Beasiswa Afirmasi: Apa Itu, Syarat Umum, & Komponen Dananya

Diperbarui 12 Agu 2024 - Dibaca 4 mnt

Salah satu program beasiswa yang diberikan LPDP adalah beasiswa afirmasi. Namun, apa itu maksudnya beasiswa afirmasi?

Yuk, pelajari apa itu beasiswa afirmasi di artikel Glints berikut ini!

Apa Itu Beasiswa Afirmasi?

Mengutip situs resmi LPDP, beasiswa afirmasi adalah program beasiswa untuk jenjang magister (S2) dan doktor (S3) yang diberikan bagi kelompok masyarakat afirmasi.

Maksud dari kelompok masyarakat afirmasi adalah kelompok minoritas di Indonesia sehingga mereka memiliki akses untuk mendapatkan pendidikan yang tinggi.

Kelompok afirmasi sendiri di antaranya adalah sebagai berikut.

  • individu dari daerah tertinggal
  • individu dari alumni penerima beasiswa Bidikmisi
  • individu berprestasi dari keluarga miskin/prasejahtera
  • individu berprestasi dalam bidang olahraga, seni/budaya, dan keagamaan tingkat nasional serta internasional
  • individu penyandang disabilitas
  • individu berprestasi dalam olimpiade sains tingkat nasional atau internasional
  • individu yang merupakan lulusan pondok pesantren
Baca Juga: Beasiswa BAZNAS 2024: Jenis, Syarat, dan Jadwal Pendaftaran

Syarat Umum Beasiswa Afirmasi

Tentunya, ada beberapa persyaratan umum yang harus seorang pelamar beasiswa afirmasi penuhi terlebih dahulu agar bisa diterima.

Masih mengutip situs resmi LPDP, berikut adalah beberapa syarat umum yang perlu dipenuhi pelamar agar mendapatkan beasiswa afirmasi.

  • Warga Negara Indonesia.
  • Sudah menyelesaikan studi D4 atau S1 untuk beasiswa magister (S2).
  • Sudah menyelesaikan program program magister (S2), dokter spesialis, atau dokter subspesialis untuk beasiswa doktor (S3).
  • Pendaftar yang sudah menyelesaikan studi magister (S2) tidak boleh mendaftar program beasiswa magister (S2) lagi.
  • Pendaftar yang telah menyelesaikan studi doktor (S3) tidak diizinkan mendaftar pada program beasiswa doktor (S3) lagi.
  • Pendaftar lulusan perguruan tinggi dari luar negeri wajib melampirkan hasil penyetaraan ijazah dan hasil konversi IPK dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kementerian Agama.
  • Pendaftar yang pernah menempuh studi namun tidak menyelesaikan studi pada program magister ataupun doktor dapat mendaftar Beasiswa LPDP di jenjang studi yang sama, dibuktikan dengan melampirkan surat pemberhentian/sejenisnya sebagai mahasiswa dari perguruan tinggi tersebut.
  • Melampirkan surat rekomendasi sesuai dengan persyaratan masing-masing program yang diterbitkan paling lama 1 (satu) tahun di bulan yang sama dengan waktu pendaftaran beasiswa.
  • Memilih perguruan tinggi tujuan dan program studi sesuai dengan ketentuan LPDP.
  • Memilih kelas reguler atau kelas yang sudah ditetapkan oleh LPDP.
  • Menyetujui surat pernyataan yang telah disediakan pada aplikasi pendaftaran beasiswa LPDP.
  • Menulis profil diri termasuk riwayat pendidikan yang tidak diselesaikan (tidak lulus) pada aplikasi pendaftaran.
  • Menulis komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi di Indonesia.
  • Menulis Proposal Penelitian bagi pendaftar program pendidikan doktor.
  • Jika memiliki publikasi ilmiah, prestasi kejuaraan/nonkejuaraan, dan pengalaman organisasi, pendaftar mengisi riwayat publikasi ilmiah, prestasi kejuaraan/nonkejuaraan, dan pengalaman organisasi pada aplikasi pendaftaran.
Baca Juga: Beasiswa Perintis 2024: Program, Jenis, dan Persyaratannya

Komponen Dana Beasiswa Afirmasi

Penerima beasiswa afirmasi LPDP tentunya akan mendapatkan bantuan dana untuk menyelesaikan studinya.

Baca Juga :  Transkrip Nilai: Apa Itu, Fungsi, Cara Mendapatkannya

Berikut adalah beberapa komponen dana yang ada dalam beasiswa afirmasi masih menurut situs resmi LPDP.

1. Dana pendidikan

  • dana pendaftaran
  • dana SPP/tuition fee/uang kuliah tunggal
  • dana tunjangan buku
  • dana penelitian tesis/disertasi
  • dana seminar internasional
  • dana publikasi jurnal internasional

2. Dana pendukung

  • dana transportasi
  • dana aplikasi visa
  • dana asuransi kesehatan
  • dana kedatangan
  • dana hidup bulanan
  • dana lomba internasional
  • dana tunjangan keluarga khusus mahasiswa jenjang doktor
  • dana keadaaan darurat apabila diperlukan
Baca Juga: Beasiswa BPI: Pengertian, Jenis, dan Persyaratannya

Itu adalah paparan singkat seputar beasiswa afirmasi yang bisa kamu pelajari.

Intinya, beasiswa ini dikhususkan bagi mahasiswa yang tergabung dalam kelompok afirmasi seperti ditetapkan pihak LPDP.

Selain paparan di atas, kamu bisa mendapatkan lebih banyak informasi seputar beasiswa dengan baca kumpulan artikel kategori Info & Tips Beasiswa yang ada di Glints Blog.

Kamu bisa mendapatkan beragam informasi seperti syarat dan cara daftar beasiswa hingga tips untuk lolosnya.

Menarik bukan? Yuk, klik di sini sekarang untuk akses dan baca ragam artikelnya secara gratis!


Comments are closed.

Artikel Terkait

Glints TapLoker Icon