Ini 6 Tools Content Audit Terbaik yang Perlu Dikuasai Para Marketer

Diperbarui 23 Nov 2022 - Dibaca 9 mnt

Isi Artikel

    Jika ingin berkecimpung dalam dunia marketing, maka kamu harus mengetahui beberapa tools untuk content audit.

    Bagaimana tidak? Seiring berkembangnya waktu, audiens kini lebih menyukai konten sebagai bentuk pertimbangan mereka terhadap produk perusahaan.

    Bila konten yang dimiliki perusahaan tidak sesuai kebutuhan mereka, bisa-bisa, penjualan serta reputasi brand akan mengalami kemunduran yang drastis .

    Nah, oleh karena itu, Glints telah merangkum enam tools terbaik untuk content auditing khusus buat kamu. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

    Baca Juga: Berkenalan dengan Dasar-Dasar Marketing Tools yang Perlu Dikuasai

    1. Google Analytics

    tools content audit

    © developers.google.com

    Tools content audit pertama yang wajib dikuasai para marketer adalah Google Analytics.

    Menurut DivvyHQ, Google Analytics adalah salah satu alat audit konten paling populer dan paling bagus.

    Tools milik Google ini mampu memberikan statistik komprehensif yang dapat membantu marketer untuk mempelajari perilaku pengunjung secara detail.

    Kamu dapat menggunakan Google Analytics untuk mengetahui postingan mana yang menarik lebih banyak pengunjung dan halaman mana yang memiliki bounce rate tertinggi. 

    Selain itu, kamu juga dapat menganalisis titik masuk dan keluar untuk memahami jenis konten apa yang dapat menghasilkan lebih banyak engagement dari audiens. 

    Secara otomatis, Google Analytics akan membantu marketer untuk mengidentifikasi masalah utama dan meningkatkan strategi content marketing mereka.

    Intinya, tools content audit satu ini sangat penting untuk kemajuan tim pemasaran perusahaan. 

    2. Web Gnomes

    tools content audit

    © 10seos.com

    Alat terbaik berikutnya untuk keperluan audit konten adalah Web Gnomes.

    Web Gnomes merupakan sebuah layanan yang dikembangkan oleh mantan data scientist Google.

    Umumnya, tools satu ini digunakan untuk mendapatkan laporan audit yang komprehensif mengenai optimasi SEO pada situs web perusahaan.

    Laporan tersebut biasanya mencakup 20 parameter penting yang tidak hanya terkait dengan konten, tetapi juga aksesibilitas situs web, URL, dan markup HTML. 

    Layanan yang disediakan Web Gnome mampu melakukan audit secara mendalam dan mengidentifikasi masalah yang terkait.

    Hal itu dilakukan tidak hanya dengan produksi konten, tetapi juga dengan SEO pada halaman-halaman situs.

    Web Gnomes dapat dianggap sebagai tools konten audit yang sukses menarik perhatian banyak marketer karena kemampuannya yang jarang ditemukan pada layanan lain.

    Baca Juga: Jangan Tertukar, Mari Kulik Perbedaan Antara SEO dan SEM

    3. SEOPTIMER

    tools content audit

    © seoptimer.org

    Melansir Dyno Mapper, SEOPTIMER adalah tools content audit yang perlu dimiliki oleh marketer.

    Alat audit gratis ini akan membantu marketer untuk mendapatkan laporan instan tentang kesalahan kritis di situs web mereka hanya dalam beberapa detik.

    Pengguna SEOPTIMER juga akan mendapatkan rekomendasi tentang apa yang harus mereka lakukan agar rank pencarian situs mereka meningkat.

    Layanan ini cukup mudah untuk diunduh dan mampu memberikan analisis audit yang lebih baik jika diaplikasikan untuk mengaudit halaman web secara satu per satu.

    Setelah hasil analisis diperoleh, pengguna dapat mengunduh bentuk PDF dari laporan secara gratis dan meng-update strategi baru pada sistem tools.

    4. Screaming Frog

    © tanyadigital.com

    Screaming Frog adalah crawler situs web. Tool ini mampu mengumpulkan URL dari peta situs perusahaan dan membuat audit SEO dengan cepat. 

    Jika perusahaan memiliki situs yang masih kecil, Screaming Frog dapat mengaudit hingga 500 tautan secara gratis.

    Situs web Screaming Frog dianggap sangat bagus karena dapat memberikan marketer banyak analisis tentang situs web perusahaan mereka.

    Tak hanya itu, layanan ini juga bisa mengkategorikan seluruh isu pada situs web dengan rapi.

    Karena audit pada Screaming Frog berbasis SEO, layanan mereka juga dapat memberikan informasi tentang cara meningkatkan SEO situs web perusahaan dengan cermat.

    5. SEMrush

    © miloskrazsinski.com

    Menurut Hubspot, tools content audit selanjutnya yang perlu dikuasai marketer adalah SEMrush.

    Mengapa SEMrush? Karena hanya dengan tiga langkah, pengguna layanan dapat menerima hasil audit yang kuat. 

    Dengan memasukkan domain yang diinginkan, marketer akan mendapatkan laporan mendalam yang akan menunjukkan cara-cara terbaik untuk meningkatkan rank situs perusahaan.

    6. Woorank

    © addons.mozilla.org

    Tools content audit ini tersedia dalam versi gratis maupun versi berbayar, dan dirancang untuk digunakan oleh pemilik situs web dengan grup SEO internal, serta perusahaan SEO yang lebih besar. 

    Marketer dapat memantau rekomendasi yang relevan untuk halaman web teratas, dan semua hasil laporan dapat diunduh sebagai slide atau dalam format PDF.

    Baca Juga: Ketahui 6 Tools Social Media Monitoring, Strategi Wajib dalam Digital Marketing

    Itu dia enam tools content audit yang perlu dikuasai oleh kamu yang tertarik dengan dunia pemasaran.

    Intinya, pemasaran konten adalah sebuah strategi yang kini sedang berada dalam puncak tren.

    Bila ingin memiliki situs dengan konten yang dapat dinikmati publik, alat audit konten wajib sifatnya untuk kamu kuasai.

    Menarik bukan? Nah, jika masih ingin tahu mengenai informasi lainnya seputar dunia pemasaran, kamu bisa mengikuti kelas di Glints Expertclass.

    Pada kelas kategori marketing, para pakar pemasaran siap membagikan ilmu dan pengalaman mereka untuk kamu, lho.

    Jadi, tunggu apa lagi? Cek kelasnya sekarang!

    Seberapa bermanfaat artikel ini?

    Klik salah satu bintang untuk menilai.

    Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 1

    Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.

    We are sorry that this post was not useful for you!

    Let us improve this post!

    Tell us how we can improve this post?


    Comments are closed.

    Artikel Terkait