6 Tips yang Harus Kamu Perhatikan saat Memilih Kursus Online

Diperbarui 01 Apr 2021 - Dibaca 8 mnt

Isi Artikel

    Saat ini, belajar secara online sedang digemari oleh banyak orang. Jika ingin mengikutinya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat memilih kursus online.

    Setiap orang ingin mengembangkan skill-nya untuk mempersiapkan diri meniti karier di masa depan.

    Salah satu cara yang efektif dalam melakukan hal tersebut adalah dengan mengikuti kursus online.

    Akan tetapi, masih ada beberapa orang yang masih bingung dalam memilih kelas virtual karena berbagai macam faktor.

    Nah, daripada semakin bingung, berikut Glints akan memberikan tips-tips kepadamu dalam memilihnya. Simak tipsnya sampai selesai, ya!

    1. Tentukan Topik yang Diminati

    memilih kursus online

    © Freepik.com

    Hal pertama yang harus diperhatikan dalam memilih kursus online adalah menentukan topik yang kamu minati.

    Kira-kira saat ini kamu ingin belajar di bidang apa? Apakah kamu ingin mengikuti kursus online untuk meningkatkan skill dalam dunia kerja atau hanya ingin menambah wawasan saja?

    Dilansir dari Future Learn, dengan menentukan topik, kamu akan mengetahui mana yang ingin dipelajari atau mungkin tidak.

    Sebagai contoh, kamu ingin belajar mengenai digital marketing. Maka, cari kursus online yang menyediakan topik mengenai hal tersebut atau hal yang berkaitan dengan bidang tersebut.

    2. Pertimbangkan Harga yang Cocok

    © Freepik.com

    Mungkin ada beberapa orang yang memiliki kendala finansial saat ingin mengikuti kursus online.

    Sebenarnya, saat ini ada beberapa kelas yang tidak perlu membayar atau gratis untuk mengikutinya.

    Namun, beberapa kursus online gratis materinya kurang begitu mendalam.

    Oleh karena itu, penting untuk mencari penyedia kursus online yang menyediakan harga terjangkau untuk semua kalangan, baik untuk mahasiswa ataupun karyawan.

    Nah, Glints sendiri mempunyai program yang bernama Glints ExpertClass, di mana di dalamnya terdapat berbagai macam kursus online dengan harga terjangkau.

    Kamu bisa melihat beragam pilihan kelasnya di sini.

    Baca Juga: Di Rumah Saja? Tetap Produktif dengan Belajar 6 Skill Baru Ini

    3. Baca Materi Kursus Online

    memilih kursus online

    © Freepik.com

    Hal lainnya yang harus diperhatikan saat memilih kursus online adalah materi-materinya.

    Biasanya, dalam deskripsi kelas tertera materi-materi yang akan disampaikan oleh pembicara.

    Nah, dari situ kamu bisa melihatnya terlebih dahulu, kira-kira apakah sesuai dengan yang ingin kamu pelajari atau tidak.

    Pasalnya, menentukan topik saja tidak cukup. Terkadang, materi yang dibicarakan tidak sama dengan apa yang kamu inginkan.

    4. Perhatikan Jadwal

    © Freepik.com

    Mungkin ini terdengar sepele. Namun, terkadang banyak orang yang tidak memperhatikan jadwal kursus online sehingga sering kali bertabrakan dengan jadwal lain.

    Alhasil, kelas yang telah diikuti tidak berjalan dengan maksimal.

    Menurut Northeastern, apabila ingin mengikuti kursus online, setidaknya sediakan waktu kosong dalam satu minggu.

    Misalnya, kamu ingin mengikuti kursus online di hari Rabu pada pukul 7 malam. Maka, mau tidak mau kosongkan agenda di jadwal tersebut.

    Kalau perlu, atur alarm di jam tersebut agar kamu tidak lupa bahwa ada jadwal kursus online.

    Baca Juga: 4 Cara agar Kamu Dapat Mengasah Skill saat WFH

    5. Pertimbangkan Metode Pembelajarannya

    memilih kursus online

    © Freepik.com

    Nah, mungkin ini adalah salah satu hal penting untuk kamu pertimbangkan saat memilih kursus online.

    Pasalnya, dari semua kursus yang ada biasanya menyediakan beragam metode pengajaran yang berbeda-beda.

    Ada yang hanya membaca modul, melihat video pembelajaran, sampai metode pembelajaran seperti webinar.

    Kira-kira kamu cocok ikut metode pembelajaran yang seperti apa?

    Jika ingin langsung melakukan sesi tanya jawab kepada pembicara, metode webinar bisa jadi opsimu dalam memilih kursus online.

    Sebab, di tengah-tengah penjelasan dari pembicara, kamu bisa bertanya kepadanya langsung apabila ada hal yang belum dimengerti.

    6. Perhatikan Pembicaranya

    © Freepik.com

    Hal terakhir yang harus dipertimbangkan adalah pembicaranya. Pastikan pemberi materi cukup kompeten atau tidak.

    Untuk mengetahui hal tersebut, kamu bisa mencari tahu terlebih dahulu profil pembicaranya dari internet ataupun lewat media sosial seperti LinkedIn.

    Baca Juga: Intip 6 Cara Menjadi Seorang Freelance Writer di Sini

    Demikian enam tips saat ingin memilih kursus online agar kamu dapat belajar dengan maksimal.

    Apakah kamu sudah siap untuk ikut salah satu kursus online di Glints ExpertClass? 

    Selain harganya yang terjangkau, kamu juga bisa langsung bertanya kepada pembicaranya, lho.

    Tidak hanya itu, kelas yang disediakan pun bermacam-macam, mulai dari product design, marketing, tips dunia kerja, dan masih banyak lagi.

    Tentu saja kelas-kelas itu diajarkan langsung oleh pakarnya dari bidang masing-masing.

    Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, cari kelas favoritmu di Glints ExpertClass sekarang juga!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait