25 Ucapan Selamat Berbuka Puasa untuk Grup Kantor & Keluarga

Tayang 25 Mar 2024 - Dibaca 4 mnt

Isi Artikel

    Momen berbuka menjadi salah satu yang dinanti di bulan Ramadan, sehingga tak heran pesan-pesan berisi ucapan selamat berbuka puasa pun mulai ramai di grup kantor atau keluarga.

    Nah, maka dari itu, berikut beberapa ucapan selamat yang bisa kamu sampaikan untuk ikut meramaikan momen berbuka puasa di artikel Glints berikut ini, mengutip dari Detik dan Kompas!

    25 Ucapan Selamat Berbuka Puasa

    1. Semoga Allah menerima puasa kita dan terus memberikan berkah yang melimpah selama bulan Ramadan.

    2. Selamat berbuka, semoga Allah menerima dan memperlancar ibadah puasa kita.

    3. Semoga Allah mengenyangkan dan melepaskan dahaga kita dengan keberkahan, selamat berbuka puasa.

    4. Semoga puasa kita hari ini mendapatkan pahala dan kebaikan yang berlipat hingga tiba waktu berbuka puasa.

    5. Mari kita rayakan momen berbuka puasa dengan penuh kegembiraan.

    6. Saat azan Magrib menggema, mari kita sambut dengan senyum, selamat berbuka puasa.

    7. Selamat menikmati hidangan berbuka puasa. Semoga Allah selalu melindungi kita di bulan yang penuh berkah.

    8. Marhaban ya Ramadan. Dengan hati yang gembira, saya ucapkan selamat berbuka puasa untuk teman-teman semua.

    9. Waktu yang dinanti telah tiba, mari berbuka puasa dengan bahagia.

    10. Selamat berbuka! Semoga Ramadan menjadi ruang bagi kita untuk introspeksi dan mendekatkan diri pada Allah SWT.

    11. Suara bedug Magrib mengiringi azan begitu merdu. Dengan senyuman manis, saya ucapkan selamat berbuka puasa.

    12. Mari kita rayakan momen berbuka puasa dengan penuh rasa syukur.

    13. Selamat menikmati hidangan berbuka, semoga segala kebaikan mengiringi langkah kita.

    14. Selamat berbuka puasa! Semoga tiap langkah kita di bulan Ramadan ini dipenuhi berkah.

    15. Mari kita rayakan kebaikan Ramadan dengan bersyukur saat berbuka.

    16. Semoga berbuka puasa kita menjadi ladang amal yang berlimpah.

    17. Selamat menikmati sajian berbuka puasa, semoga penuh berkah.

    18. Mari sambut waktu berbuka dengan gembira dan penuh syukur atas segala nikmat dari Allah SWT.

    19. Selamat berbuka. Semoga Ramadan kali ini membawa kita menuju kebahagiaan dan berkah Allah.

    20. Mari sambut waktu berbuka dengan hati yang tulus dan ikhlas serta penuh kegembiraan.

    21. Mari kita sambut waktu berbuka dengan doa dan tawa. Semoga Allah menerima ibadah puasa kita.

    22. Selamat berbuka puasa, semoga setiap suapannya menjadi amal yang diterima di sisi Allah.

    23. Selamat berbuka! Semoga Ramadan ini menerangi hidup kita dengan kegembiraan, kebaikan, dan rasa syukur.

    24. Awali dengan Bismillah, akhiri dengan Alhamdulillah. Selamat berbuka puasa.

    25. Selamat menikmati hidangan berbuka puasa dengan ucapan yang penuh rasa syukur.

    Demikian 25 contoh ucapan Selamat Berbuka Puasa yang bisa jadi referensimu untuk dikirimkan ke keluarga, saudara, atau rekan kerja yang merayakannya.

    Selain topik ini, masih ada rekomendasi Glints lainnya yang bermanfaat untuk membantumu menjalin relasi lebih baik terutama dengan rekan kerja di kantor.

    Mulai dari ide perayaan Imlek di kantor hingga rekomendasi bingkisan untuk orang-orang terdekat.

    Jadi, kamu bisa jalin koneksi dan tali persaudaraan lebih erat lagi dengan memanfaatkan momen Imlek kali ini.

    Tertarik? Temukan kumpulan artikelnya di sini sekarang juga!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 3 / 5. Jumlah vote: 2

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait