Cara Menyalakan Hotspot di iPhone, Bisa Lewat Bluetooth & USB

Tayang 18 Nov 2023 - Dibaca 4 mnt

Isi Artikel

    Sebagai pengguna iPhone, kamu bisa mengaktifkan fitur hotspot jika ingin mengakses internet di laptop. Tentu, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menyalakan hotspot di iPhone.

    Tentu, mengetahui cara ini sangat berguna terlebih jika kamu sedang berada di lingkungan yang tidak memiliki Wi-Fi untuk mengakses internet di laptop.

    Berikut Glints berikan paparan informasinya yang bisa membantumu menyalakan hotspot di iPhone milikmu.

    Cara Menyalakan Hotspot di iPhone

    Kata Baseline Mag, ketika mengaktifkan hotspot di iPhone, kamu bisa menyambungkannya ke laptop melalui beberapa metode, yaitu;

    • Wi-Fi
    • bluetooth
    • sambungan USB

    Berikut adalah beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk mengaktifkan hotspot di iPhone berdasarkan metode yang akan digunakan.

    1. Menyalakan hotspot iPhone lalu disambungkan melalui Wi-Fi

    Jika kamu ingin mengaktifkan hotspot di iPhone yang kemudian disambungkan ke laptopmu melalui Wi-Fi, berikut adalah cara yang bisa diikuti.

    • buka “Settings” atau “Pengaturan” di iPhone
    • klik opsi “Personal Hotspot” atau “Hotspot Pribadi”
    • klik kolom “Allow Others to Join” atau “Izinkan Akses” untuk mengaktifkannya
    • lalu, tentukan password dan nama untuk hotspot Wi-Fi dari iPhone

    Setelah itu, kamu bisa beralih ke perangkat lain seperti laptop yang akan disambungkan ke hotspot

    • buka “Settings”
    • pilih opsi “Network & Internet”
    • masuk ke menu “Wi-Fi”
    • cari nama hotspot Wi-Fi yang sudah ditentukan di iPhone milikmu
    • masukkan password yang sudah ditentukan untuk terhubung ke hotspot pribadimu

    Jika kamu ingin memutuskan sambungan hotspot dari laptop ke iPhone, dirimu cukup mematikan fitur “Personal Hotspot” atau “Hotspot Pribadi” di “Settings”.

    Baca Juga: 3 Cara Mudah Mengatasi HP Lemot, Jangan Buru-buru Beli Baru

    2. Menyalakan hotspot iPhone lalu disambungkan melalui bluetooth

    Kamu juga bisa menyalakan hotspot di iPhone yang kemudian disambungkan ke perangkat lain seperti laptop melalui bluetooth, berikut adalah cara-caranya.

    • pastikan laptop yang akan terhubung ke hotspot iPhonemu sudah dinyalakan fitur bluetooth-nya
    • di iPhone milikmu, buka menu “Settings” atau “Pengaturan”
    • klik opsi “Personal Hotspot” atau “Hotspot Pribadi”
    • klik kolom “Allow Others to Join” atau “Izinkan Akses” untuk menyalakannya
    • lalu, kembali ke menu “Settings” dan pastikan “Bluetooth” sudah menyala
    • di laptopmu, pasangkan perangkat ke iPhone-mu yang sudah menyediakan hotspot melalui bluetooth
    • konfirmasi kode yang muncul di kedua perangkat
    • jika sudah serupa, tekan tombol “Connect” atau “Pasangkan”
    • laptopmu sudah terhubung ke hotspot iPhone melalui koneksi bluetooth

    Apabila dirimu sudah selesai mengakses internet di laptop dan ingin memutuskan sambungan hotspot dari cara ini, kamu cukup mematikan fitur bluetooth di iPhone-mu saja.

    Baca Juga: 4 Cara Mudah Screenshot di Mac Tanpa Aplikasi Tambahan

    3. Menyalakan hotspot iPhone lalu disambungkan melalui USB

    Kamu juga bisa menyalakan hotspot iPhone yang kemudian disambungkan ke laptop lewat USB dengan cara berikut ini.

    • pastikan laptop atau macbook memiliki aplikasi iTunes versi terbaru
    • sambungkan iPhone ke laptop atau macbook menggunakan kabel USB
    • nantinya, akan muncul notifikasi “Percayai Komputer Ini?” atau “Trust This Computer?”
    • klik tombol “Percayai” atau “Trust”

    Jika kamu ingin memutuskan sambungan hotspot dari cara ini, dirimu cukup mencabut kabel USB yang menghubungkan antara iPhone dengan laptop.

    Baca Juga: Cara Cek Spesifikasi Laptop Windows dan Macbook

    Itu adalah paparan seputar cara menyalakan hotspot di iPhone yang bisa kamu lakukan.

    Intinya, kamu bisa menyalakan hotspot iPhone dan menghubungkannya ke perangkat lain seperti laptop melalui Wi-Fi, bluetooth, maupun kabel USB.

    Dengan begitu, kamu bisa mengakses internet meski dirimu sedang berada di lokasi yang tidak memiliki Wi-Fi.

    Selain paparan di atas, kamu bisa mendapatkan lebih banyak informasi tentang teknologi dari artikel-artikel Glints.

    Yuk, klik untuk baca artikelnya secara gratis!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Artikel Terkait