6 Cara Jawab Pertanyaan "Apa Pekerjaan yang Disukai & Tidak Disukai?"

Diperbarui 27 Mar 2024 - Dibaca 7 mnt

Isi Artikel

    Apa yang ada di pikiranmu saat ditanya tentang pekerjaan yang disukai dan tidak disukai oleh rekruter?

    Nah, pertanyaan tersebut sering menjadi salah satu pertanyaan andalan yang terlontar saat kamu menghadapi wawancara kerja. Sebenarnya tidak sulit dalam menjawabnya, karena kamu bisa memberikan jawaban itu sesuai keinginan.

    Namun, sudah tepatkah jawabanmu? Apakah itu sudah membuat rekruter puas? Tenang, Glints akan memberi tahu kamu jawaban yang tepat untuk pertanyaan tricky yang satu ini!

    Baca Juga: 8 Pertanyaan Wawancara Kerja untuk Menilai Kepribadianmu

    Pertanyaan “Apa yang Kamu Suka dan Tidak Suka?”

    Mengapa pertanyaan ini ada dalam wawancara kerja? Bagaimana memberikan jawaban pertanyaan pekerjaan yang disukai dan tidak disukai? Apa tujuannya?

    Dilansir dalam The Balance Careers, selain mencari tahu kesesuaian dirimu dengan pekerjaan yang akan kamu lakukan nanti, pertanyaan ini sangat membantu perusahaan untuk mengenal passion kamu saat bekerja.

    Ketika menjawab pertanyaan ini, cobalah untuk menjawab secara deskriptif dan berikan juga alasan yang logis mengapa kamu bisa menyukainya atau tidak.

    Baca Juga: Menjawab Pertanyaan Mengapa Anda Ingin Bekerja di Perusahaan Kami

    Jawaban Jitu Pertanyaan “Pekerjaan Apa yang Disukai?”

    Dalam menjawab pertanyaan mengenai pekerjaan apa yang disukai, kamu bisa memberikan beberapa jawaban seperti berikut:

    1. Beri tahu suasana kerja yang membuatmu nyaman

    Ketika memberi jawaban tentang pekerjaan yang kamu sukai, kamu bisa membicarakan lingkungan kerja.

    Sebagai contoh, kamu menyukai pekerjaan dengan suasana kerja yang dan membangun, baik secara tim maupun individu.

    Berikan alasan logis mengapa kamu menyukai suasana kerja yang tersebut. Misalnya, lingkungan kerja yang seperti itu mampu menunjangmu dalam menyelesaikan tugas dengan maksimal.

    Selain itu, kamu juga bisa berkolaborasi sekaligus tetap bekerja secara independen.

    Contoh jawaban bahasa Indonesia:

    Saya suka bekerja di lingkungan yang saling mendukung, baik saat bekerja secara tim maupun individu. Keseimbangan inilah yang sangat membantu saya menjalankan tugas dengan baik sebagai content writer. Saya suka berkolaborasi, namun saya juga senang ketika bisa fokus bekerja secara mandiri.

    Contoh jawaban bahasa Inggris:

    I prefer to work in a supportive environment which enables me to work independently and in a team. This balance of situation is what supports me to do my job very well as a content writer. While I love collaborating with others, I also enjoy spending time alone to focus on my responsibilities.

    2. Kaitkan dengan skill atau passion

    Kamu bisa mengaitkan pertanyaan ini dengan skill dan passion yang kamu miliki. Misalnya, saat melamar sebagai desainer grafis, kamu bisa mengatakan bahwa kamu senang dengan pekerjaan yang mendorong untuk berpikir lebih kreatif.

    Lalu, kamu bisa katakan selalu tertantang untuk mempelajari pekerjaan baru yang belum kamu pahami.

    Contoh jawaban bahasa Indonesia:

    Saya senang pekerjaan yang mendorong saya untuk selalu meningkatkan design skill, termasuk dalam bereksperimen dan mengeksplor teknik-teknik desain baru. Lingkungan seperti ini bisa membuat saya selalu semangat dalam mengekspresikan kreativitas.

    Contoh jawaban bahasa Inggris:

    I love doing variety of challenging works because it requires me to constantly improve my design skills, to experiment and explore new design styles or techniques. It allows me to remain passionate about my job and helps me express my creativity.

    3. Sambungkan dengan pekerjaan yang ditawarkan

    Jawaban selanjutnya yang bisa kamu berikan adalah tentang pekerjaan yang kamu lamar. Tunjukkan bahwa kamu memang menyukai pekerjaan tersebut.

    Contohnya, ketika kamu mendaftar pada bagian community relation atau management. Katakan bahwa kamu senang dengan pekerjaan yang berhubungan dengan banyak orang.

    Contoh jawaban bahasa Indonesia:

    Pekerjaan yang ideal bagi saya adalah sesuatu yang memungkinkan saya untuk bertemu dan berkolaborasi dengan banyak orang. Saya senang bisa belajar banyak hal baru dari orang lain. Itulah mengapa saya menyukai profesi yang berhubungan dengan community relation.

    Contoh jawaban bahasa Inggris:

    My ideal job would be something that allows me to collaborate and meet with a lot of new people. It energizes and enables me to learn a lot from them. This is also why I love working as a community relation officer.

    Jawaban Terbaik “Pekerjaan yang Tidak Disukai?”

    Untuk pertanyaan ini, mungkin kamu akan agak khawatir dalam menjawabnya namun, berikanlah jawaban yang benar.

    Berikut jawaban yang bisa kamu berikan untuk menjawab pertanyaan pekerjaan yang tidak disukai:

    1. Jelaskan secara logis dan diplomatis

    Untuk bagian ini kamu bisa menjawab semuanya dengan logis dan sediplomatis mungkin.

    Contoh jawaban bahasa Indonesia:

    Sebenarnya saya tidak begitu memiliki preferensi khusus mengenai lingkungan bekerja. Akan tetapi, saya merasa kurang nyaman bekerja dengan orang-orang yang terlalu mudah pesimis.

    Contoh jawaban bahasa Inggris:

    To be completely honest, I don’t really have any preferences on my working environment. However, I might feel less comfortable to work with people who tend to be pessimistic.

    Dilansir dalam HubSpot, penggunaan kata seperti “kurang” dan “agak” akan membuat jawaban kamu jauh lebih diplomatis dibandingkan dengan kata “tidak”.

    2. Hindari jawaban kontradiktif dengan konteks bidang yang dilamar

    Minimalkan jawaban yang berpotensi membuat rekruter salah paham. Misalnya, kamu melamar pada bagian marketing atau sales, tetapi kamu menjawab bahwa kamu tidak menyukai pekerjaan yang berhubungan dengan banyak orang.

    Jadi, sangat penting untuk memahami bidang pekerjaan yang sedang kamu lamar. Pastikan untuk memberi jawaban yang selaras seperti di bawah ini.

    Dalam bahasa Indonesia:

    Marketing adalah pekerjaan yang melibatkan banyak sekali proses pertukaran ide, lalu bergotong royong untuk mewujudkan ide tersebut. Pekerjaan seperti inilah yang saya sukai karena memungkinkan saya untuk terus berdiskusi dan bekerja sama dengan banyak orang.

    Dalam bahasa Inggris:

    Marketing is a job that involves a lot of process of exchanging ideas and then working together to make those ideas happen. This is exactly the job that I love to do, something that allows me to engage in discussions and work together with a lot of people.

    3. Beri tahu cara kerja kamu saat di dalam tim

    Hari ini banyak sekali pekerjaan yang tidak lagi dikerjakan secara individual. Ketika memberi jawaban pertanyaan pekerjaan yang tidak disukai, kamu bisa mengatakan ini dalam bahasa Indonesia:

    Saya kurang menyukai bekerja dengan tim yang tidak bisa bersikap profesional karena saya lebih nyaman dengan sebuah tim yang kompak, di mana seluruh anggotanya bisa saling terbuka untuk menerima dan memberi masukan membangun.

    Dalam bahasa Inggris:

    I don’t think I am fond of working in a team that is less professional. I would be more comfortable working in a solid team with people who are willing to receive feedbacks with an open heart and also able to give each other constructive input.

    Baca Juga: Simak 6 Pertanyaan Interview User yang Perlu Kamu Tahu!

    Itulah beberapa cara untuk memberi jawaban dari pertanyaan pekerjaan yang disukai dan tidak disukai. Yuk, praktikkan ilmu jawab pertanyaan wawancara kerja ini dengan lamar lowongan kerja yang cocok buatmu! Lihat berbagai peluangnya di Glints sekarang.

    CEK LOWONGAN LAINNYA

    Jangan lupa untuk selalu cari informasi mengenai perusahaan yang kamu lamar terlebih dahulu, ya.

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 4.3 / 5. Jumlah vote: 78

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait