20 Aplikasi Investasi yang Mudah dan Cocok Untuk Kamu Coba

Diperbarui 23 Jun 2023 - Dibaca 13 mnt

Isi Artikel

    Sebagai anak muda, kamu perlu membuat rencana keuangan di masa mendatang. Salah satunya adalah dengan berinvestasi. Kini, ada beragam aplikasi investasi yang memudahkanmu untuk mewujudkan hal tersebut.

    Investasi sendiri menurut Investopedia, adalah sebuah aset atau sesuatu yang dimiliki guna mendatangkan keuntungan di masa mendatang. 

    Aset untuk di investasikan pun bisa bermacam-macam, mulai dari reksa dana, saham, properti, hingga emas. Investasi memiliki kesan penuh risiko dan ribet, tapi ternyata tidak sepenuhnya demikian. 

    Pada artikel kali ini, Glints akan memberikan beberapa aplikasi investasi untukmu agar kamu bisa berinvestasi dengan mudah.

    Baca Juga: Cara Investasi Saat Nilai Tukar Rupiah Anjlok

    Aplikasi Investasi Reksa Dana

    Salah satu instrumen investasi yang cukup populer adalah reksa dana.

    Mengutip dari Idx, reksa dana bisa diartikan sebagai wadah yang dipergunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal untuk selanjutnya diinvestasikan dalam portofolio efek oleh manajer investasi. 

    Untuk kamu yang tertarik berinvestasi di reksa dana, berikut adalah aplikasi-aplikasi yang bisa kamu unduh untuk menjalankan investasi. 

    1. Bibit

    Salah satu aplikasi investasi reksa dana yang bisa kamu gunakan adalah Bibit. Tampilannya cukup simpel dan mudah digunakan.

    Kamu bisa langsung men-download-nya di App Store dan Google Play.

    2. Bareksa

    Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan adalah Bareksa. Selain reksa dana, aplikasi ini juga menyediakan pilihan investasi lain seperti obligasi.

    Bareksa cukup mudah digunakan karena tersedia di App Store dan Google Play.

    3. Tanamduit

    Selanjutnya adalah aplikasi Tanamduit. Seperti Bareksa, aplikasi ini juga menyediakan pilihan investasi lain.

    Di Tanamduit, instrumen yang ditawarkan di antaranya adalah asuransi, dan SBN (Surat Berharga Negara).

    Untuk kamu yang tertarik, bisa langsung men-download di App Store dan Google Play

    4. ONe Mobile OCBC NISP

    Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk berinvestasi reksadana adalah ONe Mobile OCBC NISP.

    Di aplikasi ini, kamu bisa mulai berinvestasi reksadana dengan modal awal Rp20 ribu saja. Pilihan investasinya pun beragam sehingga memberimu opsi untuk memenuhi kebutuhan investasimu.

    Jika tertarik, kamu bisa langsung men-download aplikasinya di App Store dan Google Play.

    Baca Juga: Jangan Takut! Ini Pilihan Bijak Investasi untuk Pemula

    Aplikasi Investasi Saham

    Instrumen lain yang bisa kamu gunakan untuk berinvestasi adalah saham. Bisa dibilang, instrumen ini sudah cukup terkenal.

    Kembali mengutip dari IDX, saham merupakan salah satu instrumen pasar keuangan yang paling populer.

    Saham diterbitkan oleh perusahaan yang ingin mendapatkan modal dari masyarakat. Ternyata, bagi kamu yang ingin berinvestasi saham, sudah banyak aplikasi yang tersedia, loh.

    Berikut beberapa aplikasi nya. 

    1. Stockbit

    Dalam berinvestasi saham, kamu bisa menggunakan aplikasi Stockbit. Tampilannya yang sederhana membuatnya mudah digunakan. 

    Kamu bisa langsung men-download-nya di App Store dan Google Play.

    2. IpotGO

    Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk berinvestasi saham adalah IpotGO. Penggunaannya cukup mudah sehingga tak heran cukup populer digunakan.

    IpotGO bisa di-download di App Store dan Google Play

    Sebenarnya, masih banyak aplikasi investasi saham yang bisa kamu jajal. Kamu tinggal menyesuakainnya dengan kebutuhan dan kenyamananmu.

    3. Ajaib

    Ajaib menjadi salah satu aplikasi untuk berinvestasi saham yang populer.

    Aplikasi ini mudah untuk digunakan pemula karena memiliki fitur yang memungkinkan investor mempelajari kekuatan suatu perusahaan.

    Tak hanya itu, kamu juga bisa membandingkan berbagai perusahaan yang bergerak di bidang industri serupa.

    Ajaib sudah tersedia di App Store dan Google Play.

    4. BCAS

    Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk investasi saham adalah BCAS atau BCA Sekuritas.

    Di aplikasi ini kamu bisa melihat perkembangan naik turunnya nilai saham secara real time. Tak hanya itu, kamu juga bisa melakukan jual beli saham dengan mudah dan cepat berkat fitur quick order.

    Kamu bisa men-download aplikasi ini secara gratis di App Store dan Google Play

    Aplikasi Investasi P2P Lending

    Instrumen kali ini mungkin kurang disadari oleh para pemula. Namun ternyata, peer-to-peer (P2P) lending atau sering dikenal sebagai peminjaman online bisa dibilang sebagai salah satu investasi loh.

    Ini karena kamu bisa mendapatkan lebih dari apa yang kamu investasikan.

    Namun, untuk berinvestasi di P2P lending kamu harus berhati-hati. Pastikan bahwa penyelenggara sudah berizin dan terdaftar oleh OJK.

    Nah, berikut adalah beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan. 

    1. Koinworks

    Koinworks merupakan salah satu aplikasi P2P lending yang cukup popular. Fitur yang dibawa aplikasi ini cukup lengkap dan memudahkanmu untuk berinvestasi meskipun masih seorang pemula.

    Kamu bisa men-download-nya di App Store dan Google Play.

    2. Amartha

    Selanjutnya adalah Amartha. Hal berbeda ditawarkan oleh Amartha karena investasi yang diberikan ditujukan kepada UMKM di penjuru Indonesia. Kamu juga bisa bebas memilih untuk siapa investasimu disalurkan.

    Kamu dapat men-download aplikasi ini di App Store dan Google Play.

    3. Investree

    Aplikasi investasi P2P lending lainya adalah Investree. Meskipun awalnya Investree bergerak di bidang konvensional, saat ini terdapat pilihan investasi syariah.

    Tak hanya itu, Investree juga memberikan fitur investasi reksa dana.

    Bagi kamu yang berminat bisa langsung men-download-nya di App Store dan Google Play.

    4. Akseleran

    Kamu juga bisa melakukan investasi P2P lending di Akseleran. Aplikasi ini memungkinkanmu untuk mulai berinvestasi P2P lending dengan dana mulai dari Rp100.000 saja.

    Tak hanya itu, seleksi yang dilakukan terhadap pihak peminjam danamu juga ketat. Jadi, dana investasimu bisa tetap aman.

    Jika tertarik, kamu bisa download aplikasi ini di App Store dan Google Play.

    Aplikasi Investasi Emas

    Kemajuan teknologi juga membuatmu bisa berinvestasi emas secara digital.

    Nah, berikut adalah beberapa aplikasi untuk investasi emas yang bisa kamu gunakan.

    1. Pegadaian Digital

    Kamu bisa berinvestasi emas secara digital dengan menggunakan aplikasi Pegadaian Digital.

    Di aplikasi ini, kamu bisa membuka rekening pertama dengan modal minimal Rp50.000 saja.

    Aplikasi ini bisa kamu download secara gratis di App Store dan Google Play.

    2. Tabungan Emas Tokopedia

    Aplikasi e-commerce ini juga memungkinkanmu untuk nabung emas. Kamu bisa membeli kepingan emas dengan harga mulai dari Rp5.000.

    Tentunya, emas digital yang disediakan juga aman karena pihak penyedianya yang bekerja sama dengan Tokopedia berada dalam naungan OJK dan Bappebti.

    3. Tabungan Emas Shopee

    Kamu pun bisa melakukan investasi emas di aplikasi Shopee. Meski terkenal sebagai platform marketplace, kamu juga bisa berinvestasi emas di sini, lho.

    Layanan investasi emas di Shopee sendiri sudah bekerja sama dengan Pegadaian. Sehingga, keamanannya sudah terjamin dan diawasi langsung oleh OJK.

    4. Pluang

    Pluang menjadi salah satu aplikasi lain yang memungkinkanmu untuk berinvestasi emas. Tentunya, platform investasi ini juga sudah berlisensi Bappebti dan dijamin keamanannya oleh KBI.

    Sehingga, kamu bisa melakukan investasi emas di aplikasi ini dengan aman dan mudah.

    Aplikasi ini pun sudah tersedia di App Store dan Play Store dan bisa kamu download secara gratis.

    Aplikasi Investasi Koin Digital

    Saat ini, koin digital atau cryptocurrency menjadi salah satu instrumen investasi yang semakin populer.

    Nah, kamu pun bisa berinvestasi di cryptocurrency dengan berbagai aplikasi berikut.

    1. Tokocrypto

    Kamu bisa berinvestasi cryptocurrency di aplikasi Tokocrypto. Aplikasi ini memungkinkanmu berinvestasi di koin digital yang masuk dalam 500 besar coinmarketcap.com.

    Tak hanya itu, minimum deposit yang dibutuhkan juga hanya Rp50 ribu saja.

    Kamu bisa men-download aplikasi ini di App Store dan Play Store.

    2. Pintu

    Aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk investasi cryptocurrency adalah Pintu. Di aplikasi ini, kamu hanya membutuhkan Rp22 ribu untuk membuat deposit awalmu.

    Tak hanya itu, di aplikasi ini pun kamu tidak akan ditarik biaya ketika melakukan transaksi.

    Aplikasi ini bisa kamu download di App Store dan Play Store.

    3. Upbit Indonesia

    Aplikasi investasi koin digital lain yang bisa kamu gunakan adalah Upbit Indonesia. Di aplikasi ini, kamu bisa mengecek harga koin digital secara real time.

    Kamu bisa men-download aplikasi ini di App Store dan Play Store.

    4. Indodax

    Indodax menjadi aplikasi lainnya yang bisa kamu gunakan untuk berinvestasi koin digital. Keamanan dan kemudahan bertransaksi di aplikasi ini terjamin.

    Aplikasi ini memberi perlindungan 2FA dengan kombinasi verifikasi melalui email dan SMS.

    Jika tertarik menggunakan aplikasi ini, kamu bisa download di App Store dan Play Store.

    Baca Juga: Berbagai Plus Minus Menabung dan Investasi agar Kamu Tak Bingung Memilih

    Itulah tadi beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk memulai investasimu. Sebelum berinvestasi, pastikan kamu memahami risikonya yah!

    Nah, selain informasi ini kamu bisa tahu lebih banyak seputar keuangan dengan baca kumpulan artikel yang telah Glints persiapkan.

    Ada ragam informasi, tips, dan trik bermanfaat seputar keuangan yang tentunya membantumu lebih bijak dalam mengelola keuangan.

    Tertarik? Klik di sini untuk cek dan baca kumpulan artikelnya.

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.2 / 5. Jumlah vote: 12

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait