Ingin Menahan Hasrat Belanja Online di Jam Kerja? Ikuti 3 Tips Ini!

Diperbarui 18 Jan 2023 - Dibaca 5 mnt

Isi Artikel

    Belanja online menjadi salah satu godaan terbesar bagi para pekerja. Meski demikian, ada saja pekerja yang tergoda mencuri waktu untuk melakukan transaksi belanja online di saat jam kerja.

    Kemudahan transaksi di era digital membuat kita sering kali menghabiskan uang dengan belanja online. Akhirnya, tak terasa uang yang kita punya habis dalam waktu sekejap.

    Semua orang memanfaatkan kemudahan tersebut dengan intensitas yang cukup besar, tak terkecuali para pekerja di saat jam kerja.

    Sebuah riset iPrice yang dilansir dari CNN Indonesia menyebutkan bahwa puncak transaksi belanja online yang dilakukan oleh orang Indonesia terjadi pada pukul 11 siang.

    Tak hanya itu, riset iPrice pun menyebutkan bahwa konsumen Indonesia paling banyak memilih hari Rabu sebagai hari yang ideal untuk melakukan belanja online.

    Dari data tersebut mengarah kepada orang-orang Indonesia yang lebih suka berbelanja online di jam kerja. Melihat fenomena itu, lalu bagaimana cara menahannya serta bahayanya bagi kamu?

    Tenang saja, Glints akan memberikan tips-tipsnya kepadamu.

    Tips Menahan Belanja Online di Jam Kerja

    belanja online di jam kerja

    © Freepik.com

    1. Fokus bekerja

    Tetap fokus pada pekerjaanmu. Hindari penggunaan handphone secara berlebihan atau membuka situs marketplace.

    Dilansir dari Cnet, salah satu cara untuk tidak membuka marketplace terlalu lama adalah dengan menggunakan Google Chrome extension StayFocusd.

    Dengan extension tersebut, kamu bisa mengatur batasan waktu untuk mengunjungi situs marketplace dan tergoda belanja online di jam kerja.

    2. Hindari informasi diskon

    Adanya diskon selalu menarik perhatian untuk melakukan transaksi belanja online. Oleh karena itu, hindari informasi-informasi diskon, baik dari newsletter atau akun media sosial marketplace maupun dari rekan kerjamu.

    Sebisa mungkin tahan hasrat belanjamu jika rekan kerjamu terlanjur memberikan informasi tentang diskon. Lebih baik berhemat terlebih dahulu.

    3. Pikirkan kebutuhan bulanan

    Ingat, pikirkan terkait kebutuhan bulananmu. Jangan sampai, hanya gara-gara belanja online kebutuhan bulananmu jadi tidak terpenuhi sehingga mengakibatkan kamu harus berhutang kepada orang lain.

    Baca Juga: Cara Berhenti Kecanduan Gadget yang Bisa Halangi Produktivitas Kamu

    Bahaya Belanja Online di Jam Kerja

    belanja online di jam kerja

    © Freepik.com

    Hati-hati saat kamu melakukan transaksi online di jam kerja. Pasalnya akan memberikan dampak yang buruk kepadamu.

    1. Ditegur atasan

    Atasan tentu akan memberikan teguran kepadamu ketika kamu keasyikan bermain handphone atau membuka tab marketplace untuk melihat-melihat barang-barang yang ingin kamu beli.

    Jika ini terjadi, ada kemungkinan penilaian kinerjamu turun di mata atasan dan ini tentu membahayakan karier kamu ke depannya.

    Oleh karena itu, simpan hasrat berbelanja online terlebih dahulu saat kerja.

    Baca Juga: Tidak Suka dengan Pekerjaanmu? Ini 5 Tips agar lebih Bahagia di Kantor

    2. Pekerjaan jadi berantakan

    Tak bisa dipungkiri, belanja online di jam kerja akan membuat pekerjaan kamu jadi berantakan sehingga besar kemungkinan produktivitas kerja menurun.

    Kamu akan lebih senang melihat barang-barang di marketplace ketimbang kamu harus menyelesaikan pekerjaan pada saat itu juga.

    Oleh karena itu, hati-hati dengan hal ini karena akan membahayakan dirimu sendiri.

    3. Membuatmu boros

    Sudah dipastikan kamu akan boros saat terus-terusan berbelanja online. Padahal, lebih baik gaji yang kamu terima ditabung terlebih dahulu daripada harus digunakan untuk belanja online.

    Meskipun sifat belanja online terkesan instan, namun sebaiknya kamu harus menghemat uang terlebih dahulu.

    Dilansir dari Psychology Today, apabila kamu suka mendapatkan kepuasan secara instan, kamu termasuk ke dalam kategori orang yang sangat rentan terhadap kecanduan belanja online.

    Jika sudah kecanduan belanja online, tentu akan semakin membuatmu boros.

    Baca Juga: Hemat Pengeluaran Bulanan dengan Tips Berikut Ini

    Itu dia tips-tips menahan hasrat untuk belanja online di jam kerja serta bahaya-bahaya yang menimpamu.

    Lebih baik kurangi kebiasaanmu untuk belanja online, terutama di jam kerja, karena akan berdampak buruk terhadap dirimu sendiri.

    Ingin mengetahui informasi-informasi menarik lainnya seputar dunia kerja? Yuk, segera daftarkan diri kamu ke newsletter blog sekarang juga!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait