5 Tips Live Streaming YouTube untuk Jangkau Banyak Audiens

Tayang 06 Feb 2021 - Dibaca 8 mnt

Isi Artikel

    Disadari atau tidak, live streaming lewat YouTube merupakan strategi yang bagus untuk meningkatkan jangkauan audiens, asalkan dilakukan dengan tips yang tepat.

    Tak bisa dimungkiri, kebanyakan audiens sekarang memang lebih suka menonton video ketimbang membaca blog.

    Bahkan, menurut Live Stream, 80% audiens lebih suka menonton live video dibandingkan dengan membaca blog.

    Nah, dari semua platform yang menyediakan live streaming, YouTube memegang angka sebesar 70% sebagai platform favorit dari audiens, menurut Live Stream.

    Dengan angka tersebut, YouTube mengalahkan Facebook dengan persentase 66%.

    Melihat data-data tersebut, kamu pasti ingin memasukan YouTube live streaming sebagai strategi marketing-mu ke depan.

    Sebelum itu, pahami beberapa tips dari Glints terlebih dahulu di bawah ini, yuk!

    1. Pilih waktu live yang tepat

    © Pexels.com

    Pada dasarnya, tidak ada waktu yang tepat untuk memulai live streaming. 

    Meskipun begitu, dilansir dari Hootsuite, kamu dapat memperkirakan kapan waktu yang tepat dengan menganalisis performa YouTube lewat YouTube Analytics.

    Cari tahu, kira-kira di jam berapa tayangan live-mu banyak ditonton oleh audiens. Jika tidak, cari juga pada pukul berapa penontonmu banyak yang online.

    Apabila masih kurang yakin, buat polling di Instagram atau YouTube, kira-kira kapan waktu yang pas untuk melakukan live streaming.

    Setelah menentukan waktu yang bagus, segera nyalakan alarm supaya kamu tidak lupa dan dapat mempersiapkannya dengan matang.

    Baca Juga: 5 Kursus Online untuk Belajar A-Z YouTube Marketing

    2. Persiapkan tempat dan alat-alat

    tips live streaming youtube

    © Freepik.com

    Tips lainnya sebelum melakukan live streaming di YouTube adalah memastikan tempat yang bagus untuk pengambilan video.

    Usahakan, cari tempat dengan pencahayaan yang bagus. Jika tidak, bisa ditambahkan dengan lighting sendiri.

    Selain itu, atur juga mic-nya agar suara terdengar jelas di telinga audiens nanti. Jangan lupa, kamera sudah stand by dengan baik dan tertata sesuai dengan background yang ingin ditampilkan.

    Terlepas dari semua itu, jika belum punya alat yang memadai, kamu bisa memaksimalkan perlengkapan yang sudah dimiliki.

    3. Promosikan acara live streaming

    © Freepik.com

    Jika ingin mendapatkan lebih banyak audiens, sebaiknya promosikan acaramu terlebih dahulu, baik melalui media sosial pribadi atau memasang iklan.

    Buat terlebih dahulu desain banner yang akan disebarkan. 

    Selain menyebarkannya di media sosial pribadi, kamu juga bisa meminta bantuan kepada orang-orang terdekatmu untuk menyebarkan banner tersebut.

    Jika perlu, buat teaser yang bagus sebagai gambaran mengenai live streaming-mu nanti.

    Hal tersebut akan meningkatkan rasa penasaran audiens sehingga semakin tertarik untuk menontonmu.

    Baca Juga: Ikuti 7 Langkah Ini untuk Membuat Konten yang Berkualitas di YouTube

    4. Berinteraksi dengan penonton

    © Freepik.com

    Sejatinya, penonton mempunyai jiwa. Jadi, jangan jadikan mereka layaknya patung. Oleh karena itu, tips paling penting dalam melakukan live streaming di YouTube adalah lakukan interaksi kepada semua penontonmu.

    Misalnya, ucapkan terima kasih kepada mereka karena telah menonton videomu. Kemudian, aktifkan kolom komentar supaya penonton dapat bertanya langsung kepadamu.

    Jangan lupa untuk membacakan komentar-komentar tersebut dan menjawabnya langsung.

    Intinya, bangun atmosfer yang ramah dan menyenangkan saat live streaming supaya audiens bertahan sampai akhir.

    Sering kesusahan dalam berbicara di depan kamera atau banyak orang? Jangan khawatir, Glints ExpertClass akan memberikan solusi dari permasalahan tersebut.

    Glints ExpertClass menyediakan kelas online dengan berbagai macam tema, termasuk cara meningkatkan skill komunikasi serta tips lancar public speaking.

    Tak hanya itu, kamu juga bisa memilih kelas perihal YouTube marketing sehingga cocok diterapkan saat live streaming nanti.

    5. Analisis performa live streaming

    tips live streaming youtube

    © Freepik.com

    Hal yang kadang sering dilupakan oleh orang-orang adalah tidak menganalisis performa live streaming-nya.

    Padahal, hasil analisis tersebut dapat kamu jadikan sebagai acuan untuk membuat live steraming yang lebih baik lagi ke depannya.

    Cari tahu, berapa banyak audiens yang penonton videomu sampai akhir. 

    Jika persentase lebih sedikit dibandingkan dengan rata-rata audiens yang meninggalkan videomu, itu bisa menjadi pelajaran ke depannya.

    Mungkin, videomu kurang interaktif atau background dan tata letak pencahayaanmu kurang.

    Baca Juga: Viewers YouTube Tak Kunjung Naik? Gunakan 6 Tools SEO YouTube Ini!

    Demikian lima tips yang bisa kamu aplikasikan dalam menjalankan live streaming lewat YouTube.

    Sudah siap untuk memulai live streaming? Ingat, jangan lupa bangun interaksi dengan asyik dan menyenangkan, ya!

    Jika punya pengalaman menarik saat melakukan siaran langsung, kamu juga bisa bagikan pengalaman tersebut di kolom komentar.

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 2.8 / 5. Jumlah vote: 5

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait