk semua data pekerjaanmu secara berkala. Kamu bisa menyimpannya di harddisk khusus, atau menggunakan cloud service.

    4. Buat rencana evakuasi pribadi

    Walaupun kantor telah menyediakan skema penanggulangan bencana, kamu juga harus membuat rencana evakuasi pribadi.

    Apa yang akan kamu lakukan ketika bencana terjadi? Siapa yang akan kamu hubungi terlebih dahulu?

    Menurut laman resmi Palang Merah Dunia, kamu perlu membuat rencana evakuasi untukmu dan rekan kerja.

    Tentukan beberapa alternatif rute evakuasi yang memungkinkan dari tempat kerjamu.

    Tentukan juga beberapa alternatif tempat evakuasi yang memungkinkan, misalnya posko evakuasi atau kediaman keluarga yang dekat dari kantor.

    Buatlah skema dan latihlah skema evakuasi tersebut setidaknya dua kali dalam setahun.

    Baca Juga: Kerap Disentuh, 11 Barang Kantor Ini Rawan Jadi Wadah Penularan Covid-19

    5. Persiapkan perlengkapan evakuasi

    © Freepik.com

    Hal lain yang perlu dipersiapkan menurut laman resmi Palang Merah Dunia adalah perlengkapan evakuasi.

    Perlengkapan ini termasuk berkas-berkas penting dan perlengkapan lainnya untuk bertahan hidup dari bencana.

    Perlengkapan tersebut termasuk kebutuhan makanan dan sanitasi yang cukup untuk bertahan hidup selama 3 hingga 14 hari.

    Perlengkapan lainnya juga termasuk perlengkapan medis dan obat-obatan.

    Simpanlah perlengkapan tersebut di tempat yang mudah dilihat dan dijangkau. Jadi, kamu dapat mengambilnya dengan cepat meskipun dalam kondisi panik.

    Simpan semua berkas-berkas penting di tempat yang menurutmu aman. Buatlah salinan berkas-berkas tersebut dan simpan di tempat yang terpisah.

    Hal ini untuk mengantisipasi hilangnya berkas-berkas tersebut ketika terjadi bencana.

    Buatlah daftar kontak darurat yang bisa dihubungi ketika bencana terjadi.

    Kontak ini tidak hanya memudahkan kamu ketika evakuasi, tapi juga memudahkan petugas evakuasi untuk menghubungkanmu dengan keluarga.

    Baca Juga: 5 Barang yang Wajib Dibawa ke Kantor saat New Normal

    Nah, itu dia 5 hal penting yang perlu kamu persiapkan jika terjadi bencana saat berada di kantor.

    Selain mempersiapkan diri atas bencana yang bisa terjadi kapan pun, kamu juga harus tahu cara menolong teman kerja yang butuh pertolongan pertama jika sakit atau ada masalah medis di kantor.

    Dapatkan tips dan informasi lainnya seputar kehidupan di kantor dengan klik link berikut ini.

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait