15 Aplikasi Presentasi Alternatif selain PowerPoint yang Mudah Digunakan

Diperbarui 19 Apr 2022 - Dibaca 18 mnt

Isi Artikel

    Salah satu aplikasi presentasi yang paling banyak digunakan adalah Microsoft PowerPoint.

    Namun, sebenarnya ada banyak pilihan aplikasi lainnya yang dapat menunjang kebutuhanmu dalam membuat presentasi.

    Kamu bisa membuat presentasi untuk keperluan kerja, sekolah, atau kuliah dengan aplikasi-aplikasi presentasi.

    Tidak hanya menyediakan template yang menarik. Beberapa aplikasi tersebut juga dapat digunakan untuk menghasilkan desain grafis yang membuat audiens tidak bosan mendengar presentasimu.

    Berikut Glints berikan 15 rekomendasi aplikasi presentasi selain Microsoft PowerPoint yang bisa kamu gunakan!

    Aplikasi Presentasi Alternatif Microsoft PowerPoint

    1. Prezi

    aplikasi presentasi

    © prezi.com

    Prezi merupakan aplikasi presentasi dengan keunggulannya dalam membuat presentasi nonlinear.

    Presentasi nonlinear berarti kamu dapat menggunakan fitur zoom in dan zoom out pada bagian tertentu. 

    Sebagai contoh, kamu membuat mind map dalam salah satu slide presentasimu. Kemudian, kamu bisa menambahkan efek zoom in dan zoom out pada bagian-bagian mind map tersebut agar lebih mudah untuk menjelaskannya.

    Prezi menerapkan sistem penyimpanan cloud dalam software-nya sehingga mudah untuk digunakan kapan saja. Kamu juga bisa berkolaborasi dengan pengguna lainnya dalam membuat sebuah presentasi.

    Prezi dilengkapi dengan berbagai template dan efek yang menarik untuk presentasimu.

    Jika sudah selesai, presentasi yang kamu buat di Prezi dapat kamu download dan presentasikan secara offline.

    2. Visme

    aplikasi presentasi

    © visme.com

    Aplikasi presentasi lainnya adalah Visme.

    Tidak seperti aplikasi presentasi lainnya yang hanya menyediakan template dan fitur-fitur khusus untuk presentasi, Visme hadir dengan kemampuan membuat banyak bentuk desain grafik seperti infografik, laporan, flyer, bahkan GIF.

    Seperti ditulis dalam laman resmi Visme, aplikasi ini dilengkapi dengan ribuan template yang mudah digunakan, gambar, ikon, grafik, peta, dan data widget.

    Selain itu, kamu juga bisa menambahkan audio dan video dalam presentasimu.

    Kamu dapat mengombinasikan semua fitur tersebut dalam presentasimu secara online melalui situs Visme.

    Kemudian, hasil presentasi tersebut dapat kamu download dalam berbagai format, seperti gambar, dokumen, video, dan powerpoint.

    3. Keynote

    aplikasi presentasi

    © pcmag.com

    Keynote merupakan aplikasi presentasi unggulan Apple, layaknya Microsoft PowerPoint dalam Windows.

    Keynote memberikan berbagai kemudahan bagi penggunanya untuk menciptakan presentasi yang unik dan menarik.

    Aplikasi ini menyediakan 30 template presentasi dengan tampilan yang menarik sekaligus profesional. Ada pula berbagai pilihan grafik, foto, objek, dan transisi yang dapat kamu masukkan dalam presentasi.

    Jika kamu menggunakan Keynote melalui iPad, kamu juga bisa langsung membuat grafik menggunakan Apple Pencil. Tentunya keunggulan ini memudahkan kamu membuat presentasi yang berbeda dari presentasi lainnya.

    Bahkan, kamu bisa menambahkan interaksi grafik tersebut dengan berbagai pilihan transisi.

    Jika kamu membuat presentasi untuk tim, kamu juga bisa melakukan kolaborasi dengan sesama pengguna Keynote. Menariknya lagi, kamu bisa langsung mempresentasikan hasilnya melalui aplikasi yang sama.

    Keynote dapat digunakan di iPad, Mac, iPhone, dan PC Apple.

    4. Canva

    slide presentasi

    © canva.com

    Canva merupakan platform desain online yang menyediakan begitu banyak pilihan template untuk berbagai keperluan.

    Terdapat template post media sosial, infografik, CV, brosur, dan tentunya presentasi.

    Canva membagi beberapa kategori template sesuai jenisnya, seperti simple, business, dan modern. Pilihan template yang disediakan Canva terbilang unik dan khas.

    Dalam beberapa kondisi, Canva juga menciptakan template dan item baru, seperti tema Covid-19 dan Valentine.

    Berbagai fitur dapat kamu masukkan dalam presentasimu, seperti tulisan, gambar, dan elemen yang sudah disediakan Canva maupun kamu upload sendiri.

    Ada pula pilihan elemen interaktif yang dapat kamu gunakan.

    Kamu bisa menggunakan Canva secara gratis dalam situsnya. Namun, ada beberapa item yang tidak gratis. Kamu perlu upgrade akunmu menjadi Canva Pro untuk bisa mengakses dan menggunakan semua fitur secara bebas.

    5. Google Slides

    aplikasi presentasi

    © freepik.com

    Aplikasi presentasi selanjutnya adalah Google Slides. Sesuai namanya, Google Slides merupakan platform yang diusung oleh Google.

    Dengan jumlah penggunanya yang mencapai lebih dari satu miliar orang, seperti dikutip 99Firms, tidak heran Google juga menciptakan platform presentasi.

    Google Slides memang tidak memiliki template presentasi sebanyak aplikasi presentasi lainnya. 

    Namun, Google Slides memberi kemudahan bagi penggunanya untuk membuat presentasi kapan saja dan dimana saja. Tampilannya juga simpel sehingga mudah digunakan.

    Google Slides dapat dibuat melalui situsnya atau download aplikasinya.

    Seperti kebanyakan produk Google lainnya, Google Slides juga memungkinkan penggunanya melakukan kolaborasi dengan pengguna lainnya secara real time.

    Dengan demikian, kamu bisa membuat presentasi bersama dengan rekanmu.

    Baca Juga: 5 Aplikasi Desain Grafis yang Dapat Mempercantik Foto Kamu

    6. SlideDog

    aplikasi presentasi

    © slidedog.com

    SlideDog merupakan aplikasi presentasi yang unik.

    Aplikasi ini mampu menggabungkan beberapa format presentasi menjadi satu, seperti Powerpoint, Prezi, PDF, Excel, hingga Word.

    Dengan keunggulan ini, SlideDog mendukung kamu yang ingin melakukan presentasi dengan berbagai jenis sumber presentasi.

    Selain itu, SlideDog juga dilengkapi dengan fitur yang interaktif, yaitu Live Chat dan Audience Feedback.

    Live Chat dapat digunakan untuk berkomunikasi langsung dengan audiens yang mengikuti presentasimu, termasuk melakukan tanya jawab.

    Sementara itu, Audience Feedback dapat digunakan untuk mendapatkan feedback dari audiens mengenai presentasi milikmu.

    7. Libre Office

    © fosslinux.com

    Libre Office merupakan bagian dari The Document Foundation.

    Aplikasi presentasi yang satu ini memiliki tampilan yang mirip dengan Microsoft PowerPoint sehingga mudah digunakan.

    Libre Office dapat digunakan secara gratis dan open source. Aplikasi ini tersedia dalam 115 bahasa.

    Salah satu keunggulan Libre Office adalah aplikasi ini sering melakukan update fitur yang lebih menarik.

    Libre Office dapat digunakan di Windows, Linux, Mac, Android, dan iOS.

    8. Slidebean

    aplikasi presentasi

    © slidebean.com

    Aplikasi untuk presentasi lainnya yang bisa kamu coba gunakan adalah Slidebean. Slidebean mengklaim aplikasinya sebagai AI-powered presentation maker.

    Aplikasi Slidebean sangat cocok digunakan jika kamu tidak memiliki banyak waktu untuk membuat sebuah presentasi. 

    Kamu hanya perlu memasukkan konten yang ingin kamu jadikan presentasi. Nantinya, Slidebean akan secara otomatis menjadikannya sebuah presentasi.

    Slidebean memiliki sedikit pilihan template. Namun, template yang mereka tawarkan menarik dan modern karena memang difokuskan bagi entrepreneur dan startup

    Fitur yang dapat digunakan secara gratis juga sedikit. Kamu perlu upgrade akunmu menjadi versi Starter atau Premium untuk menikmati fitur yang lebih lengkap.

    Meski begitu, untuk keperluan membuat presentasi yang classy, aplikasi Slidebean bisa menjadi pertimbanganmu.

    9. Venngage

    © venngage.com

    Venngage merupakan platform desain online yang serupa dengan Canva.

    Venngage dapat digunakan untuk membuat berbagai macam desain, mulai dari presentasi, sertifikat, infografik, logo, hingga e-book.

    Ada banyak template yang bisa digunakan dari Venngage. Semuanya juga modern dan menarik untuk mempercantik presentasi.

    Namun karena tidak fokus sebagai aplikasi presentasi, Venngage tidak memiliki pilihan transisi slide presentasi.

    10. Beautiful.ai

    © techradar.com

    Aplikasi presentasi rekomendasi Glints berikutnya adalah Beautiful.ai.

    Tidak seperti Venngage atau Canva, Beautiful.ai adalah platform yang khusus digunakan untuk membuat presentasi. 

    Jika kamu ingin membuat presentasi yang simpel, Beautiful.ai bisa dijadikan pilihan. Aplikasi ini hanya memiliki 8 tema presentasi dengan total 60 layout.

    Kekurangannya, aplikasi ini tidak dapat kamu custom sesuka hati. Kamu tidak bisa mengubah lokasi beberapa elemen. Namun, Beautiful.ai sangat mudah digunakan secara online.

    Baca Juga: 5 Aplikasi Mind Mapping yang Bisa Bikin Ide Lebih Kreatif

    11. Slides

    aplikasi presentasi

    © Slides.com

    Slides adalah aplikasi presentasi berbasis cloud yang user-friendly dan dapat menjadi alternatif Microsoft PowerPoint.

    Tidak hanya aplikasinya yang user-friendly, kamu pun bisa dengan mudah mengerjakan presentasi bersama rekan kerja.

    Kamu juga bisa menambahkan GIF ke presentasimu melalui Giphy dan berbagai gambar langsung dari Unsplash.

    Tidak hanya itu, kamu pun bisa menggunakan presentasi milik orang lain dan menjadikannya sebagai template. Hal ini cukup wajar karena aplikasi ini hanya menyediakan 10 template saja.

    12. Zoho Show

    aplikasi presentasi

    © Zoho.com

    Aplikasi presentasi lainnya yang bisa kamu coba adalah Zoho Show. Di aplikasi ini, kamu bisa berkolaborasi mengerjakan presentasi bersama rekan kerja secara real time.

    Interface-nya yang simpel membantumu untuk fokus dalam mengorganisir ide ketika membuat presentasi.

    Melansir dari Visme, kelebihan lain dari aplikasi ini adalah animation tools-nya yang membuat presentasimu semakin menarik.

    Aplikasi ini juga memungkinkanmu untuk import beragam jenis file mulai dari .ppt, .pptx, .pps, .odp, dan .sxi.

    13. Ludus

    Ludus

    © Ludus.one

    Ludus bisa menjadi aplikasi alternatif PowerPoint untuk membuat presentasi.

    Aplikasi ini sangat cocok untuk digunakan bersama rekan kerja karena memungkinkanmu untuk berkolaborasi dalam mengerjakan presentasi secara real time.

    Tidak hanya itu, kamu juga bisa menggunakan beragam media dari Unsplash hingga Giphy secara langsung tanpa harus keluar dari aplikasinya.

    Mengutip dari Vyond, aplikasi ini sangat cocok digunakan untuk designer yang ingin membuat presentasi karena fleksibilitas tools dan fitur yang dimilikinya.

    Meski begitu, kamu yang bukan desainer pun bisa menggunakan aplikasi ini meski harus belajar terlebih dahulu.

    14. Vyond

    vyond

    © Visme.co

    Aplikasi presentasi lainnya yang bisa kamu coba selain PowerPoint adalah Vyond.

    Di aplikasi ini, terdapat 182 story-driven template yang bisa kamu customize sesuai seleramu. Sehingga, membuat presentasimu menjadi lebih menarik untuk dilihat.

    Tidak hanya itu, aplikasi ini juga memungkinkanmu untuk berkolaborasi dengan rekan kerja ketika mengerjakan presentasi.

    Aplikasi ini juga browser-based, sehingga kamu bisa mengerjakannya di Windows atau MacOS.

    15. FlowVella

    aplikasi presentasi

    © Flowvella.com

    FlowVella bisa menjadi alternatif aplikasi presentasi untuk kamu pertimbangkan.

    Ya, aplikasi ini memungkinkanmu untuk membuat presentasi dengan tampilan dan desain seperti website.

    Di aplikasi ini terdapat beragam template yang didesain oleh para profesional dan bisa kamu gunakan.

    Selain itu, kamu juga bisa memasukkan video, PDF, dan navigation bar supaya bisa menunjukkan beragam media tanpa harus meninggalkan presentasi.

    Baca Juga: 7 Kiat Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Persuasif

    Jika kamu tertarik untuk membuat presentasi tanpa Microsoft PowerPoint, kamu bisa mencoba 15 rekomendasi aplikasi presentasi di atas.

    Hasil presentasimu tentu bisa berguna bagi pendidikan dan kariermu. 

    Kamu juga bisa mendapatkan informasi lainnya untuk mengembangkan kariermu melalui newsletter blog. Daftar dulu, yuk!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4 / 5. Jumlah vote: 26

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait