Cover Letter Freelancer: Tips, Contoh, dan Template Gratis

Diperbarui 04 Agu 2023 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Baik melamar pekerjaan full-time atau freelance, cover letter tetap diperlukan. Sebab, dokumen ini berisi penjelasan mengapa kamu adalah kandidat yang tepat untuk perusahaan.

    Lewat cover letter kamu juga bisa “menjual diri” dengan memberikan informasi seputar skill dan pengalaman kerja yang dimiliki.

    Dalam artikel ini Glints akan menjelaskan tips menyusun cover letter bagi freelancer dan template gratisnya.

    Yuk, simak terus penjelasannya di bawah ini!

    Tips Menulis Cover Letter Freelancer

    Biar cover letter yang kamu buat bisa membuat rekruter terkesan, sebaiknya ketahui dulu tips menyusunnya berikut ini:

    1. Gunakan format yang sesuai

    Cover letter merupakan dokumen melamar kerja yang resmi sehingga format penulisannya harus kamu perhatikan baik-baik.

    Ada beberapa informasi yang perlu dicantumkan dalam dokumen ini, seperti:

    • Informasi kontak seperti nama, no telepon, dan email.
    • Pengantar yang menunjukkan minat dan bagaimana kamu menemukan lowongan pekerjaan tersebut.
    • Paragraf yang berisi informasi soal skill dan pengalamanmu.
    • Penutup dengan mengungkapkan terima kasih karena sudah membaca cover letter.

    Jangan lupa tulis cover letter dengan singkat dan padat akan informasi agar tidak lebih dari satu halaman.

    2. Tonjolkan nilai yang kamu miliki

    Tujuan membuat cover letter adalah menunjukkan bahwa kamu memiliki kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan.

    Jadi, menurut Indeed. tunjukkan bagaimana kamu memiliki nilai-nilai yang dibutuhkan tersebut.

    Fokuslah pada bagaimana kemampuan dan pengalamanmu selama ini bisa menguntungkan perusahaan dan membantu mereka lebih maju.

    Tuliskan pencapaianmu dengan data kuantitatif agar lebih mudah dipahami oleh rekruter.

    3. Tunjukkan bahwa kamu telah riset soal perusahaan

    Menurut Enhancv kamu juga bisa menuliskan informasi yang menunjukkan keinginan dan antusiasme untuk bekerja di perusahaan tersebut.

    Tunjukkan bagaimana budaya kerja atau misi perusahaan menarik bagimu sehingga kamu tertarik bekerja di sana.

    Rekruter tentunya akan lebih tertarik kepada kandidat yang memiliki antusias tinggi pada perusahaan.

    Baca Juga: 12 Cara Ampuh Mencari Klien untuk Freelancer

    4. Soroti keunikan yang kamu miliki

    Tips menulis cover letter untuk freelancer yang satu ini juga harus kamu coba. Pasalnya, keunikanmu bisa membuatmu terlihat menonjol dari kandidat lain.

    Kamu bisa menjelaskan apa hal yang kamu sukai dari pekerjaanmu sebagai freelancer dan mengapa tertarik dengan posisi yang sedang dilamar.

    Informasi detail mengenai passion dan kepribadian yang ditulis di cover letter dapat membuat rekruter lebih mengenalmu sebelum bertemu saat wawancara.

    5. Buat penutup dengan call to action

    Pada bagian penutup cover letter, kamu juga bisa menyisipkan call to action untuk membuat rekruter melakukan tindakan spesifik.

    Misalnya, kamu bisa meminta rekruter untuk menghubungimu lewat telepon jika ada hal yang ingin ditanyakan mengenai kualifikasimu.

    Lalu, jangan lupa ucapkan terima kasih kepada rekruter di bagian penutup karena mereka telah menyempatkan waktu membaca cover letter-mu.

    6. Periksa dan baca ulang cover letter-mu

    Sebelum mengirim dokumen lamaran kerja seperti CV, cover letter, dan portofolio, pastikan kamu sudah membacanya berulang kali.

    Hal itu dilakukan agar kamu bisa menemukan kesalahan ejaan atau tata bahasa. Kesalahan-kesalahan tersebut dapat membuatmu terlihat kurang profesional di mata rekruter.

    Oleh karena itu, cobalah baca dengan seksama dan berulang untuk memastikan tidak ada kesalahan informasi dan penulisan.

    Baca Juga: 10 Tips dalam Menentukan Harga untuk Freelancer

    Contoh Cover Letter Freelancer

    Setelah membaca tips di atas, ketahui juga seperti apa contoh cover letter freelancer yang bisa kamu jadikan referensi berikut ini.

    Contoh bahasa Indonesia


    Contoh bahasa Inggris

    Template Cover Letter Freelancer

    Glints juga menyediakan template cover letter dari contoh di atas, lho.

    Dengan template ini kamu tidak perlu menulis dari awal dan tinggal mengisi atau mengeditnya sesuai kebutuhan.

    Yuk, tekan tombol DOWNLOAD GRATIS di bawah ini untuk dapatkan template-nya!

    Berikut cara mendapatkan dan mengedit template cover letter freelancer dari Glints:

    1. Isi pertanyaan yang diberikan,
    2. Klik tombol DONWLOAD GRATIS dan akan ter-download secara otomatis sebuah file .rar.
    3. Cek folder .rar tersebut pada Downloads di laptop/komputermu.
    4. Klik kanan pada file .rar tersebut.
    5. Pilih Extract to Template Cover Letter Freelancer.
    6. Pilih salah satu template cover letter dan edit sesuai dengan kebutuhanmu.

    Itulah rangkuman Glints mengenai tips menulis cover letter untuk freelancer dan contohnya.

    Semoga informasi di atas bermanfaat bagimu, ya!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 3.7 / 5. Jumlah vote: 3

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait