Deskripsi pekerjaan Software Project Manager Iweka Digital Solusi
Deskripsi Pekerjaan:
- Mengelola proyek pengadaan aplikasi dari awal hingga selesai, termasuk perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, dan evaluasi proyek.
- Menjadi penghubung utama antara tim internal, manajemen, dan customer.
- Melakukan analisa terhadap kebutuhan customer atau user dan membuat design sistem yang relevan terhadap kebutuhan tersebut.
- Menyusun jadwal proyek, alokasi sumber daya, dan memastikan proyek selesai tepat waktu dan sesuai anggaran.
- Menyusun dan mengelola dokumentasi proyek secara lengkap.
- Melakukan presentasi, pelaporan, dan evaluasi progres kepada manajemen dan customer secara berkala.
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal S1 di bidang Teknik Informatika, Manajemen Informatika, Manajemen Proyek, atau bidang terkait.
- Memahami proses identifikasi kebutuhan user dan menerjemahkannya untuk tim teknis.
- Berpengalaman membuat functional specification.
- Memahami metode testing yang baik untuk User Acceptance Test (UAT).
- Mampu mengelola banyak stakeholder dan bekerja di bawah tekanan.
- Memiliki kemampuan komunikasi, analisa, dan presentasi yang baik.
- Terbiasa menggunakan tools manajemen proyek (seperti Trello, Asana, atau Microsoft Project).
- Berpengalaman sebagai Business Analyst / System Analyst / IT Project Management minimal 2 tahun.