7 Cara Jitu agar Brand Bisa Cepat Trending di Twitter

Tayang 21 Nov 2021 - Dibaca 14 mnt

Isi Artikel

    Untuk tingkatkan angka penjualan brand, marketer perlu mengetahui cara untuk trending di Twitter.

    Media sosial satu ini terkenal sebagai salah satu platform terbaik untuk tingkatkan angka discoverability dan reach perusahaan.

    Tak hanya itu, tweet dan konten lainnya pada Twitter juga efektif untuk memengaruhi minat dan emosi audiens brand.

    Namun, tidak seperti di media sosial lainnya, menggapai trending di Twitter bukanlah hal yang mudah.

    Maka dari itu, berikut Glints jabarkan 7 cara supaya kamu bisa mencapai kolom trending dengan mudah di Twitter. Yuk, disimak!

    Baca Juga: Twitter Carousel, Fitur Pasang Iklan yang Unik dan Menarik

    1.  Perkenalkan brand secara inklusif dan interaktif

    cara trending di twitter

    © Pexels.com

    Cara pertama yang bisa kamu lakukan supaya brand trending di Twitter adalah dengan memperkenalkannya secara inklusif dan interaktif.

    Menurut Social Pilot, proses introduksi ini dilakukan dengan mempersiapkan bio yang singkat, padat, dan memiliki informasi lengkap tentang brand.

    Bio juga harus bisa memberikan detail yang tepat mengenai brand serta produk atau layanan yang mereka tawarkan.

    Setelah itu, jangan lupa menambahkan link situs web resmi perusahaan ke dalam bio Twitter untuk tingkatkan interaksi audiens.

    Sebagai tambahan, sediakan avatar dan header yang simpel dan menarik.

    Kedua aspek ini biasanya menjadi penentu apakah pelanggan akan menekan tombol follow atau tidak.

    2. Bagikan liputan pers yang positif

    cara trending di twitter

    © Pexels.com

    Cara berikutnya yang dapat membuat brand-mu trending di Twitter adalah dengan membagikan liputan pers yang positif.

    Melansir laman Twitter Business, membagikan ulasan pers yang menarik dapat memberikan dorongan ekstra untuk membantu brand tampak lebih menonjol di antara kompetitor.

    Tak hanya itu, artikel pers yang positif juga dapat membuat brand tampak lebih kredibel.

    Hasilnya, brand image dan angka penjualan produk meningkat dengan drastis.

    Namun, saat membagikan ulang liputan pers, jangan lupa untuk sediakan caption yang menunjukkan rasa terima kasih.

    Dengan itu, para audiens akan melihat brand sebagai penyedia produk yang lebih berkualitas dan ramah.

    3. Manfaatkan hashtag sebaik mungkin

    cara trending di twitter

    © Freepik.com

    Pada beberapa platform media sosial, hashtag merupakan sarana terbaik untuk keperluan promosi dan pemasaran.

    Fakta tersebut ternyata relevan dengan strategi twitter marketing

    Melansir Post Planner, hashtag adalah cara tercepat agar brand bisa trending di Twitter.

    Langkah-langkah memanfaatkannya juga cukup mudah. 

    Kamu tinggal cari topik hashtag yang sedang dalam tren dan gunakan sesuai perspektif brand.

    Supaya lebih jitu, cobalah cari kemiripan yang mencolok dan hubungkan tema hashtag yang sedang booming dengan konten-konten brand.

    Dengan itu, audiens di Twitter akan menemukan tweet-mu dengan mudah.

    Baca Juga: 5 Cara Paling Efisien untuk Mendapatkan Uang dari Twitter

    4. Menyelenggarakan acara dan promosi di Twitter

    cara trending di twitter

    © Freepik.com

    Meluncurkan acara dengan promosi di Twitter juga dapat menjadi cara jitu untuk cepat trending.

    Banyak perusahaan yang sudah menggunakan Twitter untuk memasarkan dan mempromosikan acara mereka. 

    Strategi ini efektif karena Twitter dapat mendorong popularitas sebuah acara dengan cepat.

    Kebanyakan pengguna Twitter juga menggemari acara yang diselenggarakan oleh akun-akun besar.

    Nah, cara melakukan inisiatif ini pun tak sulit. Kamu hanya perlu menempatkan hashtag yang relevan pada setiap tweet yang mempromosikan acara.

    Lalu, gunakan strategi ini secara aktif sebelum acara dimulai untuk membangun momentum dan mengumpulkan perhatian dari audiens.

    5. Manfaatkan tool targeting yang sudah terintegrasi

    © Pexels.com

    Cara selanjutnya agar brand bisa cepat trending di Twitter adalah dengan memanfaatkan tool targeting yang sudah terintegrasi.

    Sejatinya, targeting adalah pekerjaan yang cukup mudah untuk dieksekusi.

    Akan tetapi, menargetkan kelompok audiens yang tepat adalah tugas berat yang menantang.

    Marketer biasanya memecah demografi pelanggan menjadi tiga kelompok, yakni influencer, brand amplifier, dan target audiens.

    Selain target audiens, brand mengandalkan orang-orang berpengaruh seperti influencer untuk membagikan pesan kepada pelanggan pilihan mereka. 

    Namun, bagaimana cara menemukan influencer dan target pelanggan yang tepat? 

    Tentunya dengan tool targeting yang sudah terintegrasi dengan Twitter.

    Nah, berikut ini adalah sejumlah tools untuk targeting yang dapat kamu gunakan untuk pemasaran di Twitter, seperti disebutkan Social Pilot.

    • Demographic Pro App
    • Follower Wonk
    • TweeTap

    6. Buat Twitter Lists

    © Theverge.com

    Membuat Twitter Lists merupakan cara trending di Twitter yang belum banyak dikenal banyak marketer.

    Fitur ini dapat dimanfaatkan apabila kamu kesulitan untuk mencapai target audiens, sesuai pemaparan Auto Monkey.

    Twitter Lists sendiri mengacu pada daftar profil yang sering berinteraksi dengan konten dan tweet dari akun brand.

    Kamu dapat membuat Lists secara mandiri atau menggunakan daftar yang dibentuk pengguna lain.

    Dengan memanfaatkan Lists, kamu hanya akan menampilkan dan mengirim tweet ke akun-akun yang termasuk di dalamnya.

    Strategi ini efektif untuk meningkatkan angka engagement dan popularitas dari akun brand.

    7. Gunakan fitur Tweet Chats

    © Theverge.com

    Cara terakhir supaya brand bisa trending di Twitter adalah dengan memanfaatkan Tweet Chats.

    Bagi kamu yang belum tahu, Tweet Chats merupakan kanal percakapan yang terjadi di Twitter pada tanggal dan waktu yang ditentukan tentang topik tertentu.

    Setiap percakapan memiliki hashtag yang memungkinkan siapa pun di Twitter untuk ikut berpartisipasi.

    Menurut Aota, Tweet Chats sendiri kerap dianggap sebagai saluran yang menyenangkan untuk mulai terlibat dengan pelanggan brand.

    Untuk memulai percakapannya, kamu perlu mengajukan beberapa pertanyaan yang relevan brand kepada followers akun. 

    Lalu, buatlah grafik sederhana untuk menemani setiap pertanyaan untuk membantu followers menjawab. Cukup mudah, bukan?

    Baca Juga: 6 Ide Konten dan Promosi yang Bisa Kamu Manfaatkan di Twitter Spaces

    Itulah penjelasan Glints mengenai 7 cara jitu agar brand bisa trending di Twitter.

    Intinya, Twitter masih menjadi salah satu media sosial terbaik untuk keperluan promosi brand.

    Maka dari itu, supaya bisa berjalan dengan maksimal, catat tips-tips yang sudah Glints jabarkan di atas, ya.

    Nah, selain penjelasan di atas, kamu bisa pelajari berbagai informasi lain yang serupa pada kanal Social Media di Glints Blog.

    Di sana, tersedia banyak pembahasan mengenai cara memanfaatkan media sosial untuk marketing yang sudah Glints rangkum khusus buat kamu

    Jadi, tunggu apa lagi? Baca kumpulan artikelnya sekarang juga. Gratis, lho!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait