Kesempatan Emas Lulusan 2020, Punya Banyak Waktu untuk Rancang Rencana

Diperbarui 13 Des 2023 - Dibaca 8 mnt

Isi Artikel

    Pandemi di awal tahun ini membuat lulusan 2020 sulit mencari kegiatan seru untuk dilakukan. Akan tetapi, momen ini justru ‘memaksa’ kita untuk refleksi diri dalam perencanaan karier ke depannya. 

    Daripada banyak bengong, lebih baik dimanfaatkan untuk kontemplasi dan cari tahu apa yang sebenarnya diinginkan, bukan?

    Mengingat persaingan di dunia kerja semakin ketat bagi fresh graduate, yuk, simak manfaat refleksi diri mengenai karier dan apa yang harus dilakukan!

    Manfaat Refleksi Diri selama Pandemi

    Lebih tahu diri sendiri

    refleksi diri dalam karier

    © Freepik.com

    Selama pandemi, kamu jadi punya lebih banyak waktu bersama keluarga dan tentunya diri sendiri.

    Alhasil, kamu juga jadi lebih tahu dirimu sendiri, bagaimana reaksimu ketika tahu harus karantina mandiri, tidak bisa bertemu orang terdekat, dan larangan lainnya. 

    Nah, momen ini sebenarnya bisa kamu manfaatkan untuk refleksi diri mengenai pilihanmu dalam karier.

    Lulus kuliah, lalu apa lagi? Apakah kamu ingin S-2 baru meniti karier, atau mulai kerja dari sekarang?

    Memang menyebalkan tidak bisa melakukan kegiatan seperti biasa dan ambil keputusan dengan mudah. 

    Meskipun begitu, ini bisa dilihat sebagai kesempatan emas bagimu untuk mencari tahu apa yang sebenarnya kamu inginkan.

    Baca Juga: Lanjut Kerja atau Kuliah S2, Ya?

    Punya rencana karier yang matang

    refleksi diri dalam karier

    © Freepik.com

    Baru saja lulus kuliah, tidak bisa ke mana-mana, tetapi masih bingung juga ingin mencari kerja di bidang apa? 

    Ini adalah saat yang tepat bagimu untuk refleksi dan melihat ke dalam diri, mengetahui apa yang kamu mau, dan membuat rencana karier yang matang. 

    Pasti pernah dengar pertanyaan, “Apa rencana kariermu untuk 5 tahun ke depan? Apa yang kamu ingin lakukan?”.

    Sebagai #GenerasiBeda, kamu memiliki waktu untuk benar-benar memikirkan itu semua sejak awal.

    Bukankah itu sebuah keunggulan?

    Yakin dengan jalan yang dipilih

    © Freepik.com

    Ketika menanyakan tentang jalur karier yang harus dipilih, banyak orang yang menjawab, “Ikuti kata hatimu”.

    Memang benar kamu harus ikuti kata hati, karena pekerjaan itu akan kamu jalani setiap hari. 

    Maka dari itu, ketika sedang memikirkan pilihan karier yang akan diambil, coba untuk dengarkan betul apa kata hatimu.

    Akan tetapi, ketika mendengarkan isi hati, penting bagimu untuk tidak jadi mengambil keputusan berdasarkan rasa takut, dilansir dari Payscale

    Takut tidak ada perusahaan yang menerima fresh graduate sepertimu? Takut kehilangan kesempatan karena tidak ada kepastian?

    Kemungkinan besar, memang kamu akan mendapatkan kerja yang tidak sesuai jurusan di masa pandemi ini. 

    Baca Juga: Ingin Mulai Karier yang Tidak Sejalur dengan Jurusan Kuliah? Ikuti 5 Tips Ini

    Setidaknya, yakinkan dulu bahwa kamu memang butuh dan bisa menjalankan pekerjaan tersebut. Jangan pilih jalur karier berdasarkan rasa takut, ya. 

    Kamu punya waktu untuk memikirkan karier dan merencanakannya secara matang, maka gunakanlah sebijak mungkin.

    Pertanyaan yang Harus Ditanyakan pada Diri Sendiri

    Ketika melakukan refleksi mengenai pilihan yang akan diambil dalam karier, ada beberapa hal yang harus kamu tanyakan pada diri sendiri.  

    Berikut adalah beberapa contoh pertanyaannya.

    1. “Apa saja kelebihan yang saya miliki?”

    refleksi diri dalam karier

    © Freepik.com

    Setelah berpikir dan kontemplasi berbulan-bulan, pasti setidaknya kamu punya gambaran mengenai siaa dirimu sebenarnya. 

    Apa yang kamu suka? Kelebihan apa yang membuatmu beda dari orang lain? Apakah ada skill baru yang dipelajari dan berguna untuk dunia kerja? 

    Misalkan, salah satu keunggulanmu sebagai fresh graduate dan #GenerasiBeda adalah punya banyak waktu untuk mengikuti kursus online.

    2. “Karier sebagai apa yang saya inginkan?”

    © Freepik.com

    Setelah refleksi diri mengenai pilihan dalam karier, mungkin kamu langsung tahu ingin menjalani profesi sebagai apa. 

    Namun, bagaimana kalau tidak ada perusahaan yang membuka lowongan untuk posisi itu? Padahal, kamu butuh segera dapat kerja agar tidak terlalu lama menganggur.  

    Mengutip The Balance Careers, tidak apa jika memang nantinya mengubah jalur karier, kok. 

    Setidaknya, jangan terlalu jauh dari apa yang kamu inginkan.

    Misalnya, kamu ingin bekerja sebagai digital marketer

    Tak apa jika untuk sekarang kamu memulai dari jadi content writer, karena keterkaitannya terbilang masih tidak terlalu jauh.

    Baca Juga: Pro dan Kontra Memilih Karier yang Tidak Sesuai Jurusan Kuliah

    3. “Tantangan apa yang mungkin saya hadapi jika memilih jalur ini?”

    © Freepik.com

    Ketika sedang merefleksikan jalur karier yang ingin dipilih, tanyakan pada dirimu sendiri tentang tantangan yang akan dihadapi.

    Kalau kerja di luar jurusan, apa saja konsekuensinya? Kalau sesuai tetapi perusahaannya tak cukup dikenal, bagaimana nantinya? 

    Tanyakan itu semua sampai kamu yakin sudah menentukan pilihan yang tepat.

    Setelah refleksi diri dan mencari tahu apa yang diinginkan, kamu bisa menuliskan harapanmu dalam dunia karier ke depannya.

    Tak hanya untuk diri sendiri, tulisan tersebut bisa kamu bagikan dengan lulusan tahun 2020 lainnya di kompetisi Write Your Own Normal dari Glints Indonesia. 

    Dengan mengikuti kompetisi ini, kamu juga bisa melihat hasil refleksi diri teman-teman seangkatan lainnya dengan nasib serupa. 

    Tak hanya itu, ada hadiah dengan total nilai Rp 20 juta, lho!

    Penasaran cara ikutnya? Cari tahu lebih lengkap seputar kompetisi Write Your Own Normal di sini, yuk!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 0 / 5. Jumlah vote: 0

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait