13 Prospek Kerja Lulusan Ekonomi Syariah yang Bisa Jadi Incaranmu

Diperbarui 04 Apr 2024 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Prospek kerja jurusan ekonomi syariah mungkin dibenak banyak orang akan lebih spesifik dibandingkan jurusan finansial lainnya.

    Namun jangan salah, lulusan prodi ini juga bisa, lho, bekerja di beberapa sektor yang tak terkait dengan hukum keuangan agama Islam.

    Penasaran dengan contoh karier yang cocok untuk para lulusan ekonomi syariah? Simak rangkuman Glints berikut ini.

    Baca Juga: Jangan Bingung Pilih Jurusan Kuliah! Ini Jurusan dengan Prospek Kerja Bagus

    Yang Dipelajari di Jurusan Ekonomi Syariah

    Jurusan ini sudah ada pada banyak instansi akademis sejak dulu, tetapi memang tak sebeken jurusan ekonomi lainnya.

    Namun, tahukah kamu, bahwa jurusan ekonomi Islam atau yang biasa disebut ekonomi syariah sedang berkembang dengan pesat?

    Ya, ahli hukum agama Islam dalam dunia finansial sedang dibutuhkan oleh banyak industri keuangan.

    Ekonomi syariah mempelajari semua ilmu serta teori ekonomi mikro dan makro, sama seperti jurusan finansial lainnya.

    Yang membedakan jurusan ini adalah perspektif dan pengetahuan yang didasari oleh ide dan hukum agama Islam.

    Hukum-hukum ini mengacu pada aturan Islam dalam semua aspek kehidupan ekonomi, seperti transaksi jual beli, sewa-menyewa, hukum membayar hutang, pengelolaan pinjaman, hingga teknik pembagian laba.

    Beberapa mata kuliah yang diajarkan pada prodi adalah prinsip dasar hukum Islam, makro dan mikroekonomi syariah, ekonomi moneter islam, ekonomi zakat, hingga analisis laporan keuangan syariah.

    Prospek Kerja Ekonomi Syariah

    Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, prospek kerja lulusan ekonomi syariah sedang membludak. 

    Dilansir dari Kompas, permintaan industri keuangan untuk ahli hukum ekonomi Islam meningkat. 

    Sebenarnya, lulusan ekonomi Islam banyak ditemukan pada lembaga keuangan, baik itu nonsyariah atau syariah.

    Kendati demikian, hal tersebut tidak menutup kemungkinan untuk bekerja di sektor lain kok. Inilah 6 prospek kerja untuk para lulusan ekonomi syariah:

    1. Karyawan perbankan

    Posisi di perbankan akan selalu menjadi pilihan bagi para lulusan fakultas ekonomi, tak terkecuali untuk lulusan jurusan ekonomi syariah.

    Apalagi, sekarang ini berbagai bank mulai menerapkan hukum syariah sebagai kebijakan baru.

    Baca Juga: Serba Serbi Jurusan Manajemen Bisnis

    2. Pegawai negeri

    Lulus dengan ijazah ekonomi islam tak menutup kesempatan lulusan ekonomi syariah untuk berkontribusi di instansi pemerintah.

    Prospek kerja lulusan jurusan ekonomi syariah adalah sebagai pegawai negeri di instansi yang bergelut dengan hukum keagamaan, seperti di Kementrian Agama.

    3. Ahli ekonomi Islam

    Indonesia adalah negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam, maka dari itu tidak mungkin bila perputaran ekonomi di negara ini tak menyenggol hukum keuangan Islam.

    Ya, ahli ekonomi islam adalah salah satu prospek karier lulusan ekonomi syariah.

    4. Tenaga pengajar

    Beberapa perguruan tinggi ternama seperti UI, UNPAD, UNAIR, dan UNDIP memiliki prodi ekonomi syariah.

    Maka dari itu, lulusan ekonomi syariah dapat merintis karier sebagai tenaga pengajar di universitas yang menyediakan prodi tersebut.

    5. Konsultan bisnis

    Berkembangnya perekonomian Islam mengisyaratkan aturan bisnis syariah yang juga ikut naik daun.

    Prospek kerja selanjutnya untuk jurusan ekonomi syariah adalah konsultan bisnis, khususnya yang bersangkutan dengan hukum keuangan Islam.

    6. Konsutan keuangan

    Dengan perkembangan ekonomi Islam, semakin marak kebutuhan financial advisor yang mengerti hukum keuangan syariah.

    Prospek kerja jurusan ekonomi syariah kini adalah sebagai konsultan keuangan bagi perusahaan yang akan bekerja sama dengan berbagai perbankan berbasis hukum Islam.

    7. Pegawai pajak

    Pegawai pajak merupakan salah satu prospek kerja lainnya yang menunggu alumni jurusan ekonomi syariah.

    Ya, ternyata, bukan hanya lulusan sekolah tinggi ilmu pajak saja yang bisa mendalami profesi ini.

    Tugas yang akan dijalankan cukup beragam. Mulai dari menghitung pajak hingga melakukan audit finansial terhadap perusahaan secara menyeluruh.

    Namun, angka persaingan untuk pekerjaan ini cukup tinggi. Maka dari itu, mantapkan ilmu dan banyak berlatih bila kamu ingin bekerja sebagai pegawai pajak.

    8. Financial analyst

    Prospek kerja terakhir yang bisa kamu tekuni sebagai lulusan jurusan ekonomi syariah adalah sebagai financial analyst.

    Dalam profesi ini, biasanya kamu berperan untuk meneliti, mengidentifikasi, dan mengevaluasi hasil keuangan suatu perusahaan.

    Hal ini mereka butuhkan sebagai landasan atas strategi bisnis perusahaan untuk masa-masa mendatang.

    Bahkan, pada perusahaan yang lebih besar, financial analyst juga ditugaskan untuk merancang kebijakan pengeluaran operasional.

    9. Sales atau tenaga marketing

    Mulai naik daunnya ekonomi syariah tentu membuat produk-produk berbasis syariah juga bermunculan. Misalnya saja, pembelian rumah menggunakan sistem syariah, pembelian asuransi, dan sebagainya.

    Sebagai lulusan ekonomi syariah, kamu juga bisa berkarier sebagai sales atau tenaga marketing yang memahami prinsip-prinsip ekonomi Islam.

    10. Pegawai asuransi syariah

    Bukan cuma perbankan, perusahaan asuransi pun kini banyak mengeluarkan produk asuransi denan prinsip syariah agar dapat dinikmati oleh semua kalangan.

    Makanya, prospek berkarier di perusahaan asuransi syariah juga terbuka cukup lebar bagi kamu yang memiliki gelar sarjana di bidang ekonomi syariah.

    11. Pialang saham syariah

    Sekarang ini, bursa efek juga memiliki saham syariah, lho. Menurut IDX Islamic, ada dua jenis saham syariah, yaitu yang memang didaftarkan sebagai saham syariah dan yang memang dinyatakan lolos kriteria syariah setelah diseleksi berdasarkan aturan OJK.

    Untuk memahami mana saham syariah atau bukan, tentu kamu harus paham dulu prinsip-prinsip syariah. Maka itu, bekerja menjadi pialang saham syariah atau pelaku saham syariah adalah salah satu prospek karier yang tersedia untuk lulusan ekonomi syariah.

    12. Pengusaha

    Tadi Glints sudah singgung sedikit, karena perekonomian Islam terus berkembang, bisnis-bisnis berbasis syariah pun pasti akan ikut berkembang.

    Salah satu prospek karier yang bisa kamu jajal adalah dengan menjalani bisnis yang menerapkan prinsip syariah.

    Dengan latar belakang lulusan ekonomi syariah, tentu ini akan menjadi modal awal kamu untuk membangun bisnis dengan prinsip syariah yang tepat.

    13. Pegawai lembaga Islam

    Bukan cuma di bank syariah, kamu juga bisa bekerja di lembaga-lembaga Islam yang berbasis syariah, salah satunya adalah BAZNAS, alias Badan Amil Zakat Nasional.

    Mereka bertugas mengelola zakat, tentunya dengan prinsip-prinsip syariah.

    Baca Juga: Pro dan Kontra Memilih Karier yang Tidak Sesuai Jurusan Kuliah

    Itu dia prospek karier untuk para lulusan dari jurusan ekonomi syariah. Tak disangka, bahwa kebutuhan industri keuangan dan lembaga pendidikan terhadap lulusan jurusan tersebut sangat banyak.

    Maka dari itu, jangan khawatir, banyak kok kesempatan karier yang menunggu kandidat dengan ijazah ekonomi Islam.

    Kalau ingin tahu berbagai prospek kerja lainnya, kamu bisa terus membaca Glints Blog.

    Di kategori Prospek Karier, kamu bisa menemukan ragam peluang kerja yang menjanjikan.

    Menarik, kan? Yuk, cek artikelnya sekarang!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.1 / 5. Jumlah vote: 52

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait