Ketahui Algoritma TikTok agar Konten Makin Viral!

Diperbarui 12 Jul 2021 - Dibaca 8 mnt

Isi Artikel

    Meski sempat diremehkan, TikTok belakangan ini menjadi salah satu aplikasi paling digandrungi. Saat ini, semua orang ingin viral dengan mengetahui bagaimana algoritma Tiktok.

    Ya, aplikasi yang dikembangkan oleh Bytedance pada 2016 ini awalnya menjadi bulan-bulanan netizen Indonesia. 

    Namun seiring perkembangannya, banyak orang yang justru tertarik menggunakan aplikasi TikTok

    Bahkan, Tiktok bertengger di puncak aplikasi paling sering di-download di App Store. 

    Tak heran, Tiktok menjadi sosial media dengan tingkat pertumbuhan tertinggi menurut Forbes.

    Beberapa orang bahkan menjadi viral dan terkenal karena aplikasi ini. Hal ini membuat berbagai kalangan bahkan selebritis ikut menjajal membuat konten di aplikasi ini.

    Secara spesifik, beberapa perusahaan juga menjadikan TikTok sebagai media pemasaran mereka.

    Untuk kamu yang juga ingin viral, mungkin kamu perlu mengetahui bagaimana algoritma TikTok bekerja.

    Pada artikel ini, Glints berikan beberapa penjelasannya untuk kamu! 

    Baca Juga: Apa Saja Social Media Tools yang Wajib Dikuasai Marketer?

    Penjelasan Algoritma

    skill yang dibutuhkan setelah covid

    © Freepik.com

    Sebelum membahas lebih jauh megenai algoritma TikTok, kamu harus memahami dulu apa itu algoritma.

    Menurut BBC, algoritma adalah sekumpulan peraturan yang harus diikuti untuk memecahkan suatu masalah.

    Algoritma sangat dekat dengan dunia teknologi. Seiring berkembangnya teknologi, perintah-perintah tersebut menjadi semakin rumit, sehingga algoritmanya juga menjadi semakin sulit.

    Algoritma digunakan dalam berbagai aplikasi agar apa yang ditampilkan sesuai dengan minat penggunanya. Pengguna pun akan semakin kerasan untuk menggunakan aplikasi tersebut.

    Persebaran Konten di TikTok

    © Later.com

    Setelah memahami algoritma, selanjutnya kamu perlu mengetahui bagaimana konten yang ada di TikTok disebarkan ke seluruh penggunanya.

    Dalam aplikasi tersebut, terdapat laman For You Page, di mana laman ini adalah tampilan awal dalam aplikasi yang menampilkan berbagai konten di TikTok.

    Pada laman ini, pengguna akan disajikan berbagai konten meskipun tidak mem-follow akun tersebut. Inilah yang membedakan TikTok dengan sosial media lainnya. 

    Ketika kamu meng-upload sebuah video di TikTok, videomu akan diedarkan ke sebagian kecil audiens. Setelah itu, akan dilihat bagaimana performa dari konten tersebut.

    Ketika sebagian kecil audiens menyukainya, konten tersebut akan diedarkan ke audiens yang lebih luas.

    Ini berarti, konten akan viral jika muncul di laman for you page banyak pengguna. 

    Faktor yang Mempengaruhi

    © Distractify.com

    Berbeda dengan Instagram, konten yang ditampilkan di laman ini bukan berdasarkan kebaruan, melainkan sesuai dengan preferensi penggunanya.

    Sebagai contoh, pengguna yang menyenangi konten komedi kemungkinan akan diberikan konten serupa terus-menerus.

    Algoritma TikTok akan membuat tampilan laman ini bagi tiap orang berbeda.

    Tak hanya itu, TikTok dalam laman resminya menyatakan bahwa terdapat banyak faktor yang mempengaruhi tampilan for you page dari tiap penggunanya. Faktor-faktor tersebut antara lain: 

    • interaksi pengguna: konten seperti apa yang sering pengguna tersebut like, comment, bahkan share
    • informasi video: bagaimana caption, dan hashtag digunakan dalam video tersebut
    • setting dari tiap akun dan device: seperti bahasa, jenis perangkat yang digunakan, dan lokasi tinggal

    Lebih lanjut, yang paling utama dalam mempengaruhi video mendapatkan audiens besar adalah ketertarikan pengguna lain terhadap konten tersebut. 

    Konten video yang ditonton hingga selesai baik berdurasi pendek atau panjang akan dianggap menarik. 

    Hal ini menginformasikan sistem TikTok untuk menyebarkan video tersebut ke audiens yang lebih luas. 

    Baca Juga: Ketahui 5 Tips Ini agar Bijak dalam Menggunakan Media Sosial

    Hal yang Perlu Diperhatikan

    tiktok ads

    © Unsplash.com

    Dari berbagai faktor yang mempengaruhi algoritma TikTok tersebut, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan agar kontenmu viral.

    Bersumber dari Later, Glints telah merangkum beberapa hal yang perlu kamu perhatikan.

    1. Informasi video

    Melengkapi videomu dengan hahtag, dan caption bahkan lokasi dapat mempengaruhi jangkauan videomu.

    Oleh karena itu, kamu perlu mencantumkan ketiga hal tersebut  sesuai dengan konten yang kamu unggah.

    2 Penggunaan efek dan audio

    Keunikan dari aplikasi TikTok adalah adanya efek dan audio yang menarik.

    Perlu kamu tahu, bahwa terdapat kolom tersendiri untuk efek dan audio yang sedang populer. Kamu bisa memulai membuat konten berdasarkan hal tersebut.

    3. Kualitas konten

    Hal terakhir yang perlu diingat adalah bagaimana kamu membuat audiens menonton videomu hingga akhir, bahkan mengulanginya (loop)

    Kamu harus memastikan kontenmu cukup menarik dan membuat orang penasaran sehingga mau melihatnya sampai akhir. 

    Hal ini bisa dilakukan dengan memberikan fakta unik terhadap sesuatu yang orang-orang tidak ketahui.

    Baca Juga: Ini Dia 5 Tools Media Sosial yang Dibutuhkan oleh Content Creator

    Itulah penjelasan singkat dari Glints mengenai algoritma TikTok yang perlu kamu ketahui. 

    Kalau kamu ingin mendapatkan informasi menarik lainnya, jangan lupa sign up di newsletter blog Glints. Di sana, tersedia berbagai hal yang akan menambah pengetahuanmu.

    Yuk langganan, dan tetap semangat berkarya!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 3.9 / 5. Jumlah vote: 7

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait